Manganosena

senyawa kimia
Revisi sejak 14 Juli 2018 08.50 oleh Danu Widjajanto (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '{{Chembox | Watchedfields = changed | verifiedrevid = 446024921 | ImageFile = Manganocene.svg | ImageSize = | ImageAlt = | IUPACName = | PIN = | OtherNames = |Section1...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Manganosena atau bis(siklopentadienil)mangan(II) adalah senyawa organomangan dengan rumus kimia [Mn(C5H5)2]n. Senyawa ini merupakan senyawa termokromik yang mudah terdegradasi di udara. Walaupun senyawa ini tidak terlalu berguna, senyawa ini sering dibahas sebagai contoh metalosena dengan karakter ionik.[1]

Manganosena
Penanda
3DMet {{{3DMet}}}
Nomor EC
Nomor RTECS {{{value}}}
Sifat
C10H10Mn
Massa molar 185,13 g·mol−1
Penampilan amber solid < 159 °C, pink > 159 °C
Titik lebur 175 °C (347 °F; 448 K)
Titik didih 245 °C (473 °F; 518 K)
Bahaya
Berbahaya Xn Dapat terbakar F
Frasa-R R11, R14, R20/21/22, R36/37/38
Frasa-S S16, S26, S36/37/39
Titik nyala 52 °C (126 °F; 325 K)
Kecuali dinyatakan lain, data di atas berlaku pada suhu dan tekanan standar (25 °C [77 °F], 100 kPa).
YaY verifikasi (apa ini YaYN ?)
Referensi

Pembuatan dan struktur

Senyawa ini dapat dibuat dengan cara yang serupa dengan metalosena lainnya, contohnya dari reaksi mangan(II) klorida dengan natrium siklopentadienida:

MnCl2 + 2 CpNa → Cp2Mn + 2 NaCl

Dalam keadaan padat dengan suhu di bawah 159 °C, manganosena memiliki struktur polimerik dengan setiap atom mangan yang dikoordinasikan oleh tiga ligan siklopentadienil, dan dua di antaranya merupakan ligan jembatan. Pada suhu di atas 159 °C, senyawa padat ini berubah dari warna ambar menjadi merah muda dan polimernya berubah menjadi struktur kompleks sandwich biasa, seperti molekul Mn(η5-C5H5)2.[1]

Referensi

  1. ^ a b Richard A. Layfield "Manganese(II): the black sheep of the organometallic family" Chem. Soc. Rev., 2008, vol. 37, hlm. 1098-1107.doi:10.1039/B708850G