Errina G. D.

pemeran perempuan asal Indonesia

Templat:Infobox artis indonesia Errina GD (lahir 11 Februari 1985) adalah seorang aktris berkebangsaan Indonesia. Ia merupakan salah satu mantan artis cilik Indonesia di era 1990-an.

Karier

Kariernya dimulai di usia 8 tahun ketika ia mendukung film Tabir Biru pada tahun 1993. Kemudian para pertengahan dekade 1990-an, ia bergabung dengan grup MC Cilik yang beranggotakan empat gadis cilik, salah satunya adalah Diva Nadia. Mereka populer dengan lagu “Jangan Bolos Sekolah”. Errina juga pernah terlibat dalam proyek album lagu-lagu ulang tahun bersama penyanyi-penyanyi cilik lainnya seperti Diva Nadia, Joshua Suherman, Sonia Eryka, Delia Septianti, dan Novita, dengan tokoh Paman Dol sebagai ikonnya.

Lepas dari usia kanak-kanak, kariernya beralih ke dunia sinetron. Ia pernah turut membintangi sinetron Pernikahan Dini pada tahun 2000, tetapi perannya dihilangkan setelah beberapa episode penayangannya, diduga karena perseteruannya dengan bintang utama sinetron yang bersangkutan, yakni Agnes Monica.

Sejak paruh akhir era 2000-an, Errina yang berdarah Minangkabau ini mulai banyak berperan dalam sinetron-sinetron laga produksi PT Genta Buana Paramita, sehingga namanya mulai diidentikkan sebagai aktris sinetron laga. Namun sejak tahun 2014, ia juga mulai bermain dalam FTV-FTV produksi Trans TV dan turut mendukung program komedi Sketsa.

Filmografi

Film

Tahun Judul Peran Produksi
1993 Tabir Biru Ainun PT.Bola Dunia Film

Sinetron

Tahun Judul Peran Produksi
1995 Mariam Si Manis Jembatan Ancol 2 Soraya Intercine Films
1997 Janjiku Nada kecil Multivision Plus
1998 Karmila Avicom Production
2001 Pernikahan Dini Pipit Prima Entertainment
2001 Angling Dharma Kalyana Tantri Genta Buana Paramita
2002-2004 Misteri Gunung Merapi 3
2002 Karmapala
2002-2003 Mahabharata
2003-2004 Nyi Roro Kidul
Wali Songo Sekar Langit
Pengantin Lembah Hantu
20004 Santet
Keris Empu Gandring
2008 Di Antara Dua Pilihan Ibu Tiri Daniel Genta Buana Paramita
Melodi
Jihan
Larasati
2009-2010 Pengorbanan Anggun Bimbi
2010 Putri Duyung Marina Dewi Azura
Arjuna Mencari Cinta Lastri
2011 Tutur Tinular Versi 2011 Dewi Sambi
2012 Layla Majnun
Bukan Salah Takdir
Kharisma
2013 Ciung Wanara
2013-2014 Angling Dharma
2014 Kisah Aladin dan Lampu Wasiat
Ksatria Pandawa 5 Kunthi Genta Buana Paramita
2015 Operation Wedding Series Starvision Plus

FTV

  • Kuasa Ilahi (2005-2006)
    • Perjanjian dengan Setan
    • Azab Kubur Seorang Penjudi
  • Suratan Takdir (2005-2006)
    • Sakratul Maut
    • Hamil Dalam Kubur
  • Misteri Dua Dunia (2005-2007)
    • Ngipri Monyet
    • Manusia Kucing
    • Bala Tentara Nyi Roro Kidul
    • Pembalasan Manusia Kucing
    • Putri Buaya
    • Bujukan Pangeran Ular
    • Titisan Mak Lampir
    • Pengantin Alam Gaib
    • Pengabdi Pangeran Ular
    • Lukisan Dari Kegelapan
  • Misteri Ilahi (2005-2007)
    • Babi Ngepet
    • Manusia Harimau
    • Ketika Seekor Kucing Melompati Mayat
    • Nyi Blorong 2
    • Kalung Iblis
    • Mustika Siluman Ular
    • Tipu Daya Manusia Kalajengking
    • Pertarungan di Bukit Ular
    • Pertarungan Pengabdi Setan
    • Misteri Belut Putih
    • Penyelamat Manusia Kucing
    • Manusia Kalajengking
  • Karmila
  • Derita Janda Kembang
  • Perkawinan Sedarah
  • Derita Istri Dimadu
  • Benci Tapi Rindu
  • Kabut Cinta
  • Salah Asuhan
  • Cinta Gadis Buta
  • Cinta & Pengabdian
  • Tragedi Cinta
  • Sepasang Liontin
  • Cintaku Terbagi Dua
  • Kau Bukan Milikku
  • Hanya Untukmu
  • Cinta Artika
  • Menara Cinta
  • Mengejar Lailatul Qodar
  • Sulaiman & Balqist
  • Ande Ande Lumut
  • Hippo Si Kuda Air Raksasa
  • Keong Emas & Walet Sakti
  • Ciung Wanara
  • Centring Manik & Banteng Lilin
  • Putri Tidur & Ratu Penyihir
  • Legenda Batu Putri Menangis
  • Legenda Putri Berambut Emas
  • Putri Cantik & Si Tanduk Panjang
  • Jangan Bilang Cinta Padaku
  • Satria Perak
  • Guruku Tampan Sekali
  • Asal Usul Naga Di Samudera Lepas
  • Kisah Ratu Pantai Selatan (2014)
  • Tangisan Kubur Anak Durhaka (2014)
  • Adzab Kubur Tengkulak Beras Yang Curang (2014)

Acara TV

Presenter

Pranala luar