Batalyon Infanteri 764

Revisi sejak 27 Desember 2018 03.16 oleh AABot (bicara | kontrib) (Bot: Perubahan kosmetika)

Batalyon Infanteri 764/Iamba Baua atau Yonif 764/IB adalah Batalyon Infantri di bawah komando Korem 171/Praja Vira Tama, Kodam XVIII/Kasuari. Markas berada di Kampung Coa, Kecamatan Kaimana,Kabupaten Kaimana, Papua Barat.

Batalyon Infanteri 764/Iamba Baua
Dibentuk27 September 2018
NegaraIndonesia
CabangTNI Angkatan Darat
Tipe unitSatuan Tempur Infanteri
MarkasKampung Coa, Kaimana, Papua Barat
JulukanYonif 764/IB
MotoIamba Baua
BaretHijau
Tokoh
DanyonLetkol Inf Mohamad Iswan Nusi, SH

Sejarah

Pada tahun 2016 dilaksanakan pembentukan Kodam XVIII/Kasuari sebagai komando kewilayahan di Provinsi Papua Barat, sebagai pemekaran Kodam XVII/Cenderawasih. Sehubungan dengan hal tersebut, pada awalnya hanya ada 1 Batalyon Infanteri di wilayah tersebut, sehingga dilakukan penambahan satuan dan personel dengan dibentuknya Batalyon baru.

Batalyon Infanteri 764/Iamba Baua diresmikan oleh Pangdam Kodam XVIII/Kasuari, Mayjend Joppye Onesimus Wayangkau pada 27 September 2018 dengan komandan pertama, Mayor Inf Mohammad Iswan Nusi, Alumni Akmil angkatan 2001. Batalyon ini akan membawahi 5 Kompi Senapan, 1 Kompi Bantuan dan 1 Kompi Markas.[1]

Kata Iamba Baua memiliki arti garuda pelindung rakyat, yang diambil dari Bahasa Suku Mairasi yang sudah disederhanakan. Lambang satuan adalah burung garuda yang sedang melebarkan kedua sayapnya mengilustrasikan kegagahan dan ketangguhan setiap prajurit Yonif 764. Sedangkan anak panah yang dicengkeramn berarti senjata perang yang digunakan untuk alat pertahanan diri. Warna hitam melambangkan keteguhan, kuning menggambarkan keagamaan, putih berarti kesucian, dan merah berarti keberanian dan semangat pantang menyerah.

Komandan

  1. Letkol Inf Mohamad Iswan Nusi, SH (September 2018-Sekarang)

Referensi

Pranala luar