Der schwarze Kanal

Revisi sejak 28 Mei 2024 16.33 oleh Sangjinhwa (bicara | kontrib)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Der schwarze Kanal ("Saluran Hitam") adalah serangkaian program televisi propaganda politik yang disiarkan setiap pekan antara 1960 dan 1989 oleh saluran televisi Jerman Timur Deutscher Fernsehfunk. Setiap edisi dibuat dari rekaman yang ada dari program-program televisi Jerman Barat yang disunting ulang untuk mencantumkan sebuah komentar Komunis.[1]

Der schwarze Kanal
GenrePropaganda berita
PresenterKarl-Eduard von Schnitzler
Negara asal Jerman Timur
Bahasa asliBahasa Jerman
Jmlh. episode1519
Produksi
Durasi20 menit
Rilis asli
JaringanDeutscher Fernsehfunk
Rilis21 Maret 1960 (1960-03-21) –
30 Oktober 1989 (1989-10-30)

Acara tersebut dibawakan oleh Karl-Eduard von Schnitzler dengan episode perdananya pada 21 Maret 1960. Nama dari acara tersebut merujuk pada kata dalam bahasa Jerman, "saluran hitam" yang merupakan eufisme untuk pipa got. Acara tersebut pada awalnya dibuat sebagai 'tandingan' program televisi Jerman Barat "Die rote Optik" ("Sudut pandang merah"), dibawakan oleh jurnalis Thilo Koch dan tayang pada 1958-1960 dan tiap edisinya menyajikan cuplikan rekaman televisi Jerman Timur.[2] Acara tersebut menyasar tidak terbatas pada pemirsa di Jerman Timur, namun juga untuk pemirsa di Jerman Barat.[2]

Kondisi geografis antara Jerman Barat dan Jerman Timur membuat siaran dari Jerman Barat (terutama ARD (penyiar)) dapat diterima dengan cukup baik di sebagian besar wilayah Jerman Timur, kecuali sekitar Rügen dan Dresden. Namun, Pemerintah Jerman Timur enggan untuk memblokir siaran tersebut, karena selain akan mengganggu penerimaan siaran di Jerman Barat, juga akan menyebabkan Pemerintah Jerman Barat melakukan aksi balas dendam.[1]

Solusi permasalahan siaran tersebut, menurut Deutscher Fernsehfunk, yaitu dengan cara merekam cuplikan siaran dari ARD (penyiar) dan ZDF yang dirasa tidak 'mengenakkan' bagi pihak Jerman Timur, ataupun berita dengan sudut pandang yang 'melenceng', lalu menyajikan cuplikan tersebut pada kanal utama DFF1, yang tentu saja sudah 'dipelintir' dengan komentar yang 'menjelaskan' apa 'maksud sebenarnya' dari cuplikan tersebut.[1]

Referensi

sunting
  1. ^ a b c Hancock, Dafydd (2001-01-01). "Fade to black". Intertel from Transdiffusion. Diakses tanggal 2015-09-28. 
  2. ^ a b Grape, Andreas (September 2000). "Die digitalisierten Sendemanuskripte - Der schwarze Kanal" (dalam bahasa German). Deutsches Rundfunkarchiv. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-03-04. Diakses tanggal 2018-12-30. With the transmission title black channel was meant also the west television, by itself the "dirt and Unrat, which would have to actually flow on the sewage farms", thus moderator of Schnitzler, into the dwellings of the spectators poured. Karl Eduard von Schnitzler, who coined/shaped the transmission by editorship and presentation as Chefkommentator of the GDR television considerably, wanted to serve here "to a certain extent as purification plant"