Cecak-batu rajabasa

sejenis cecak-batu dari Sumatera
Revisi sejak 27 Februari 2024 00.55 oleh Wie146 (bicara | kontrib) (new article, taxobox, refs)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Cecak-batu rajabasa
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
Filum:
Kelas:
Ordo:
Famili:
Genus:
Spesies:
C. rajabasa
Nama binomial
Cnemaspis rajabasa
Amarasinghe, Harvey, Riyanto, & Smith, 2015[2]

Cecak-batu rajabasa (Cnemaspis rajabasa) adalah sejenis cecak batu yang menyebar terbatas (endemik) di Pulau Sumatra bagian selatan di Indonesia.[3] Sejauh ini hewan ini hanya ditemukan di sekitar Gunung Rajabasa di Lampung Selatan.[1]

Etimologi

Nama spesiesnya (rajabasa) diambil dari nama gunung tempat jenis ini ditemukan, yakni Gunung Rajabasa.[2]:165

Spesimen tipe

Holotipe adalah hewan betina dewasa dengan panjang tubuh SVL (snout-vent length) 57,4 mm; dikoleksi dari Gunung Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung, Sumatra, Indonesia, dan disimpan di Museum Zoologi Bogor dengan nomor MZB 6595.[2]:161

Ekologi dan konservasi

Cecak ini ditemukan di bongkahan batu-batu granit besar dekat aliran sungai kecil. Dekat hutan sekunder yang berbatasan dengan suatu wanatani durian.[2]:166

Populasinya diperkirakan terancam kepunahan oleh sebab habitatnya yang berlokasi di gunung berapi yang diperkirakan masih aktif; dan tidak terlalu jauh pula dari Gunung Krakatau, yang pada masa lalu letusannya pernah memporak-porandakan sebagian wilayah pesisir Lampung. Tempat hidupnya yang tidak jauh dari permukiman manusia juga rawan mengalami gangguan akibat aktivitas pertanian dan konversi lahan. Dengan demikian, Daftar Merah IUCN memasukkan cecak ini ke dalam kategori Rentan (VU, Vulnerable).[1]


Catatan kaki

  1. ^ a b c Amarasinghe, A., D. Iskandar & A. Riyanto (2021). Cnemaspis rajabasa. The IUCN Red List of Threatened Species 2021: e.T126554652A126554720. https://dx.doi.org/10.2305/IUCN.UK.2021-3.RLTS.T126554652A126554720.en. Diakses pada 27 Februari 2024.
  2. ^ a b c d Amarasinghe, A.A.T., M.B. Harvey, Riyanto, & E.N. Smith. (2015). "A New Species of Cnemaspis (Reptilia: Gekkonidae) from Sumatra, Indonesia". Herpetologica, 71(2): 160-167. (Jun 2015). DOI: https://dx.doi.org/10.1655/HERPETOLOGICA-D-14-00034 (salinan di laman ResearchGate, pada 27 Februari 2024)
  3. ^ "Cnemaspis rajabasa". The Reptile Database. Diakses tanggal 27 Februari 2024.