Piala Dunia FIFA 2006

musim Piala Dunia FIFA
Revisi sejak 15 Februari 2006 21.58 oleh 141.70.124.98 (bicara)

Piala Dunia FIFA 2006 adalah sebuah kejuaraan sepak bola internasional yang babak finalnya akan berlangsung di Jerman dari 9 Juni dan 9 Juli 2006. Piala Dunia ini merupakan Piala Dunia FIFA yang ke-18 dan merupakan Piala Dunia kedua yang diselenggarakan di Jerman. Sebelumnya, pada tahun 1974, Jerman (saat itu Jerman Barat) menjadi tuan tumah Piala Dunia ke-10.

Berkas:2006 180.gif
Logo Piala Dunia 2006.

Keputusan untuk menghadiahkan even ini kepada Jerman dianggap kontroversial karena banyak yang awalnya memperkirakan bahwa Piala Dunia ini akan diselenggarakan di Afrika (kemungkinan Afrika Selatan). Sejak pengumuman keputusannya dikeluarkan, FIFA telah menyatakan bahwa ia akan merotasikan tuan rumah Piala Dunia antara anggota-anggota konfederasi anggotanya.

Venue

Sejumlah 12 kota di Jerman telah terpilih sebagai lokasi penyelenggaraan:

Kota Stadion Klub tuan rumah Kapasitas
Berlin Olympiastadion Hertha Berlin 76.176
Dortmund Westfalenstadion Borussia Dortmund 66.981
Frankfurt Waldstadion Eintracht Frankfurt 48.132
Gelsenkirchen Arena AufSchalke Schalke 04 53.804
Hamburg AOL Arena Hamburger SV 51.055
Hannover AWD-Arena Hannover 96 44.652
Kaiserslautern Fritz-Walter-Stadion Kaiserslautern 41.170
Köln RheinEnergieStadion FC Köln 46.120
Leipzig Zentralstadion FC Sachsen Leipzig 44.199
München Allianz Arena Bayern München 66.016
Nürnberg Frankenstadion 1. FC Nürnberg 41.926
Stuttgart Gottlieb-Daimler-Stadion VfB Stuttgart 54.267

Proses kualifikasi

 
Lokasi kota-kota penyelenggara di Jerman.

Keenam konfederasi FIFA dijatahkan 32 tempat berdasarkan kekuatan tim-tim mereka. Distribusinya akhirnya ditetapkan sebagai berikut:

  • Eropa - diwakili UEFA: 51 tim memperebutkan 13 tempat (Jerman langsung lolos sebagai tuan rumah; jadi Eropa sebenarnya mempunyai jatah 14 tempat)
  • Afrika - CAF: 51 tim, 5 tempat
  • Amerika Selatan - CONMEBOL: 10 tim, 4,5 tempat
  • Asia - AFC: 39 tim, 4,5 tempat
  • Amerika Utara, Tengah dan Karibia - CONCACAF: 34 tim, 3,5 tempat
  • Oseania - OFC: 11 tim, 0,5 tempat

Catatan tentang kualifikasi

Untuk pertama kalinya juara bertahan tidak akan langsung lolos sehingga Brasil tidak akan lolos secara langsung.

Tim

Sebanyak 32 tim ikut serta dalam babak final. Dari 32 tim tersebut, enam di antaranya baru lolos ke Piala Dunia untuk pertama kalinya: Ukraina (Eropa), Trinidad dan Tobago (Amerika Utara), Angola, Pantai Gading, Ghana dan Togo (Afrika).

Tim-tim berikut adalah tim-tim yang lolos kualifikasi dan berhak tampil di babak final:

dari Eropa:

dari Asia:

dari Afrika:

dari Amerika Utara dan Amerika Tengah:

dari Amerika Selatan:

dari Oseania

Pembagian grup

Undian yang menentukan pembagian grup dilaksanakan pada 9 Desember 2005 di Leipzig. Berikut adalah susunan grup hasil undian:

Grup A Grup B Grup C Grup D
  Jerman   Inggris   Argentina   Meksiko
  Kosta Rika   Paraguay   Pantai Gading   Iran
  Polandia   Trinidad dan Tobago   Serbia-Montenegro   Angola
  Ekuador   Swedia   Belanda   Portugal
Grup E Grup F Grup G Grup H
  Italia   Brasil   Perancis   Spanyol
  Ghana   Kroasia   Swiss   Ukraina
  AS   Australia   Korea Selatan   Tunisia
  Ceko   Jepang   Togo   Arab Saudi

Lain-lain

Pranala luar