Rickon Stark

Revisi sejak 3 Oktober 2019 06.10 oleh Devi 4340 (bicara | kontrib) (menulis penggambaran karakter, overview, storylines a got dan referensi.)

Rickon Stark adalah karakter fiksi dalam seri novel fantasi A Song of Ice and Fire, karya pengarang Amerika—George R. R. Martin, dan adaptasi televisi berjudul Game of Thrones.

Rickon Stark
Tokoh A Song of Ice and Fire
Tokoh Game of Thrones
Berkas:Rickon Stark-Art Parkinson.jpg
Art Parkinson sebagai Rickon Stark
Penampilan
perdana
Penampilan
terakhir
PenciptaGeorge R. R. Martin
PemeranArt Parkinson
Informasi
Jenis kelaminLaki-laki
GelarPrince of Winterfell
KeluargaHouse Stark
Kerabat

Pertama kali diperkenalkan dalam A Game of Thrones (1996), Rickon adalah anak bungsu dari Eddard Stark, penguasa Winterfell—sebuah benteng kuno di utara kerajaan fiksi di benua Westeros. Dia muncul kembali dalam karya Martin yang lain—A Clash of Kings (1998).

Rickon diperankan oleh aktor Irlandia—Art Parkinson dalam adaptasi televisi HBO.[1]

Penggambaran karakter

Rickon adalah anak kelima dan bungsu dari Eddard "Ned" Stark dan istrinya Catelyn. Ia memiliki lima saudara kandung—Robb, Sansa, Arya, Bran, dan kakak tiri bernama Jon Snow. Seperti saudaranya yang lain, Rickon selalu ditemani oleh direwolf-nya—Shaggydog, yang dengannya dia memiliki hubungan yang kuat. Martin menggambarkan Rickon sebagai kesayangan ibunya dalam hal penampilan.[2] Dia agresif, berkemauan keras, dan kejam: sifat-sifat yang tercermin dalam direwolf-nya 'Shaggydog'.[3]

Gambaran singkat

Rickon Stark bukan karakter POV dalam novel dan sebagian besar sebagai karakter latar belakang.[4] Tindakannya disaksikan dan ditafsirkan melalui mata kakaknya, Bran.

Alur cerita

A Game of Thrones

Dalam A Game of Thrones (1996), Ned Stark meninggalkan Winterfell dengan putri-putrinya untuk melayani Raja Robert Baratheon di King's Landing, sementara istrinya—Catelyn tetap tinggal dengan putra-putra mereka, dilanda kesedihan karena Bran sedang koma. Rickon kecil hanya bisa mengikuti kakaknya—Robb dan menangis.[5] Kesal karena Robb bersiap untuk meninggalkan dirinya sendiri, Rickon bersembunyi di rubanah Winterfell. Tak lama setelah kematian Ned di King's Landing, baik Bran maupun Rickon berbagi visi tentang jiwa ayah mereka di rubanah.[2]

Referensi

  1. ^ "Game of Thrones - Rickon Stark". HBO. Diakses tanggal 3 Oktober 2019. 
  2. ^ a b A Game of Thrones. hlm. Bab 19: Jon II. 
  3. ^ A Clash of Kings. hlm. Bab 28: Bran IV. 
  4. ^ A Clash of Kings. hlm. Bab 16: Bran II. 
  5. ^ A Game of Thrones. hlm. Bab 14: Catelyn II.