Bahasa Burma
Bahasa Burma (မြန်မာစာ, ba.ma ca [bəmàsà]) adalah bahasa resmi di Myanmar. Bahasa ini merupakan bahasa ibu bagi etnis Bamar, Rakhine dan sub-etnis Bamar lainnya. Bahasa ini termasuk dalam rumpun Sino-Tibet.
Bahasa Burma, baik lisan maupun tulisan disebut မြန်မာဘာသာ ([myã̀mmà bàsà]), dengan kata ဘာသာ dari Bahasa Pali "bhasa", yang artinya Bahasa. Bahasa ini digolongkan ke dalam dua tingkatan bahasa. Pertama yaitu tingkat bahasa resmi, digunakan dalam kesusastraan atau bidang tulis-menulis surat resmi, penyiaran radio, dan pidato. Kedua yaitu tingkat bahasa sehari-hari, digunakan dalam pembicaraan sehari-hari. Ini terlihat dari dua kata dalam bahasa Burma yang artinya "bahasa", yaitu စာ ca [sà] untuk bahasa tulisan, dan စကား ca.ka: [zəɡá] untuk bahasa lisan. Bahasa Burma dapat disebut မြန်မာစာ myanma ca (Bahasa Burma tulisan), atau မြန်မာစကား myanma ca.ka: (Bahasa Burma lisan). Biasanya bahasa ini disebut မြန်မာ myanma [myàmmà] saja atau, sering juga disebut dengan, ဗမာ ([bəmà]) atau Burma.
Pranala luar
- (Inggris) Bahasa Burma di Ethnologue
- (Inggris) Belajar bahasa Burma daring Diarsipkan 2009-09-07 di Wayback Machine.
- (Inggris) Bahasa Myanmar di Omniglot
- ^ Ethnologue (dalam bahasa Inggris) (edisi ke-25, 19), Dallas: SIL International, ISSN 1946-9675, OCLC 43349556, Wikidata Q14790, diakses tanggal 23 April 2022
- ^ Hammarström, Harald; Forkel, Robert; Haspelmath, Martin, ed. (2023). "Burma". Glottolog 4.8. Jena, Jerman: Max Planck Institute for the Science of Human History.
- ^ "UNESCO Interactive Atlas of the World's Languages in Danger" (dalam bahasa bahasa Inggris, Prancis, Spanyol, Rusia, and Tionghoa). UNESCO. 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 April 2022. Diakses tanggal 26 Juni 2011.
- ^ "UNESCO Atlas of the World's Languages in Danger" (PDF) (dalam bahasa Inggris). UNESCO. 2010. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 31 Mei 2022.
- ^ "Bahasa Burma". www.ethnologue.com (dalam bahasa Inggris). SIL Ethnologue.