M. Yusuf beralih ke halaman ini. Untuk walikota Medan periode 1945-1947, lihat M. Yusuf (walikota Medan).

Andi Muhammad Jusuf Amir (23 Juni 1928 – 8 September 2004) atau lebih dikenal dengan nama Jenderal M. Jusuf adalah salah tokoh militer Indonesia yang sangat berpengaruh dalam sejarah kemiliteran Indonesia. Ia juga merupakan salah satu keturunan bangsawan dari suku Bugis -- hal ini dapat dilihat dengan gelar Andi pada namanya -- akan tetapi melepaskan gelar kebangsawanannya itu pada tahun 1957 dan tidak pernah menggunakannya lagi.

Berkas:M. Yusuf.jpg
M. Yusuf

Dalam posisi pemerintahan beliau pernah menjabat sebagai Panglima ABRI merangkap Menteri Pertahanan dan Keamanan pada periode 1978 - 1983. Selain itu beliau juga pernah menjabat sebagai Menteri Perindustrian pada periode 1964 - 1974 dan juga Ketua Badan Pemeriksa Keuangan periode 1983 - 1993. Ia juga merupakan salah satu saksi kunci perisitiwa Supersemar beserta Jenderal Basuki Rahmat dan Jenderal Amirmachmud.

Keluarga

Beliau merupakan putera seorang bangsawan yang bernama Raja Kayuara. Beristerikan Elly Saelan dan memiliki seorang anak yang sudah meninggal dunia bernama Jaury Jusuf Putra.

Pendidikan

Berkas:Sampul Buku M. Jusuf.jpg
Sampul Buku "Jenderal M. Jusuf - Panglima Para Prajurit

Umum

Militer

Karier

Militer

Sipil/Menteri

Pranala luar

Didahului oleh:
Ketua BPK
1983 - 1993
Diteruskan oleh:
J.B. Sumarlin
Didahului oleh:
Maraden Panggabean
Panglima ABRI
1978 - 1983
Diteruskan oleh:
L.B. Moerdani
Didahului oleh:
Maraden Panggabean
Menteri Pertahanan dan Keamanan
1978 - 1983
Diteruskan oleh:
Poniman
Didahului oleh:
Maraden Panggabean
Menteri Perindustrian
1964 - 1978
Diteruskan oleh:
Poniman