Yahya Ali
Yahya Ali (1 Agustus 1925 – 26 November 2012) adalah seorang ulama berkebangsaan Indonesia asal Bengkalis.[1]
Yahya Ali | |
---|---|
Lahir | Bengkalis, Hindia Belanda | 1 Agustus 1925
Meninggal | 26 November 2012 Bengkalis, Riau, Indonesia | (umur 87)
Kebangsaan | Indonesia |
Pekerjaan |
|
Suami/istri | Amnah binti Usman
(m. 1943; meninggal 1999) |
Anak | 6 |
Biografi
Yahya Ali dilahirkan pada 1 Agustus 1925 di desa Sebauk, Bengkalis, sebagai anak bungsu dan putra satu-satunya dari Muhammad Ali.[1] Ayahnya meninggal dunia ketika dirinya masih berada di dalam kandungan.[1]
Selama masa kecilnya, Yahya menghabiskan waktunya dengan bekerja sebagai nelayan.[1] Ia menamatkan pendidikannya di Tweede Inlandsche School.[1]
Yahya kemudian bekerja sebagai guru agama di SD Teluk Pambang, ia mengajarkan berbagai macam ilmu di bidang agama seperti tauhid dan fikih.[1] Selain mengajar di sekolah, ia juga berdakwah menyebarkan agama Islam kepada penduduk yang berada di Teluk Pambang, Muntai, dan Teluk Lancar.[1]
Yahya juga menganut pemahaman dari organisasi Nahdlatul Ulama yaitu "Ahlus Sunah wal Jamaah".[1]
Pada 28 Juli 1943, Yahya menikah dengan Amnah binti Usman. Dari pernikahannya ini mereka dikaruniai enam orang anak yaitu Aisyah binti Yahya, Azhar bin Yahya, Zulkifli bin Yahya, Rofi'ah binti Yahya, Rodiah binti Yahya, dan Hamidah binti Yahya.[1] Pernikahan mereka berakhir dengan kematian Amnah pada 31 Juli 1999.[1]
Daftar pustaka
- Saputra, Amrizal, Wira Sugiarto, Suyendri, Zulfan Ikhram, Khairil Anwar, M. Karya Mukhsin, Risman Hambali, Khoiri, Marzuli Ridwan Al-bantany, Zuriat Abdillah, Dede Satriani, Wan M. Fariq, Suwarto, Adi Sutrisno, Ahmad Fadhli (2020-10-15). PROFIL ULAMA KARISMATIK DI KABUPATEN BENGKALIS: MENELADANI SOSOK DAN PERJUANGAN. CV. DOTPLUS Publisher. ISBN 978-623-94659-3-3.