Vanessa Angel (pemeran, lahir 1993)

pemeran perempuan asal Indonesia
Revisi sejak 5 November 2021 21.20 oleh Anak D263 (bicara | kontrib)

Vanesza Adzania (21 Desember 1993 – 4 November 2021)[3][4] yang lebih dikenal sebagai Vanessa Angel, adalah seorang aktris dan model berkebangsaan Indonesia.

Vanessa Angel
Vanessa Angel pada tahun 2019
LahirVanesza Adzania
21 Desember 1993
Jakarta, Indonesia
Meninggal4 November 2021(2021-11-04) (umur 27)
Pucangsimo, Bandarkedungmulyo, Jombang, Jawa Timur, Indonesia[1]
Sebab meninggalKecelakaan lalu-lintas
MakamTaman Makam Islam Malaka[2]
Nama lainVanessa Angel
Pekerjaan
Tahun aktif2008–2021
Suami/istri
Febri “Bibi” Andriansyah
(m. 2020; meninggal 2021)
AnakGala Sky Andriansyah
Orang tuaDoddy Sudrajat (ayah)
Lucy Maywati (ibu)
Instagram: vanessaangelofficial Modifica els identificadors a Wikidata

Biografi

Karier

Beberapa kali tampil sebagai foto model di beberapa majalah remaja, Vanessa akhirnya memutuskan untuk terjun secara total di dunia hiburan Indonesia. Sinetron menjadi batu loncatannya untuk pertama kali pada saat itu.

Sinetron perdana Vanessa Angel adalah Cinta Intan yang tayang pada tahun 2008. Di sinetron itu ia memerankan tokoh bernama Sandra. Selesai dengan sinetron perdananya, Vanessa sempat vakum beberapa waktu dalam dunia sinetron yang menuntutnya untuk bekerja sangat keras. Sebagai gantinya, ia menjajal peruntungan di dunia musik.

Tahun 2011, bersama dengan pesinetron Nicky Tirta,[5] Vanessa menyanyikan sebuah lagu berjudul Indah Cintaku yang dibawakannya secara duet. Single ini sempat hip di pasaran namun tak lama kemudian popularitasnya sedikit tenggelam.

Kemudian tahun 2012, Vanessa kembali lagi mengasah kemampuan aktingnya dengan membintangi lagi sebuah judul sinetron yaitu Kutukan Cinta. Sebelumnya, ia juga sempat membintangi beberapa judul FTV.

Kasus

Pada Januari 2019, Vanessa Angel terjerat kasus prostitusi artis secara daring.[6] Vanessa Angel ditangkap saat berada di dalam kamar hotel di Surabaya[7] bersama dengan seorang pengusaha yang memesan jasa prostutisinya.[8]

Kematian

Pada tanggal 4 November 2021, Vanessa meninggal dunia akibat kecelakaan mobil di jalan Tol Nganjuk-Surabaya ruas Jombang, KM 672+400A, sekitar pukul 12.36 WIB.[1][9] Pada peristiwa tersebut, ia berada di dalam mobil Mitsubishi Pajero Sport berwarna putih bersama empat orang lainnya, yakni suaminya, anaknya, seorang asisten rumah tangga, dan seorang sopir pribadi.[10][11] Mobil yang dikendarai oleh sopir[1] tersebut melaju menuju arah Kota Surabaya.[12] Suaminya, Febri "Bibi" Andriansyah, juga meninggal dunia pada kecelakaan tunggal tersebut. Selain itu, asisten rumah tangga mengalami luka berat, sementara anak Vanessa, Gala Sky Andriansyah, dan sopir pribadi mengalami luka ringan.[11][13]

Kejadian ini dibenarkan oleh AKBP Dwi Sumrahadi, kepala satuan Patroli Jalan Raya Polda Jawa Timur (PJR Polda Jatim), pada Kamis tanggal 4 November 2021, sekitar pukul 14.00 WIB.[14] Pasca peristiwa kecelakaan, tiga korban luka-luka dibawa ke Rumah Sakit Kertosono Nganjuk. Kemudian, jenazah Vanessa Angel dan suaminya, dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya.[15] Ia bersama dengan suaminya, Febri "Bibi" Andriansyah dimakamkan di Taman Pemakaman Umum Malaka pada tanggal 5 November 2021.[2][16]

Filmografi

Film

Tahun Judul Peran Produksi
2008 MBA (Married by Accident) Temi MVP Pictures
2010 Seleb Kota Jogja (SKJ) Presenter Festival 2 Starvision Plus
Taring Adik Farah Rapi Films

Sinetron

Tahun Judul Peran Produksi
2008 Cinta Intan Sandra MD Entertainment
2009 Inayah Rika Soraya Intercine Films
2012 Layla Majnun Layla Genta Buana Paramita
Kutukan Cinta
2013 Heart Series 2 Yunita Starvision Plus
2014 3 Sempruuul Mengejar Surga 2
2017 Nadin Nyi Roro Tripar Multivision Plus
2018 Menembus Mata Bathin The Series (Bintang Tamu) Cinta (Eps. 45)
Vera (Eps. 94)
Verona Pictures
Jodoh Wasiat Bapak (Bintang Tamu) Hesty (Eps. 767) Tobali Putra Productions

Acara TV

Diskografi

Singel

Referensi

  1. ^ a b c "Kronologi Kecelakaan Tunggal Mobil Vanessa Angel". www.otomotif.kompas.com. 2021-11-04. Diakses tanggal 2021-11-04. 
  2. ^ a b "Ini Lokasi dan Jadwal Pemakaman Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah". JPNN.com. 5 November 2021. Diakses tanggal 5 November 2021. 
  3. ^ "Jejak Vanessa Angel, dari Model Remaja hingga Layar Lebar". hiburan. Diakses tanggal 2021-11-05. 
  4. ^ Media, Kompas Cyber (2021-11-04). "Vanessa Angel dan Suaminya Meninggal Dunia dalam Kecelakaan Mobil". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2021-11-04. 
  5. ^ Gusman, Egie (29 Januari 2012). "Vanessa Angel Sering bersama Nicky Tirta". Okezone. Diakses tanggal 4 November 2021. 
  6. ^ "Tarif Prostitusi Vanessa Angel Rp 80 Juta, Ini yang Dapat Jatah Terbesar". detiknews. Diakses tanggal 2019-03-04. 
  7. ^ "Vanessa Angel Ditangkap, Pria Diduga Kekasihnya Datangi Markas Polda Jatim". suara.com. Diakses tanggal 2019-03-04. 
  8. ^ "Rela Bayar Vanessa Angel Rp 80 Juta, Kenapa Rian Tidak Ditangkap? Penyebabnya Terungkap". Serambi Indonesia. Diakses tanggal 2019-03-04. 
  9. ^ Afani, Annisa (4 November 2021). "Innalillahi, Vanessa Angel & Suami Meninggal Dunia Kecelakaan Tol Jombang". Haibunda. Diakses tanggal 4 November 2021. 
  10. ^ "Gunakan Pajero Sport Berkelir Putih, Vanessa Angel Meninggal Dunia dalam Laka Lantas". suara.com. 2021-11-04. Diakses tanggal 2021-11-04. 
  11. ^ a b "Anak Vanessa Angel, Pengasuh dan Sopirnya Masih Dirawat Intensif". regional.kompas.com. Diakses tanggal 2021-11-04. 
  12. ^ Indonesia, CNN. "Vanessa Angel dan Suami Kecelakaan di Tol Nganjuk". nasional. Diakses tanggal 2021-11-04. 
  13. ^ Mario, Vincentius (2021-11-04). "Gala, Anak Vanessa Angel Alami Luka Ringan, ART Luka Berat". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2021-11-04. 
  14. ^ "Vanessa Angel dan Suami Kecelakaan di Tol Jombang, Polisi: Dua Orang Meninggal Dunia". www.tvonenews.com. 2021-11-04. Diakses tanggal 2021-11-04. 
  15. ^ "Vanessa Angel dan Suami Meninggal Dalam Kecelakaan, Anaknya Terluka". www.video.medcom.id. 2021-11-4. Diakses tanggal 2021-11. 
  16. ^ Noviansah, Wildan (2021-11-05). "Permintaan Keluarga, Vanessa Angel-Suami Akan Dimakamkan Satu Liang Lahad". Detik.com. Diakses tanggal 2021-11-05. 
  17. ^ a b "Profil Vanessa Angel, dari Model hingga Tekuni Dunia Seni Peran". kumparan. Diakses tanggal 2021-11-04. 
  18. ^ "Mengenang Vanessa Angel, Artis Multi Talenta Berkarier Sejak Usia 17 Tahun". ayoindonesia. Diakses tanggal 2021-11-05. 
  19. ^ "Sering Dengar Jadi Backsound FTV, Pasti Kamu Tahu Lagu Vanessa Angel Ini". suara.com. 2019-01-09. Diakses tanggal 2021-11-04. 

Pranala luar