Thomas Müller

Pesepakbola Jerman
Revisi sejak 28 Oktober 2018 01.12 oleh Rizhmd21 (bicara | kontrib) (→‎Musim 2009–10: Bagian awal. Artikelnya sangat panjang...)

Thomas Müller (pelafalan dalam bahasa Jerman: [ˈtoːmas ˈmʏlɐ]) (lahir 13 September 1989) adalah pemain sepak bola asal Jerman yang bermain dan menjadi wakil kapten untuk Bayern München dan tim nasional Jerman.[2][3] Sebagai pemain yang serba guna, Müller bermain sebagai gelandang atau penyerang, dan telah bermain dalam berbagai posisi menyerang – gelandang serang, penyerang bayangan, penyerang tengah, serta pemain sayap. Dia dipuji karena pengaturan posisi, kerja tim dan stamina, tingkat kinerja, serta konsistensi dalam mencetak dan menciptakan gol.[3]

Thomas Müller
Thomas Müller dalam sesi latihan bersama Bayern München pada 2017
Informasi pribadi
Nama lengkap Thomas Müller[1]
Tanggal lahir 13 September 1989 (umur 34)[1]
Tempat lahir Weilheim, Jerman Barat
Tinggi 1,86 m (6 ft 1 in)[2]
Posisi bermain Gelandang, Penyerang
Informasi klub
Klub saat ini Bayern München
Nomor 25
Karier junior
1993–2000 TSV Pähl
2000–2008 Bayern München
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2008–2009 Bayern München II 35 (16)
2008– Bayern München 294 (106)
Tim nasional
2004–2005 Jerman U-16 6 (0)
2007 Jerman U-19 3 (0)
2008 Jerman U-20 1 (1)
2009 Jerman U-21 6 (1)
2010– Jerman 98 (38)
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 15:22, 27 Oktober 2018 (UTC)
‡ Penampilan dan gol di tim nasional akurat per 21:14, 16 Oktober 2018 (UTC)

Sebagai produk dari sistem akademi usia muda, dia memulai musim pertamanya secara penuh pada musim 2009–10 setelah Louis van Gaal ditunjuk sebagai pelatih utama; dia bermain di hampir seluruh pertandingan hingga klub memenangkan gelar ganda di Bundesliga dan DFB-Pokal, serta mencapai Final Liga Champions UEFA 2010. Müller mencetak 23 gol di musim 2012–13 saat Bayern memenangkan treble historis; gelar di Bundesliga, DFB-Pokal, dan Liga Champions.

Müller masuk ke dalam tim nasional Jerman pada tahun 2010. Pada Piala Dunia 2010 dia mencetak lima gol dalam enam pertandingan saat Jerman meraih peringkat ketiga. Dia menjadi Pemain Muda Terbaik dalam turnamen dan memenangkan Golden Boot sebagai pencetak gol terbanyak, dengan lima gol dan tiga assist. Pada Piala Dunia 2014 dia berperan penting dalam membantu tim memenangkan trofi, mencetak lima gol dan menerima Silver Ball sebagai pemain terbaik kedua dan Silver Boot sebagai pencetak gol terbanyak kedua, serta masuk ke dalam World Cup All Star XI dan 2014 FIFA World Cup Dream Team.

Pada tahun 2014, Müller menempati peringkat kelima dalam daftar pemain sepak bola terbaik di dunia menurut The Guardian.[4]

Karier klub

Awal karier

Lahir di Weilheim, Müller bermain sebagai pemain tim usia muda untuk TSV Pähl, dan pada umur 10 tahun dia melakukan perjalanan sejauh 50-kilometer (31 mi) untuk bergabung ke dalam tim Bayern München pada tahun 2000.[2][5] Dia berkembang melalui sistem tim usia muda dan menjadi bagian dari tim yang memperoleh runner-up di Bundesliga U-19 pada tahun 2007.[3] Dia memulai debut di tim cadangan pada Maret 2008 saat dia menggantikan Stephan Fürstner dalam pertandingan Regionalliga melawan SpVgg Unterhaching,[6] di mana pada pertandingan tersebut dia mencetak gol. Dia bermain dalam dua pertandingan Regionalliga lainnya di musim 2007–08,[7] saat tetap bermain untuk tim U-19. Pada musim berikutnya, tim kedua Bayern lolos ke 3. Liga yang baru dibentuk, dan Müller menjadikan dirinya sebagai pemain kunci – bermain dalam 32 dari 38 pertandingan[8] dan mencetak 15 gol,[9] menjadikannya sebagai pencetak gol terbanyak kelima dalam liga tersebut.[10] Dia juga terlibat dalam tim utama di bawah pelatih saat itu Jürgen Klinsmann; di mana dia tampil dalam pertandingan persahabatan pra-musim,[11][12] dan memulai debut penuhnya pada 15 Agustus 2008, saat dia menjadi pemain pengganti untuk Miroslav Klose pada sepuluh menit terakhir dari pertandingan [[Bundesliga melawan Hamburger SV.[13] Meski Müller merasa bahwa penampilannya tidak berlangsung baik,[14] dia kembali tampil dalam tiga pertandingan Bundesliga pada musim tersebut[8] dan memulai debut di Liga Champions pada 10 Maret 2009 saat menjadi pemain yang menggantikan Bastian Schweinsteiger di menit ke-72 dalam kemenangan 7–1 atas Sporting CP. Dia mencetak gol terakhir saat mereka menang dengan skor agregat 12–1.[15]

Bayern München

Pada Februari 2009, Müller menandatangani kontrak pertamanya untuk tim senior dengan kesepakatan selama dua tahun efektif dari musim 2009–10 bersama dengan rekannya Holger Badstuber.[16]

Musim 2009–10

Müller pernah hampir dipinjamkan atau bahkan ditransfer untuk mencari pengalaman dalam bermain sepak bola di tim utama,[14] tetapi saat Louis van Gaal ditunjuk sebagai manajer, Müller dan Badstuber menjadi pemain tetap dalam tim utama Bayern sejak awal musim.[17] Dalam beberapa pertandingan pertama, Müller merupakan pemain pengganti tetap, dan pada 12 September 2009, dia dimainkan dalam pertandingan melawan Borussia Dortmund dan mencetak dua gol dalam kemenangan 5–1.[18] Tiga hari kemudian, dia mencetak dua gol lainnya dalam kemenangan 3–0 pada pertandingan Liga Champions atas Maccabi Haifa.[19] Dia menjadi Bundesliga Player of the Month untuk bulan September[20] dan memperoleh pujian dari Gerd Müller, mantan penyerang legendaris Bayern dan Jerman dengan nama marga yang sama.[21] Setelah pertandingan melawan Haifa, Müller dimasukkan ke dalam lini utama di hampir setiap pertandingan,[22] dan hanya melewatkan satu pertandingan, yakni pertandingan Liga Champions melawan Bordeaux, di mana dia terkena akumulasi kartu,[23] karena dia dikeluarkan dalam pertandingan awal melawan tim yang sama.[24]

Pada Februari 2010, Müller menandatangani kontrak bersama Bayern München hingga tahun 2013.[25] Selama paruh kedua musim, Müller kembali masuk ke dalam lini utama tetap,[17] dan biasanya bermain di posisi penyerang tengah karena ketersediaan pemain sayap yang diisi oleh Franck Ribéry dan Arjen Robben. Pada April 2010, dia mencetak gol kedua dalam kemenangan 2–1 atas rival Schalke 04,[26] dan dalam pertandingan pamungkas liga di musim yang sama, dia mencetak hat-trick pertama dalam kariernya,[27] dalam kemenangan 3–1 atas VfL Bochum sekaligus mengamankan gelar juara Jerman bagi Bayern.[28] Gelar tersebut dipastikan sepekan kemudian melalui kemenangan 3–1 atas Hertha BSC,[29][30] di mana Müller bermain sebagai pemain lini utama.

Prestasi

Bayern München
Jerman

Kehidupan

Thomas Müller lahir di Weilheim, Jerman Barat. Ayahnya bernama Gerhard Müller dan Ibunya bernama Klaudia Müller. Ia telah menikah dengan seorang model bernama Lisa Müller sejak 2009.

Referensi

  1. ^ a b "FIFA Club World Cup Morocco 2013: List of Players" (PDF) (dalam bahasa Inggris). FIFA. 7 Desember 2013. hlm. 5. Diakses tanggal 8 Desember 2013. 
  2. ^ a b c "Thomas Müller - FC Bayern München". FC Bayern München (dalam bahasa Jerman). Diakses tanggal 1 September 2018. 
  3. ^ a b c "Thomas Müller - Spielerprofil - DFB Datencenter". Deutscher Fußball-Bund (dalam bahasa Jerman). Diakses tanggal 1 September 2018. 
  4. ^ "The top 100 footballers 2014 – interactive". The Guardian (dalam bahasa Inggris). 21 Desember 2014. Diakses tanggal 18 Oktober 2015. 
  5. ^ Lynch, David (20 Agustus 2014). "Muller claims he turned down 'astronomical' Man United offer" (dalam bahasa Inggris). Manchester Evening News. Diakses tanggal 20 Agustus 2014. 
  6. ^ "Spiele von Thomas Müller in 2007/2008" [Penampilan oleh Thomas Müller di musim 2007–2008] (dalam bahasa Jerman). fussballdaten.de. Diakses tanggal 28 Januari 2010. 
  7. ^ "Müller, Thomas" (dalam bahasa Jerman). kicker. Diakses tanggal 21 Februari 2014. 
  8. ^ a b "Spiele von Thomas Müller in 2008/2009" [Penampilan oleh Thomas Müller di musim 2008–2009] (dalam bahasa Jerman). fussballdaten.de. Diakses tanggal 28 Januari 2010. 
  9. ^ "Müller, Thomas" (dalam bahasa Jerman). kicker. Diakses tanggal 21 Februari 2014. 
  10. ^ "Torjäger der 3. Liga 2008/2009" [Pencetak gol terbanyak di 3. Liga 2008–2009] (dalam bahasa Jerman). fussballdaten.de. Diakses tanggal 28 Januari 2010. 
  11. ^ "Polished Bayern send out signal to rivals" (dalam bahasa Inggris). FC Bayern München. 31 Juli 2008. Diarsipkan dari versi asli tanggal 19 Maret 2009. 
  12. ^ "Below-strength FCB undone by wily Italians" (dalam bahasa Inggris). FC Bayern München. 5 Agustus 2008. Diakses tanggal 28 Januari 2010. 
  13. ^ "Trochowski belohnt Hamburger Moral" [Trochowski menyemangati tim Hamburg]. kicker (dalam bahasa Jerman). 15 Agustus 2008. Diakses tanggal 23 Juni 2011. 
  14. ^ a b "The Müller's tale". Champions Magazine (dalam bahasa Inggris). UEFA (44): 26–29. Desember 2010. 
  15. ^ "Bayern's deadly dozen piles on humiliation for Sporting Lisbon". The Guardian (dalam bahasa Inggris). 10 Maret 2009. Diakses tanggal 23 Juni 2011. 
  16. ^ "Badstuber und Müller unterschreiben" [Badstuber dan Müller menandatangani kontrak] (dalam bahasa Jerman). FC Bayern München. 16 Februari 2009. Diakses tanggal 31 Januari 2010. 
  17. ^ a b "Spiele von Thomas Müller in 2009/2010" (dalam bahasa German). fussballdaten.de. Diakses tanggal 31 January 2010. 
  18. ^ "Ribery dankt es van Gaal" [Ribery bersyukur atas Van Gaal]. kicker (dalam bahasa Jerman). 23 Juni 2011. Diakses tanggal 31 Januari 2010. 
  19. ^ "Filippo Inzaghi double gives Milan the edge over Marseille". The Guardian (dalam bahasa Inggris). 15 September 2009. Diakses tanggal 23 Juni 2011. 
  20. ^ "Ein kleiner Trost: Mit dem 3. Titel ans Kap" (dalam bahasa Jerman). kicker. 27 Mei 2010. Diakses tanggal 7 September 2011. 
  21. ^ "Muller slams Germany forwards" (dalam bahasa Inggris). FIFA. 29 September 2009. Diakses tanggal 31 Januari 2010. 
  22. ^ "Thomas Müller". ESPN. Diakses tanggal 7 September 2011. 
  23. ^ "Gourcuff bringt die Bayern an den Abgrund" [Gourcuff membawa Bayern menuju ambang kekalahan]. kicker (dalam bahasa Jerman). 3 November 2009. Diakses tanggal 23 Juni 2011. 
  24. ^ "Bayern unterliegen im Kuriositätenkabinett" [Bayern kalah dalam pertandingan penentu]. kicker (dalam bahasa Jerman). 21 Oktober 2009. Diakses tanggal 23 Juni 2011. 
  25. ^ "Van Buyten commits future to Bayern" (dalam bahasa Inggris). UEFA. 5 Februari 2010. Diakses tanggal 11 Februari 2010. 
  26. ^ Honigstein, Raphael (3 April 2010). "Self-congratulatory Bayern Munich reclaim top spot". The Guardian (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 24 June 2011. 
  27. ^ "Müller to keep on dreaming" (dalam bahasa Inggris). FC Bayern München. 2 Mei 2010. Diakses tanggal 4 Mei 2010. 
  28. ^ Honigstein, Raphael (1 Mei 2010). "Schalke find something beautiful in being second best". The Guardian (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 24 Juni 2011. 
  29. ^ Honigstein, Raphael (10 Mei 2010). "Two-day parties, tears, fights and farewells mark Bundesliga finale". The Guardian (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 24 Juni 2011. 
  30. ^ "Champions Munich finish with a flourish" (dalam bahasa Inggris). FC Bayern München. 8 Mei 2010. Diakses tanggal 8 Mei 2010. 

Pranala luar