Taman Nasional Betung Kerihun
Taman Nasional Betung Kerihun (sebelumnya Gunung Bentuang) adalah taman nasional yang terletak di provinsi Kalimantan Barat, Indonesia. Taman nasional ini didirikan pada tahun 1992, dan memiliki wilayah seluas 8.000 km² (3.100 mil²).[1] Bersama dengan Lanjak Entimau di Malaysia, taman nasional ini telah diusulkan menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO.[2]
Taman Nasional Betung Kerihun | |
---|---|
IUCN Kategori II (Taman Nasional) | |
Letak TN Betung Kerihun di Borneo | |
Letak | Kalimantan Barat, Indonesia |
Kota terdekat | Putussibau |
Koordinat | 1°13′15″N 113°21′11″E / 1.22083°N 113.35306°E |
Luas | 8,000 km² |
Didirikan | 1992 |
Cagar biosfer
Bersama-sama dengan Taman Nasional Danau Sentarum, taman nasional ini telah dinominasikan ke dalam International Coordinating Council Man and Biosphere UNESCO yang ke-30 sebagai cagar budaya. Sebagai kelanjutan wacana ini, pada September 2016 diadakan sosialisasi dari Ditjen KSDAE Kemen LHK dan Direktur Program MAB – LIPI tentang pengelolaan cagar biosfer dan manfaatnya. Abang M. Nasir, Bupati Kapuas Hulu, mengeluarkan dukungan nominasi taman nasional ini pada November 2016. Diharapkan setelah dipromosikan ini, cagar alam ini akan lebih dikenal di tataran internasional, mendapat perhatian khusus dalam pengelolaan SDA, pengelolaan ekonomi berkelanjutan, pendidikan, untuk kesejahteraan masyarakat Kapuas Hulu.[3]
Referensi
- ^ "UNEP-WCMC World Database on Protected Regions: Indonesia – Betung Kerihun". UNEP–WCMC. Diakses tanggal 2007-10-03.
- ^ "Betung Kerihun National Park (Transborder Rainforest Heritage of Borneo)". UNESCO. Diakses tanggal 2007-10-03.
- ^ Taman Nasional Betung Kerihun dan Danau Sentarun Dinominasikan menjadi Cagar Biosfer KSDAE-KEMENLHK. 29 Maret 2017. Diakses pada 26 Juli 2018.