Kabupaten Kediri
Halaman ini sedang dipersiapkan dan dikembangkan sehingga mungkin terjadi perubahan besar. Anda dapat membantu dalam penyuntingan halaman ini. Halaman ini terakhir disunting oleh Herryz (Kontrib • Log) 480 hari 1273 menit lalu. Jika Anda melihat halaman ini tidak disunting dalam beberapa hari, mohon hapus templat ini. |
Kabupaten Kediri (bahasa Jawa: Hanacaraka: ꦏꦝꦶꦫꦶ, Pegon: كاڎيري, translit. Kadhiri) adalah sebuah wilayah kabupaten yang berada di provinsi Jawa Timur, Indonesia. Sebelumnya, ibu kotanya berada di Kota Kediri meskipun pemindahan ibu kota ke kecamatan Pare telah lama direncanakan dan hingga saat ini dibatalkan.[4] Sejak tanggal 23 Februari 2023, ibukota Kabupaten Kediri secara sah berada di Kecamatan Ngasem dan dinamakan Pamenang.
Kabupaten Kediri | |
---|---|
Transkripsi bahasa daerah | |
• Hanacaraka | ꦏꦝꦶꦫꦶ |
• Pegon | كاڎيري |
• Alfabet Jawa | Kadhiri |
Motto: Canda bhirawa (Jawa Kuno) Diikat dengan rasa persatuan yang suci dan tulus ikhlas | |
Koordinat: 7°50′00″S 112°10′00″E / 7.83333°S 112.16667°E | |
Negara | Indonesia |
Provinsi | Jawa Timur |
Hari jadi | 25 Maret 804 |
Ibu kota | Pamenang |
Jumlah satuan pemerintahan | Daftar
|
Pemerintahan | |
• Bupati | Hanindhito Himawan Pramana |
• Wakil Bupati | Dewi Mariya Ulfa , ST |
• Sekretaris Daerah | Dede Sujana |
Luas | |
• Total | 1.523,92 km2 (588,39 sq mi) |
Populasi | |
• Total | 1.673.158 |
• Kepadatan | 1.097/km2 (2,840/sq mi) |
Demografi | |
• Agama | Islam 92,88% Kristen 3,71% - Protestan 2,68% - Katolik 1,03% Hindu 2,56% Budha 0,11% Konghucu 0,01% Lainnya 0,73%[2] |
• Bahasa | Bahasa Jawa Mataraman, Indonesia |
• IPM | 73,46 (2022) tinggi[3] |
Zona waktu | UTC+07:00 (WIB) |
Kode pos | |
Kode BPS | |
Kode area telepon | +62 354 |
Pelat kendaraan | AG |
Kode Kemendagri | 35.06 |
DAU | Rp 1.295.824.270.000,- (2020) |
Semboyan daerah | Kediri Bersinar Terang (Bersih, Nyaman, Asri, Tertib, Anggun) |
Flora resmi | Kemiri |
Fauna resmi | Alap-alap, Bekicot |
Situs web | www |
Geografi
Batas Wilayah
Kabupaten Kediri berbatasan dengan Kabupaten Jombang di Utara, Kabupaten Malang dan Kabupaten Blitar di Timur, Kabupaten Blitar dan Kabupaten Tulungagung di Selatan, serta Kabupaten Nganjuk di Barat dan Utara. Kota Kediri menjadi enklave dari Kabupaten Kediri. Kabupaten Kediri memiliki luas wilayah 1.523,97 km²[5] yang terbagi menjadi 26 kecamatan. Pada tahun 2021, penduduk kabupaten ini berjumlah 1.673.157 jiwa dengan kepadatan 1.097 jiwa/km2.[1]
Topografi
Secara topografi, Bagian barat Kabupaten Kediri yang meliputi kecamatan Mojo, Semen, Banyakan dan Grogol merupakan daerah pegunungan yang merupakan rangkaian dari pegunungan Wilis. Di bagian utara dan selatan Kabupaten Kediri merupakan dataran rendah yang cukup subur karena terdapat Kali Brantas, yang membagi wilayah Kabupaten Kediri antara bagian barat dan timur sungai, sekaligus sebagai batas antara Kabupaten Kediri dengan Kabupaten Nganjuk di bagian utara. bagian ujung timur dan tenggara merupakan rangkaian dari Gunung Kelud yang berbatasan dengan Kabupaten Blitar. Di sebelah timur laut Kabupaten Kediri, tepatnya di kecamatan Kandangan, terdapat rangkaian Pegunungan Anjasmoro - Argowayang yang menjadi batas antara Kabupaten Kediri dengan Kabupaten Malang dan Kabupaten Jombang.
Sejarah
Wilayah Kabupaten Kediri pernah menjadi bagian berbagai kerajaan penting di Pulau Jawa sejak perpindahan Kerajaan Medang dari tanah Mataram ke timur, menjelang milenium kedua. Kerajaan Kadiri atau Panjalu, dengan lokasi kraton di Daha kemudian menjadi penerus kerajaan Medang setelah pembagian wilayah sepeninggal Prabu Airlangga. Puncak kejayaann Kediri adalah ketika di bawah pemerintahan Raja Jayabaya, pengaruhnya telah sampai ke Ternate[butuh rujukan].
Situs Tondowongso, yang ditemukan pada awal tahun 2007 dan berlokasi sekitar 15 km ke timur dari pusat Kota Kediri sekarang, memberikan indikasi merupakan kompleks permukiman penting.[6]
Pemerintahan
Bupati
Bupati yang menjabat di Kabupaten Kediri saat ini ialah Hanindhito Himawan Pramana, didampingi wakil bupati, Dewi Mariya Ulfa. Mereka adalah pemenang pada Pemilihan umum Bupati Kediri 2020, tanpa memiliki lawan pasangan kandidat lain. Mereka dilantik oleh gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, pada 26 Februari 2021, secara virtual karena adanya pandemi Covid 19.[7] Hanindhito merupakan anak dari Pramono Anung, Sekretaris Kabinet Indonesia pemerintahan presiden Joko Widodo.[8]
No | Bupati | Mulai Jabatan | Akhir Jabatan | Prd. | Wakil Bupati | ||
---|---|---|---|---|---|---|---|
25 | Hanindhito Himawan Pramana | 26 Februari 2021 | Petahana | 28 | Dewi Mariya Ulfa |
Perwakilan
Berikut ini adalah komposisi anggota DPRD Kabupaten Kediri dalam empat periode terakhir.
Partai Politik | Jumlah Kursi dalam Periode | ||||
---|---|---|---|---|---|
2009–2014[9] | 2014–2019[10] | 2019–2024[11] | 2024–2029[12] | ||
PKB | 7 | 9 | 9 | 9 | |
Gerindra | (baru) 3 | 6 | 5 | 6 | |
PDI-P | 14 | 12 | 15 | 13 | |
Golkar | 7 | 5 | 6 | 6 | |
NasDem | (baru) 5 | 4 | 4 | ||
PKS | 1 | 1 | 1 | 3 | |
Hanura | (baru) 2 | 0 | 0 | 0 | |
PAN | 4 | 6 | 5 | 5 | |
PBB | 0 | 1 | 0 | 0 | |
Demokrat | 8 | 4 | 3 | 4 | |
PPP | 3 | 1 | 2 | 0 | |
PKNU | (baru) 1 | ||||
Jumlah Anggota | 50 | 50 | 50 | 50 | |
Jumlah Partai | 10 | 10 | 9 | 8 |
Kecamatan
Kabupaten Kediri terdiri dari 26 kecamatan, 1 kelurahan, dan 343 desa (dari total 666 kecamatan, 777 kelurahan, dan 7.724 desa di Jawa Timur). Pada tahun 2017, jumlah penduduknya mencapai 1.571.555 jiwa dengan luas wilayah 1.386,05 km² dan sebaran penduduk 1.133 jiwa/km².[13][14]
Daftar kecamatan dan kelurahan di Kabupaten Kediri, adalah sebagai berikut:
Kode Kemendagri |
Kecamatan | Jumlah Kelurahan |
Jumlah Desa |
Status | Daftar Desa/Kelurahan |
---|---|---|---|---|---|
35.06.26 | Badas | 8 | Desa | ||
35.06.22 | Banyakan | 9 | Desa | ||
35.06.12 | Gampengrejo | 11 | Desa | ||
35.06.13 | Grogol | 9 | Desa | ||
35.06.10 | Gurah | 21 | Desa | ||
35.06.19 | Kandangan | 12 | Desa | ||
35.06.05 | Kandat | 12 | Desa | ||
35.06.24 | Kayen Kidul | 12 | Desa | ||
35.06.18 | Kepung | 10 | Desa | ||
35.06.03 | Kras | 16 | Desa | ||
35.06.21 | Kunjang | 12 | Desa | ||
35.06.02 | Mojo | 20 | Desa | ||
35.06.04 | Ngadiluwih | 16 | Desa | ||
35.06.07 | Ngancar | 10 | Desa | ||
35.06.25 | Ngasem | 12 | Desa | ||
35.06.11 | Pagu | 13 | Desa | ||
35.06.14 | Papar | 17 | Desa | ||
35.06.17 | Pare | 1 | 8 | Desa | |
Kelurahan | |||||
35.06.16 | Plemahan | 17 | Desa | ||
35.06.09 | Plosoklaten | 15 | Desa | ||
35.06.08 | Puncu | 8 | Desa | ||
35.06.15 | Purwoasri | 23 | Desa | ||
35.06.23 | Ringinrejo | 11 | Desa | ||
35.06.01 | Semen | 12 | Desa | ||
35.06.20 | Tarokan | 10 | Desa | ||
35.06.06 | Wates | 18 | Desa | ||
TOTAL | 1 | 343 |
Demografi
Agama
Berdasarkan data Sensus Penduduk Badan Pusat Statistik tahun 2010, persentase agama penduduk Kabupaten Kediri adalah Islam 96,29%, kemudian Kristen Protestan 2,14%, Katolik 0,42%, Hindu 0,39%, kemudian Budha 0,02% dan Konghucu 0,01%.[2]
Stasiun
Kabupaten Kediri memiliki 6 stasiun yang masih beroperasi, diantaranya:
Catatan kaki
Referensi
- ^ a b c "Kabupaten Kediri Dalam Angka 2022" (pdf). www.kedirikab.bps.go.id. hlm. 13, 101, 109. Diakses tanggal 11 Maret 2022.
- ^ a b "Penduduk Menurut Wilayah dan Agama yang Dianut di Kabupaten Kediri". www.sp2010.bps.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-09-13. Diakses tanggal 13 April 2021.
- ^ "Indeks Pembangunan Manusia 2021-2022". www.bps.go.id. Diakses tanggal 22 Desember 2022.
- ^ Rencana pemindahan ibu kota secara bertahap ke Pare mendapat protes dari warga di sebagian wilayah Kabupaten Kediri, terutama dari daerah Selatan (seperti Kecamatan Kras, Ngadiluwih, Kandat dan Ringinrejo) dan di daerah Barat sungai Brantas (seperti Tarokan, Grogrol, Banyakan, Semen dan Mojo). Sejak masa pemerintahan Bupati H. Sutrisno, diambil kebijakan untuk menempatkan ibu kota di wilayah kecamatan Ngasem, tepatnya di Desa Sukorejo (biasa disebut Katang) dan akan juga dibangun pusat bisnis di wilayah Kota Baru Gumul
- ^ Buku Potensi Pariwisata dan Produk Unggulan Jawa Timur.2009
- ^ "Hasil Penelitian Situs Tondowongso". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-03-23. Diakses tanggal 2012-06-30.
- ^ "Pelantikan Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Kediri Masa Jabatan 2021-2024". madu.tv. 27 Februari 2021. Diakses tanggal 31 Juli 2023.
- ^ Asta Pramesti, Fitri (2 Mei 2021). "Profil Hanindhito Pramono Bupati Kediri, Putra Pramono Anung". www.suara.com. Diakses tanggal 31 Juli 2023.
- ^ Perolehan Kursi DPRD Kediri 2009-2014
- ^ Supriyatno, Helmi (2014-08-24). "50 Anggota DPRD Kota Kediri Dilantik". Harian Bhirawa Online. Diakses tanggal 2023-08-16.
- ^ Perolehan Kursi DPRD Kediri 2019-2024
- ^ "KPU Tetapkan Calon DPRD Kabupaten Kediri Terpilih 2024, PDIP Kehilangan Dua Kursi Legislatif". radarkediri.jawapos.com. 2024-05-10. Diakses tanggal 2024-07-11.
- ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 Desember 2018. Diakses tanggal 3 Oktober 2019.
- ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 72 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Permendagri nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 25 Oktober 2019. Diakses tanggal 15 Januari 2020.
Lihat pula
Pranala luar
- (Indonesia) Situs web resmi