Ronald Lucas Siregar
Marsekal Pertama TNI Ronald Lucas Siregar, S.T., M.M., M.Tr.(Han) (lahir 25 Desember 1971) adalah seorang perwira tinggi TNI-AU yang sejak 25 Mei 2021 mengemban amanat sebagai Kepala Staf Koopsau III.[1]
Ronald Lucas Siregar | |
---|---|
Kepala Staf Komando Operasi Angkatan Udara III ke-4 | |
Mulai menjabat 25 Mei 2021 | |
Pengganti Petahana | |
Informasi pribadi | |
Lahir | 25 Desember 1971 Bogor, Jawa Barat |
Kebangsaan | Indonesia |
Almamater | Akademi Militer (1992) |
Karier militer | |
Pihak | Indonesia |
Dinas/cabang | TNI Angkatan Udara |
Masa dinas | 1992—sekarang |
Pangkat | Marsekal Pertama TNI |
Satuan | Korps Penerbang |
Sunting kotak info • L • B |
Ronald, merupakan lulusan AAU 1992. Jabatan terakhir jenderal bintang satu ini adalah Pati Sahli Kasau bidang Polhukam.[2]
Ia pernah menjadi Komandan Upacara pada upacara Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-68 pada 17 Agustus 2013 di Istana Merdeka.[3]
Ronald Lucas Siregar, Putra pasangan R.B. Siregar dan Ny. Andriani memiliki tanda kehormatan Satyalancana Kesetiaan VIII, Satyalancana Kesetiaan XVI tahun, Satyalancana Wira Satya dan Satyalancana Dwidya Sishta, juga pernah mendapat penugasan sebagai Komandan Paskibraka Istana tahun 1996 dan Komandan Unsur Pesawat Angkut Opslihkam tahun 2003 di Aceh.
Pendidikan Militer
- Akademi Angkatan Udara tahun (1992)
- Sekbangau Angkatan 48 tahun (1995)
- Flight Security Officer tahun (2000)
- Sekkau Angkatan 69 tahun (2001)
- Flight Safety officer Course (Australia) tahun (2002)
- Sekolah Instruktur Penerbang TNI AU Angkatan 52 tahun (2004)
- Seskoad Angkatan 44 tahun (2006)
- Air Command adn Staff Collage (setingkat Seskoau) tahun (2008)
- APC For Security Stndy, Hawaii tahun (2012)
Riwayat jabatan
- Perwira Dp Gub AAU (1992—1993)
- Perwira Dp Lanud Adi Sutjipto (1993—1995)
- Perwira Penerbang Skadron Udara 17 Wing 1 Lanud Halim Perdanakusuma (1995)
- Kasiops Skadron Udara 17 Wing 1 Lanud Halim Perdanakusuma (2002)
- Instruktur Penerbang Wingdik Terbang Lanud Halim Perdanakusuma (2004)
- Pabandya Lambangja Sops Koopsau I (2008)
- Kasiopslat Disops Disops Lanud Halim Perdanakusuma (2009)
- Komandan Skadron Udara 17 Wing 1 Lanud Halim Perdanakusuma (2010—2011)
- Komandan Pangkalan TNI AU Palembang (2015—2017)
- Pamen Sopsau (2017—2018)
- Karopam Setmilpres Kemensetneg[4] (2018—2021)
- Staf Khusus Kasau (2021)
- Pati Sahli Kasau bidang Polhukam (2021—2021)
- Kaskoopsau III (2021—)
Penugasan
- Komandan Upacara Pengibaran Bendera dalam HUT Kemerdekaan RI ke-68 (17 Agustus 2013)[5]
Referensi
- ^ "Daftar Lengkap Rotasi dan Mutasi 80 Pati di Tiga Matra TNI"
- ^ "Panglima TNI Mutasi 99 Pati TNI"
- ^ Mantan Penerbang VIP/VVIP Komandan Upacara hari Kemerdekaan RI" Website Markas Besar TNI Angkatan Udara
- ^ "Mutasi Jabatan dan Promosi 81 Perwira Tinggi TNI"
- ^ "Pangkat Terangkat Berkat Penaikan Bendera Duplikat" Portal Indonesia News