Arnott's Good Time

merek makanan ringan

Arnott's Good Time atau Good Time adalah merek biskuit butir cokelat yang diproduksi oleh PT Arnott's Indonesia, anak perusahaan Arnott's Biscuits Limited yang berbasis di Australia. Merek ini diperkenalkan pertama kali pada tahun 1990 oleh PT Bukit Manikam Sakti (Helios Foods, anak perusahaan Kalbe Farma) yang kemudian diambil alih oleh Arnott's Biscuits pada tahun 1995. Produk Arnott's Good Time diproduksi di pabriknya di Bekasi, Jawa Barat, Indonesia, dan telah diekspor ke negara Asia Tenggara lainnya seperti Filipina, Malaysia dan Singapura.

Arnott's Good Time
Jenis produkBiskuit butir cokelat
PemilikPT Arnott's Indonesia
NegaraIndonesia
Diluncurkan1990
PasarIndonesia
Filipina
Malaysia
Singapura
Pemilik sebelumnyaPT Bukit Manikam Sakti (1990-1995)
PT Helios Arnott's Indonesia (1995-1998)
Situs webwww.arnotts.co.id

Saat ini, Good Time memiliki beberapa varian seperti Classic, Double Choc, Rainbow dan Coffee. Selain itu, juga ada varian terbaru, Good Time Choco Dip.

Pranala luar