Ucup Nirin

pemeran laki-laki asal Indonesia

Templat:Infobox artis indonesia Yusuf Nirin yang dikenal sebagai Ucup Nirin (lahir 18 Februari 1972) adalah aktor dan penyanyi Indonesia yang dikenal karena perannya sebagai Samin di Si Entong dan Bang Ocid di Emak Ijah Pengen Ke Mekah. Ia adalah anggota dari grup vokal pria bernama Trio Ubur Ubur yang terbentuk pada 22 Desember 2013. Ia dikenal dengan ciri khasnya yang suka memakai baret berwarna oranye.

Kehidupan Pribadi

Ia merupakan anak dari seorang seniman Betawi bernama (alm) H. Nirin Kumpul dan istrinya yang bernama Hj. Djamah. Ia mempunyai seorang adik bernama Linda Nirin dengan profesi yang sama, yaitu pemeran dan seniman.

Ia pernah berkeliling Indonesia untuk menjajakan lenong Betawi saat usianya masih 9 tahun. Ia juga pernah menjadi penjual gorengan dan supir angkut untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Sinetron

Tahun Judul Peran Produksi
2005-2008 Si Entong Samin Indika Entertainment
2007 1001 Kisah Sungguh Terlalu Salim Samin Lunar Jaya Films
2013-2015 Emak Ijah Pengen Ke Mekah Rosyid (Bang Ocid) Amanah Surga Productions
2014 Cowokku Superboy Bang Ocit
2015 Gerobak Cinta Wakwaw
Samson dan Dahlia
Madun
Tarzan Dan Zaenab Toni/Tarzan
2016 Trio Ubur-Ubur Mengejar Cinta Rojalih
Anak Menteng James
Julaiha Princess Betawi
Cinta yang Tertukar Haris
2017 I-KTP Oding Tripar Multivision Plus
2018 Kun Anta Babe Juki MNC Pictures
Tendangan Garuda Bang Ocid
2019 Si Entong Samin
2020 RT 05 RW 03 Bang Ocid
Memet Terlanjur Kaya Samin
Sultan Aji Bang Ocid

Nominasi & Penghargaan

Tahun Penghargaan Kategori Hasil
2013 SCTV Awards 2013 Aktor Pendamping Paling Ngetop (sinetron) Emak Ijah Pengen Ke Mekah Nominasi

Pranala luar