Puisi Cinta yang Membunuh

film Indonesia tahun 2022 oleh Garin Nugroho

Puisi Cinta yang Membunuh (bahasa Inggris: The Deadly Love Poetry) adalah film horor cerita seru Indonesia tahun 2022 yang disutradarai dan ditulis oleh Garin Nugroho. Film produksi Starvision ini dibintangi oleh Mawar de Jongh, Baskara Mahendra, dan Morgan Oey.[1][2] Puisi Cinta yang Membunuh tayang perdana dalam Indonesia Film Showcase di Jogja-NETPAC Asian Film Festival pada 1 Desember 2022.[3]

Puisi Cinta yang Membunuh
SutradaraGarin Nugroho
Produser
Ditulis olehGarin Nugroho
Pemeran
Penata musikRicky Lionardi
SinematograferTeoh Gay Hian
PenyuntingWawan I. Wibowo
Perusahaan
produksi
Tanggal rilis
Durasi101 menit
NegaraIndonesia
BahasaBahasa Indonesia

Sinopsis

Ranum, perempuan cantik yang mudah terpikat dengan kalimat manis dan indah dari puisi. Hal inilah yang membuatnya jatuh cinta pada laki-laki bernama Hayat. Mulanya, kehidupan cinta Ranum berjalan lancar dan bahagia. Suatu ketika, muncul sosok pria lain bernama Rendy yang kemudian menggoda Ranum dengan menunjukkan kepiawaiannya dalam memasak dan bersilat lidah. Suatu hari, Rendy dibunuh ditusuk dengan pisau di dapur.

Kepalanya dipertontonkan di meja, di tengah pesta ulang tahun Nini. Kematian Rendy tentu membuat Ranum menjadi trauma. Ranum pun diam-diam mendapat pengawasan dari sosok misterius. Ranum akhirnya menyadari bahwa hal tersebut tidak wajar, apalagi teror semakin sering ia rasakan. Tidurnya bahkan tidak bisa nyenyak lagi. Saat di rumah pun, ia selalu merasa waspada dan curiga dengan kemungkinan-kemungkinan bahaya yang menimpanya. Teror masih berlanjut dan menjadi lebih parah ketika Ranum mendapatkan kekerasan fisik ia diserang oleh seseorang yang tidak diketahui. Sampai-sampai, teror ini dirasakan oleh Hayat.

Pemeran

Referensi

  1. ^ Fauziah, Rizki Eka (22 November 2022). "Sinopsis Puisi Cinta yang Membunuh, Tayang Segera di Bioskop". Kompas.com. Diakses tanggal 29 November 2022. 
  2. ^ Putu, Manik (26 November 2022). "Bocoran Kisah Film Horor Puisi Cinta yang Membunuh Karya Garin Nugroho, Rilis 5 Januari 2023". Singaraja Post. Diakses tanggal 29 November 2022. 
  3. ^ "The Deadly Love Poetry (Puisi Cinta yang Membunuh)". Jogja-NETPAC Asian Film Festival (dalam bahasa Inggris). 

Pranala luar