Kabut Asmara

film Indonesia tahun 1994
Revisi sejak 15 November 2018 07.27 oleh AABot (bicara | kontrib) (Bot: Perubahan kosmetika)

Kabut Asmara adalah film drama Indonesia yang dirilis pada tahun 1994 dan disutradarai oleh Torro Margens. Film ini dibintangi oleh Kiki Fatmala, Hudi Prayogo, Uphie Priharti, dan Turino Djunaidy.[1]

Kabut Asmara
SutradaraTorro Margens
ProduserRaam Punjabi
Ditulis olehMarwan Alkatiri
PemeranKiki Fatmala
Hudi Prayogo
Uphie Priharti
Turino Djunaidy
DistributorMultivision Plus
Tanggal rilis
1994
Durasi88 menit
Negara Indonesia
BahasaIndonesia

Sinopsis

Andre (Hudi Prayogo) yang diselamatkan keluarga Henry (Turino Djunaidy) dari tengah laut, menjalin kasih dengan anak Henry, Cynthia (Kiki Fatmala), tapi dibenci kakak Cynthia, Daniel (Deddy Rizaldy).

Sepuluh tahun sudah Andre lupa siapa dirinya. Setelah Henry meninggal, Daniel berfoya-foya dan berjudi, sedangkan Andre semakin erat dengan Cynthia. Sampai akhirnya datang tetangga lama villa mereka yang terletak di tepi pantai, Toni (Mathias Agus) dan adiknya Rita (Uphie Priharti).

Toni jatuh cinta pada Cynthia, dan memperalat Daniel untuk bisa mendapatkannya. Dengan cara meminjami uang untuk berjudi. Cynthia diancam untuk menjauhi Andre, tanpa mau menjelaskan penyebabnya. Andre pun dianiaya dan dibuang ke laut, tepat sepuluh tahun setelah dia hilang di laut.

Orang tua Andre yang sedang mencari-cari di tengah laut (karena hari itu hari ulang tahun kesepuluh anaknya hilang), menemukan Andre dan menolongnya. Ingatan Andre akhirnya pulih kembali.[2]


Referensi

  1. ^ Laman Kabut Asmara, diakses pada 13 November 2018
  2. ^ Laman Kabut Asmara, diakses pada 13 November 2018