PLN Energi Primer Indonesia

perusahaan asal Indonesia
Revisi sejak 11 Desember 2022 17.15 oleh Arya-Bot (bicara | kontrib) (clean up)

PT PLN Batubara adalah anak usaha PLN yang bergerak di bidang pertambangan batu bara. Melalui anak-anak usahanya, hingga akhir tahun 2020, perusahaan ini mengelola empat lokasi tambang, yakni di Sarolangun, Musi Rawas, Kalimantan Timur, dan Banjarbaru.[2][3]

PT PLN Batubara
Perseroan terbatas
IndustriPertambangan
Didirikan11 Agustus 2008; 16 tahun lalu (2008-08-11)
Kantor pusatJakarta, Indonesia
Wilayah operasi
Indonesia
Tokoh kunci
Ary Bastari[1]
(Direktur Utama)
Tisna Gunawan[1]
(Komisaris Utama)
JasaPenambangan, pengolahan, dan perniagaan batu bara
PendapatanRp 16,351 triliun (2020)[2]
Rp 338,327 milyar (2020)[2]
Total asetRp 7,708 triliun (2020)[2]
Total ekuitasRp 2,381 triliun (2020)[2]
PemilikPerusahaan Listrik Negara
Karyawan
207 (2020)[2]
Anak usahaPT Jambi Prima Coal
PT PLN Batubara Investasi
PT PLN Batubara Niaga
Situs webwww.plnbatubara.co.id

Sejarah

Perusahaan ini didirikan oleh PLN pada tanggal 11 Agustus 2008 untuk mengamankan pasokan batu bara ke PLTU dan mengurangi resiko fluktuasi harga batu bara. Perusahaan ini kemudian diharapkan dapat memasok paling banyak 50% dari total kebutuhan batu bara dari seluruh PLTU milik PLN, dengan cara mengelola tambang batu bara dan berkoordinasi mengenai pembongkaran batu bara di PLTU. Pada awalnya, perusahaan ini mengirim batu bara yang ditambang oleh perusahaan lain. Pada tahun 2009, perusahaan ini mulai memasok batu bara ke PLTU Ombilin dan PLTU Embalut. Pada tahun 2017, perusahaan ini membentuk PT Jambi Prima Coal (JPC) untuk mengelola sebuah tambang batu bara di Jambi. Pada bulan Januari 2018, perusahaan ini membentuk PT PLN Batubara Investasi untuk melakukan integrasi vertikal di bisnis penambangan batu baranya. Pada bulan Maret 2018, JPC mulai memasok batu bara ke sejumlah PLTU. Pada bulan Agustus 2019, perusahaan ini mendirikan PT PLN Batubara Niaga agar dapat lebih fokus pada bisnis perdagangan batu bara. Sepanjang tahun 2019, perusahaan ini berhasil memasok 24,02 juta metrik ton batu bara ke puluhan PLTU milik PLN.[2][3]

Referensi

  1. ^ a b "Komisaris & Direksi". PT PLN Batubara. Diakses tanggal 30 Desember 2021. 
  2. ^ a b c d e f g "Laporan Tahunan 2020" (PDF). PT PLN Batubara. Diakses tanggal 30 Desember 2021. 
  3. ^ a b "Sejarah Perusahaan". PT PLN Batubara. Diakses tanggal 30 Desember 2021.