Ringgo 5
Ringgo 5 adalah grup musik berasal dari Jakarta, Indonesia. Band ini, memiliki lima personil yang terdiri dari Nabil Pawaka (vokal), Rhein Michael (gitar), Rishad Marciano (gitar), Robert Matthew (bass), dan Gege Jiwa Adita (drum).[1]
Ringgo 5 | |
---|---|
Asal | Jakarta, Indonesia |
Genre | |
Instrumen | Nabil Pawaka (vokal) Rhein Michael (gitar) Rishad Marciano (gitar) Robert Matthew (bass) Gege Jiwa Adita (drum) |
Tahun aktif | 2015-sekarang |
Label | R5 Management |
Anggota |
|
Pembentukan
- Latar Belakang
Kelima personilnya merupakan teman satu sekolah. Dulu, mereka memiliki band masing-masing dan menjadi rival untuk satu sama lain. Namun, karena band mereka tidak berhasil dan bubar, akhirnya kelimanya memutuskan untuk membentuk band bersama.
- Penamaan
Ringgo 5 terbentuk pada 5 Mei 2015. Itulah yang membuat ada unsur angka 5 di nama band Ringgo 5. Nama Ringgo diambil dari singkatan nama para personilnya, yaitu Nabil Pawaka (vokal), Rishad Marciano (gitar), Robert Matthew (bass), Gege Adita (drum), dan Rhein Michael (gitar). Soal singkatan nama yang kemudian di pilih menjadi nama band, ternyata bermula dari ketidaksengajaan. Waktu itu mereka semua membuat masing-masing nama band, tapi tidak ada yang cocok. Suatu hari Robert (bass) sedang menaiki ojek online, tiba-tiba kepikiran membuat nama band yang disingkat dari nama personil. Tapi, nama Ringgo sendiri juga punya arti sendiri yaitu Cahaya dari Barat.
- Dipengaruhi
Ringgo 5 terpengaruh band-band seperti All Time Low, One Ok Rock, Muse, 5 Seconds of Summer, The 1975, Neck Deep and Sum 41, My Chemical Romance, The All-American Rejects, Paramore, Boys Like Girls, Fall Out Boy bahkan Blink-182. Musiknya pun tak jauh dari genre band-band tersebut.[2]
Karier
- EP - Tell Me (2016)
Ringgo 5 terbentuk pada 5 Mei 2015, setahun setelah terbentuknya band, mereka mengeluarkan mini album yang diberi nama "Tell Me". Album ini terdiri dari empat lagu dan diproduksi oleh label mereka sendiri. EP Tell Me berisi 4 lagu yaitu "Sahabat", "Penjaga Hati", "Forever?", dan "Tell Me". EP tersebut sempat berada di top 10 iTunes music chart Indonesia. Album mini mereka berjudul Tell Me berhasil masuk dalam nominasi Indonesia Choice Awards 2017 untuk kategori Breakthrough Artis of the Year.
- Album - Emotion (2017)
Setelah mendapat sambutan hangat dari para pendengar musik band ini, merilis album pertama mereka yang bernama "Emotion".
Album Emotion berisi 13 lagu bertemakan masalah-masalah khas anak muda yang dekat dengan kehidupan percintaan. Nama “Emotion” dipilih karena ini merupakan album yang sangat melibatkan emosi mereka.
Proses penciptaan lagu-lagu Ringgo 5 juga dibantu oleh Adis Putra yang ikut menulis beberapa lagu dalam album ini, sekaligus menjadi Produser.
Album ini cukup lama proses pengerjaannya karena terbentur kesibukan masing-masing personel sebagai mahasiswa.Satu hal lagi yang membuat produksi album ini sampai satu setengah tahun adalah proses mastering-nya yang dilakukan di Sterling Studio, New York, Amerika Serikat. Ringgo 5 memutuskan untuk memercayakan mastering kepada Ted Jensen yang sudah terkenal dalam membantu band-band seperti 5 Seconds of Summer, Blink-182 sampai Green Day.
Album Perdana Ringgo 5 ini berisikan 13 lagu dengan lirik full berbahasa inggris, yaitu Emotion, Best Heartbreak, Fool 4 You, If Only You Knew, Its You, Do You Love Me, Forever, Tell Me, Alright, Promise, Misery, Valeria, dan From Me To You.
Sabtu (30/9/2017) bertempat di Hard Rock Cafe, Pacific Place, Jakarta Selatan, Ringgo 5 meluncurkan album pertama. Untuk pendistribusian abum, Ringgo 5 bekerja sama dengan label musik Demajors yang terkenal sering menangani artis dan band di luar arus utama (mainstream) juga dibantu oleh Amity Asia, sebagai talent development agency yang sudah berpengalaman.
Setelah mengadakan launching resmi album perdananya, Ringgo 5 juga mengadakan Showcase ditempat yang sama pada malam harinya khusus untuk para Party Crashers sebutan untuk para penggemar Ringgo 5.[2][3][4][5][6]
Ringgo 5 kemudian merambah ke komunitas yang lebih beragam seperti mengisi gif di acara Tribute to 5 Second of Summer, Gloics Fest., hingga manggung di Hai Day 2017.[7]
- Singel Valerie dalam album Emotion
Video musik Valeria tayang secara eksklusif dalam laman Kerrang sebelum Ringgo 5 akan menyebarkan secara umum dalam kanal YouTube mereka. Selain menjadi salah satu pencapaian bagi band asal Jakarta ini, kerja sama dengan Kerrang diharapkan bisa menjadi jembatan lain untuk terus menyebarkan musik Ringgo 5 lebih jauh. Single Valeria juga sukses mencuri perhatian Alternative Press, media musik berbasis di Cleveland, Ohio, Amerika Serikat. Media yang kental membahas musik rock dan lainnya tersebut meletakkan single tersebut dalam playlist official mereka dalam layanan streaming musik Spotify, AltPress Discover. Perhatian yang datang dari dua media musik kenamaan ini menjadi energi lain bagi Ringgo 5 yang akan terbang ke Inggris dan Belanda untuk menjalankan “Emotion Tour UK & European” yang akan dimulai pada 18 hingga 25 Mei 2018 mendatang.[8]
- Tur - Emotion Tour UK and European (2018)
Berkat album pertamanya, Ringgo 5 mendapatkan kesempatan untuk melakukan tour di Inggris dan Belanda. "Emotion Tour UK and European" ini, berlangsung selama bulan Mei 2018.
Perhatian yang datang dari dua media musik kenamaan ini menjadi energi lain bagi Ringgo 5 yang akan terbang ke Inggris dan Belanda. Mereka berencana menjalankan tur bertajuk Emotion Tour UK & European yang akan dimulai pada 18 Mei 2018 hingga 25 Mei 2018
Tur diselenggarakan diberbagai kota di Inggris dan Belanda. Dalam kesempatan tour tersebut, Ringgo 5 mendapatkan kesempatan luar biasa untuk melaksanakan konser di dua tempat bersejarah di Inggris, yakni 100 Club, London dan The Joint Arms, Southampton.
Dua lokasi itu, 100 Club dan Joiners Arms terbilang legendaris di Inggris. 100 Club menjadi tempat acara musik sejak Oktober 1942. Sebelumnya klub itu bernama Feldman Swing Club yang kemudian diubah menjadi 100 Club pada 1964. Pada era 1970-an, 100 Club menjadi tempat yang sering terselenggarakan musik punk. Band Sex Pistols dan The Clash tercatat pernah bermain di klub tersebut. Sementara Joiners Arms sudah menjadi tempat acara musik sejak pertama berdiri pada 1968. Tempat itu sudah pernah disinggahi musisi internasional. Beberapa di antaranya adalah Green Day, Coldplay, Arctic Monkeys, Oasis dan Radiohead. Setelah tampil di Inggris, mereka akan melanjutkan tur ke Belanda. Mereka dijadwalkan tampil di Tong Tong Podium (The Hague) dan De Rotonde (The Hague).
Dalam album Emotion Ringgo 5 selain tur, mereka juga melakukan promo debut album melalui satu cover lagu The Killers - Mr. Brightside, yang dapat diterima publik di Inggris.[9][10][11][12][13]
- Singel - U (2019)
Pada awal tahun 2019, Ringgo 5 merilis lagu terbaru mereka yang berjudul "U". Lagu ini merupakan lanjutan dari cerita yang ada pada mini album mereka. "U" menceritakan tentang seseorang yang jatuh cinta sangat dalam, namun pada akhirnya menyadari bahwa kisah cintanya tidak akan berhasil. Kemudian ia berusaha untuk mengakhiri kisah cintanya tersebut dan berusaha untuk melanjutkan hidup. Single terbaru mereka ini, disajikan dengan warna baru dari band, yaitu urban pop dengan melodi synthesizer.[14]
- EP - Not Alone, Just Lonely (2020)
Not Alone, Just Lonely adalah sebuah album mini atau extended play berisikan lima lagu. Mini album Not Alone, Just Lonely merupakan rangkaian fase yang dialami setelah kandasnya hubungan dengan seseorang. Terdapat lima fase yaitu: fase anger dan denial yang diwakilkan pesannya pada lagu “Say Something”; fase patah hati yang sendu di lagu “Better Than You”; fase kebingungan dengan kenyataan yang sedang dihadapi dalam lagu “Middle”; fase nostalgia dan kerinduan di lagu “Purple Hour”; hingga fase berdamai dengan diri sendiri dan menerima kenyataan pada lagu “Take A Little Time”.
Dalam pengerjaan EP Not Alone, Just Lonely Ringgo 5 hanya membutuhkan waktu kurang lebih 6 bulan di hitung sejak awal tahun 2020, dari segi musik Ringgo 5 diproduseri oleh sang drumer Gege Agita, serta dibantu oleh Rama Harto yang juga membantu Project Cellosux, Nadhif Basalamah, dan Aldrian Risjad. Not Alone, Just Lonely akan hadir diseluruh platform digital pada tanggal 21 Agustus 2020 dan ini akan menjadi perilisan pertama yang berbentuk EP / Mini Album Ringgo 5 setelah kembali ke jalur independen setelah kurang lebih dua tahun bersama major label.[15][16]
Album
- Tell Me - EP (2016)
- Emotion (2017)
- Not Alone, Just Lonely - EP (2020)
Referensi
- ^ "Ringgo 5, Band Putera Bungsu Ayu Diah Pasha Rilis Album Perdana". Tabloidbintang.com. 2017-10-02. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ a b Faradila, Nurul. "Kenalan dengan Band Ringgo 5 yang Tur ke Inggris dan Belanda". beritabaik.id (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-10-19. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ ""Ringgo 5" Luncurkan Album Debut Full Berbahasa Inggris "Emotion"". Cadaazz.com (dalam bahasa Inggris). 2017-10-01. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ "Kenalan Yuk Sama Ringgo 5, Band Pop-Rock Indonesia Baru yang Berbakat! - CewekBanget". cewekbanget.grid.id. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ JawaPos.com (2018-05-04). "Ringgo 5 akan Tur ke Inggris dan Belanda". JawaPos.com. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ "Showcase Ringgo 5, Sabtu di Hard Rock Cafe". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ redaksi (2018-05-07). "'Go International', Ringgo 5 Promo Album 'Emotion' di Lima Panggung di Eropa". iniSURABAYA.com. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ Nusantara, Solusi Sistem. "Single Terbaru Ringgo 5, "Valeria" Curi Perhatian Media Musik Dunia | Hiburan". www.gatra.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ "5 Fakta Ringgo 5, Band Rock Baru yang Wajib Kamu Simak - Hai". hai.grid.id. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ Media, Kompas Cyber. "Ringgo 5 Luncurkan Album Berbahasa Inggris". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ Putra, Muhammad Andika. "Ringgo 5 Mulai Tur Eropa di Tengah Euforia 'Royal Wedding'". hiburan. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ kabare.id. "Band Asal Indonesia, Ringgo 5 Gelar Tur di Eropa". kabare.co (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ antaranews.com (2018-05-19). "Grup band Ringgo 5 asal Indonesia menggebrak London". Antara News. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ "Unik! Ringgo 5 Namain Single Terbarunya Cuma 1 Huruf Aja!!". www.mousaik.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ "Ringgo 5 Cerita Fase Patah Hati di 'Not Alone, Just Lonely'". Bicara Musik. Diakses tanggal 2020-09-19.
- ^ "Ringgo 5 siap lepas mini album Not Alone, Just Lonely". Diakses tanggal 2020-09-19.