Fairway Nine

pusat perbelanjaan di Indonesia

Fairway Nine (disingkat F9, sebelumnya bernama Lenmarc Mall hingga 2023) adalah pusat perbelanjaan di bagian barat Kota Surabaya yang dibangun oleh PT Bukit Darmo Property Tbk. Mal ini pertama kali dibuka pada tanggal 8 Desember 2010.[2] Mal ini terdiri dari 6 lantai dan di atasnya terdapat apartemen The Adhiwangsa Golf View Residence dan Nine Boulevard Premium Office Tower. Apartemen The Adhiwangsa yang terdiri dari 42 lantai pernah menjadi gedung tertinggi di Surabaya hingga apartemen The Via di atas Ciputra World Surabaya selesai dibangun pada tahun 2011.

Fairway Nine
Fairway Nine logo
Fairway Nine saat masih bernama Lenmarc Mall pada bulan Agustus 2021 (saat itu Transmart masih menjadi salah satu penyewa utamanya)
Peta
LokasiSurabaya, Indonesia
AlamatJalan Mayjen Yono Suwoyo No. 9
Kelurahan Pradah Kalikendal, Kecamatan Dukuh Pakis
Kota Surabaya, Jawa Timur 60226
Dibuka8 Desember 2010 (sebagai Lenmarc Mall)
16 November 2023 (sebagai Fairway Nine)
PengembangPT Adhibaladika Agung
PemilikPT Bukit Darmo Property Tbk
Jumlah toko65
Luas lantai81.969,86 m2[1]
Jumlah lantai6 (mal)
34 (perkantoran)
42 (apartemen)
Parkir2.500 mobil
Situs webhttps://www.fairwayninemall.com/

Fairway Nine sangat ideal bagi mereka yang ingin memiliki perpaduan unik antara belanja dan hiburan kelas atas. Fairway Nine juga merupakan bagian dari Bukit Darmo Property, pengembangan gaya hidup terintegrasi kepercayaan yang terdiri dari pusat perbelanjaan, kantor, gerai ritel dan makanan dan minuman.

Perkembangan

Pembangunan Lenmarc Mall dan apartemen The Adhiwangsa dimulai pada tahun 2006 setelah direncanakan sejak akhir tahun 2005. Mal ini seharusnya akan dibuka pada tahun 2009, namun pembukaan mal ini sempat tertunda hingga akhirnya dibuka pada tanggal 8 Desember 2010 dengan penyewa utama Chipmunks Playland & Cafe (pindah ke Pakuwon Mall sejak 2019) dan bioskop Lenmarc XXI dengan The Premiere (yang kedua di Surabaya setelah di Grand City Mall).

Berbagai tenant sempat hadir di Lenmarc Mall namun akibat dari sepinya pengunjung Lenmarc Mall banyak tenant angkat kaki dari Lenmarc Mall dan sebagian tenant pindah ke mal terdekat yang lebih besar, yaitu Pakuwon Mall.

Di Lenmarc Mall sempat terdapat Hero Supermarket di lantai G dari tahun 2011 hingga 2014, selanjutnya terdapat Transmart di lantai LG & G depan lobby dari tahun 2017 hingga 2021.

Beberapa tenant yang masih beroperasi di Lenmarc Mall hingga saat ini antara lain, Yoshinoya, Starbucks, J.CO Donuts, Chatime, Ace Hardware, Informa, NAV Karaoke Keluarga, bioskop Lenmarc XXI, dan berbagai tenant lainnya.

Sejak pertengahan tahun 2022, Lenmarc Mall sedang mengalami renovasi. Pada tanggal 16 November 2023, Lenmarc Mall berganti nama menjadi Fairway Nine,[3][4] dan renovasi diharapkan akan selesai ditandai dengan Grand Opening pada bulan Desember 2024. Tenant pertama yang dibuka pasca berganti nama menjadi Fairway Nine adalah kafe Le Ble Boulangerie di Fairway Walk. Rencananya, mal ini akan diisi oleh Excelso, Get Tea dan Teazzi di Fairway Walk, Frut-O Gelato Cafe, iBox, dan berbagai tenant lainnya. Selain itu, salah satu menara di atas mal ini akan ditempati hotel Hyatt Centric.

Galeri

Eksterior

Interior

Trivia

  • Kata "Nine" pada nama Fairway Nine dan Nine Boulevard Premium Office Tower berasal dari bahasa Inggris untuk angka 9, yang juga merupakan nomor kavling komplek ini yaitu Jalan Mayjen Yono Suwoyo No. 9.
  • Nama lama mall ini, Lenmarc, adalah singkatan dari Lenna dan Marcia, dua anak dari pendiri mall ini.

Referensi

  1. ^ "Moving Forward: Annual Report 2014" (PDF). PT Bukit Darmo Property Tbk. Diakses tanggal 26 Maret 2020. 
  2. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-05-06. Diakses tanggal 2021-05-06. 
  3. ^ "Why a mall Rebranding". Fairwaynine. 2023-08-20. Diakses tanggal 2023-11-19. 
  4. ^ "Lenmarc Ganti Nama Jadi Fairway Nine Mall, Bidik Anak Muda dan Komunitas". kabarbisnis.com. 2023-11-16. Diakses tanggal 2023-11-22. 

Pranala luar