Institut Teknologi Indonesia Serpong

universitas di Indonesia
Revisi sejak 27 Mei 2022 14.13 oleh 223.255.230.10 (bicara) (kawasan)

Institut Teknologi Indonesia (ITI) merupakan perguruan tinggi swasta yang berlokasi di Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan. Awal berdirinya perguruan tinggi ini dibentuk oleh Persatuan Insinyur Indonesia (PII) melalui Yayasan Pengembangan Teknologi Indonesia (YPTI) untuk memenuhi kebutuhan tenaga insinyur teknik di Indonesia pada 1 Oktober 1984. Yayasan Pengembangan Teknologi Indonesia (YPTI) ini dipimpin oleh almarhum Prof. Dr. Ing. B.J. Habibie yang juga menjabat sebagai Ketua Pembina YPTI hingga pada tahun 2019.

Institute of Technology Indonesia
Institut Teknologi Indonesia
Berkas:Logo Institut Teknologi Indonesia.png


 
Informasi
Didirikan1 Oktober 1984
Lembaga induk
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi
RektorDr. Ir. Marzan Aziz Iskandar, IPU.
Alamat
Jl. Raya Puspiptek, Kelurahan Setu, Kecamatan Setu
,
Tangerang Selatan
,
Banten
,
15413
,
Indonesia
Situs webhttp://www.iti.ac.id
Peta

Sejarah

Pada awal berdirinya, ITI dikawal oleh beberapa nama besar tokoh-tokoh PII seperti Baharuddin Jusuf Habibie, Hartarto, Aburizal Bakrie, Ismet Iskandar, Tamudji, dan G.M. Tambubolon, dan mantan Mendikbud Prof. Dr. Wardiman. Pada 1 Oktober 1984, ITI diresmikan oleh Prof. Dr. Ing B.J. Habibie di Gedung Graha Purna Yudha Jakarta, dan tanggal tersebut ditetapkan sebagai Dies Natalis ITI. Pendiriannya ditetapkan melalui Surat Keputusan Yayasan No. 01/Kept-YPTI/84 Tanggal 2 Juni 1984 dan telah memulai kegiatan perkuliahannya tanggal 1 Oktober 1984. Pada tahun 2006 dilakukan penguatan pengelolaan melalui pembaharuan Struktur Organisasi Yayasan sesuai Akta Notaris yang ditanda tangani Faisal Abu Yusuf SH Nomor 11 tanggal 14 Desember 2006.

Institut Teknologi Indonesia kental dengan suasana teknologinya karena berdekatan dengan kawasan strategis Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (PUSPIPTEK) dan Kawasan Industri Taman Takno Serpong. Kawasan ini merupakan salah satu National Science and Techno Park yang pertama dan terbesar di Indonesia. Selain sebagai bagian dari kawasan Taman Tekno, Institut Teknologi Indonesia juga digunakan sebagai bagian dari kawasan arboretum dan kebun percobaan.

Rektor

  1. Prof. Dr.ing. Ir. H. Bacharuddin Jusuf Habibie, FREng.
  2. Dr. Ir. Isnuwardianto[1]
  3. Dr. Ir. Marzan Aziz Iskandar, IPU.

Program Studi

Institut Teknologi Indonesia memiliki beberapa program studi di antaranya:

Program Sarjana (S1)

  1. Teknik Elektro
  2. Teknik Mesin
  3. Teknik Industri
  4. Teknik Kimia
  5. Teknik Informatika
  6. Teknik Sipil
  7. Teknik Arsitektur
  8. Perencanaan Wilayah dan Kota
  9. Teknologi Industri Pertanian
  10. Manajemen

Program Diploma (D3)

Teknik Mesin Otomotif

Program Profesi Insinyur

PSPPI-ITI

Kegiatan Mahasiswa

Terdapat setidaknya 12 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan 3 Unit Kegiatan Kerohanian Mahasiswa (UKK)

Unit Kegiatan Mahasiswa

  1. Aeromodelling
  2. Young Investor Club
  3. Creative Innovation Technology
  4. English Speaker Club
  5. Basket
  6. Panahan
  7. Volley
  8. Futsal
  9. Taekwondo
  10. Karate
  11. Gokart
  12. Pecinta Alam
  13. Lembaga Pers Mahasiswa
  14. Bengkel Seni
  15. Owltaku
  16. Paduan Suara

Unit Kegiatan Kerohanian Mahasiswa

  1. UKK/DKM Al-Bayan ITI
  2. UKKM ITI
  3. KMBH DIPANKARA ITI

Lihat pula

  1. ^ mister.kalipaksi (2009-02-24). "Profil Rektor ITI: Isnuwardianto". kalipaksi dot com. Diakses tanggal 2022-05-27.