Taipei 101

menara di Taiwan
Revisi sejak 27 April 2018 03.29 oleh Chongkian (bicara | kontrib) (tambah commons)

Taipei 101 (臺北 101) adalah pencakar langit setinggi 101 tingkat di Distrik Xinyi, Taipei, Taiwan. Nama resminya adalah Gedung Finansial Internasional Taipei (臺北國際金融大樓). Menara ini menjadi gedung tertinggi kedua di dunia (yang pertama adalah Burj Khalifa, di Dubai, Uni Emirat Arab).

Taipei 101 dilihat dari permukaan jalan

Interior Taipei 101

Dalam banyak aspek, gedung baru ini adalah salah satu pencakar langit yang paling maju yang pernah dibuat sampai sekarang. Gedung ini memiliki keunggulan yaitu fiber optik dan hubungan internet satelit yang dapat mencapai kecepatan 1 gigabyte per detik. Toshiba telah menyediakan dua lift tercepat di dunia yang dapat mencapai kecepatan maksimum 1.010 m/min (63 km/jam atau 39 mil/jam) dan mampu membawa pengunjung dari lantai dasar ke lantai pengamat di lantai 89 dalam waktu 39 detik. Sebuah pendulum seberat 800 ton dipasang di lantai 88, menstabilkan menara ini terhadap goyangan yang timbul dari gempa bumi, angin topan maupun gaya geser dari angin.

Luas total 450.000 meter persegi, dengan 214.000 meter persegi untuk fasilitas perkantoran, 77.500 meter persegi untuk kebutuhan komersial sedangkan 73.000 meter perseigi lainnya untuk area parkirnya.

Peresmian pembukaan

Gedung menara ini dibuka pada 31 Desember 2004, di tengah perayaan Tahun Baru yang semarak, lengkap dengan pertunjukan langsung dan kembang api. Presiden Chen Shui-bian, Wali kota Taipei Ma Ying-jeou dan Ketua Legislatif Yuan, Wang Jin-pyng bertindak sebagai pemotong pita dalam acara peresmian tersebut. Beberapa lantai telah digunakan sebagai tempat tinggal dan perkantoran.

Lihat pula

Pranala luar dan referensi