Belgia dalam Kontes Lagu Eurovision

Belgia adalah salah satu dari anggota kontestan edisi pertama dari Kontes Lagu Eurovision. Sejak tahun 1956, negara ini berpartisipasi 52 kali, hanya absen tiga kali yaitu pada tahun 1994, 1997, dan 2001, karena hasil buruk yang didapat pada tahun sebelumnya, yang membuat Belgia terdegradasi dari kontes.

Belgia
Belgia
Stasiun anggotaVRT, RTBF
Even seleksi nasionalEurosong
Partisipasi
Total partisipasi52
Partisipasi pertama1956
Hasil terbaikJuara: 1986
Hasil terburukPosisi terakhir: 1961, 1962, 1965, 1973, 1979, 1985, 1993, 2000
Pranala luar

Sejarah Belgia di Kontes Lagu Eurovision

Belgia pertama kali memetik kemenangan pada edisi 1986, dimana Sandra Kim menang dengan membawakan lagunya yang berjudul "J'aime la vie" di Bergen, Norwegia. Walaupun ia mengklaim bahwa ia berusia 15 tahun, dalam kenyataannya ia berusia 13 tahun dan terlalu muda untuk mengikuti kontes, tetapi masih diperbolehkan untuk mempertahankan kemenangannya. Sekarang, usia minimum untuk mengikuti kontes ini adalah 16 tahun.

Prestasi terbaik Belgia diraih pada edisi 1978 dan 2003. Tetapi, negara ini mencapai posisi terakhir sebanyak 8 kali.

Belgia mempunyai dua penyiar utama kontes, yaitu Region Belanda dengan Vlaamse Radio- en Televisieomroep (VRT) dan Region Walloon dengan Radio télévision belge de la communauté française (RTBF). Kedua penyiar ini kadang melakukan rotasi untuk seleksi tiap tahun.

Dengan VRT sering mengadakan final nasional, yaitu Eurosong, RTBF sering melakukan seleksi internal untuk kontes ini. Setelah diketahui, RTBF juga pernah mengadakan final nasional, seperti contoh saat pergelaran Kontes Lagu Eurovision 1998 dan Kontes Lagu Eurovision 2005[1][2]

Saat pergelaran tahun 2003, Urban Trad, menyanyikan lagunya dengan bahasa imajinasi, menempati posisi kedua dengan 165 poin, 2 poin di bawah Turki. Ishtar melakukan hal yang sama tetapi menempati posisi ke-17 di babak semifinal dan tidak lolos ke babak final.

Kontestan pada pergelaran tahun 2010 adalah Tom Dice, juara kedua dari The X Factor Versi Belgia pada tahun 2008. Dice dipilih internal oleh VRT untuk kontes ini dan diumumkan pada tanggal 25 November 2009.[3][4]

Salah satu rekor yang dipegang Belgia adalah negara ini selalu berpartisipasi sejak diperkenalkannya babak semifinal pada tahun 2004, tetapi sering tidak lolos ke babak final. Pada tahun 2004, Xandee langsung lolos dari babak sebelum kualifikasi, setelah hasil terbaik yang didapat Urban Trad pada tahun 2003. Tetapi, rekor ini dipecahkan oleh Tom Dice, kontestan pada tahun 2010. Menjadi posisi pertama pada babak semifinal, Dice lolos ke babak final dan menempati posisi keenam, terbaik setelah 2003.

Para Kontestan

Year Painters Song Final Points Semi Points
1956 Fud Leclerc "Messieurs les noyés de la Seine" Tidak diumumkan Tidak diumumkan
1956 Mony Marc "Le plus beau jour de ma vie" Tidak diumumkan Tidak diumumkan
1957 Bobbejaan Schoepen "Straatdeuntje" 8 5
1958 Fud Leclerc "Ma petite chatte" 5 8
1959 Bob Benny "Hou toch van mij" 6 9
1960 Fud Leclerc "Mon amour pour toi" 6 9
1961 Bob Benny "September, gouden roos" 15 1
1962 Fud Leclerc "Ton nom" 13 0
1963 Jacques Raymond "Waarom?" 10 4
1964 Robert Cogoi "Près de ma rivière" 10 2
1965 Lize Marke "Als het weer lente is" 15 0
1966 Tonia "Un peu de poivre, un peu de sel" 4 14
1967 Louis Neefs "Ik heb zorgen" 7 8
1968 Claude Lombard "Quand tu reviendras" 7 8
1969 Louis Neefs "Jennifer Jennings" 7 10
1970 Jean Vallée "Viens l'oublier" 8 5
1971 Lily Castel & Jacques Raymond "Goeiemorgen, morgen" 14 68
1972 Serge & Christine Ghisoland "À la folie ou pas du tout" 17 55
1973 Nicole & Hugo "Baby, Baby" 17 58
1974 Jacques Hustin "Fleur de liberté" 9 10
1975 Ann Christy "Gelukkig zijn" 15 17
1976 Pierre Rapsat "Judy et Cie" 8 68
1977 Dream Express "A Million in One, Two, Three" 7 69
1978 Jean Vallée "L'amour ça fait chanter la vie" 2 125
1979 Micha Marah "Hey Nana" 18 5
1980 Telex "Euro-Vision" 17 14
1981 Emly Starr "Samson" 13 40
1982 Stella "Si tu aimes ma musique" 4 96
1983 Pas de Deux "Rendez-vous" 18 13
1984 Jacques Zegers "Avanti la vie" 5 70
1985 Linda Lepomme "Laat me nu gaan" 19 7
1986 Sandra Kim "J'aime la vie" 1 176
1987 Liliane Saint-Pierre "Soldiers of Love" 11 56
1988 Reynaert "Laissez briller le soleil" 18 5
1989 Ingeborg "Door de wind" 19 13
1990 Philippe Lafontaine "Macédomienne" 12 46
1991 Clouseau "Geef het op" 16 23
1992 Morgane "Nous, on veut des violons" 20 11
1993 Barbara Dex "Iemand als jij" 25 3
1995 Frédéric Etherlinck "La voix est libre" 20 8
1996 Lisa del Bo "Liefde is een kaartspel" 16 22
1998 Mélanie Cohl "Dis oui" 6 122
1999 Vanessa Chinitor "Like The Wind" 12 38
2000 Nathalie Sorce "Envie de vivre" 24 2
2002 Sergio & The Ladies "Sister" 13 33
2003 Urban Trad "Sanomi" 2 165
2004 Xandee "1 Life" 22 7 X X
2005 Nuno Resende "Le grand soir" X X 22 29
2006 Kate Ryan "Je t'adore" X X 12 69
2007 The KMG's "Love Power" X X 26 14
2008 Ishtar "O Julissi" X X 17 16
2009 Patrick Ouchène "Copycat" X X 17 1
2010 Tom Dice "Me and My Guitar" 6 143 1 167
2011

Sejarah Voting (1975-2010)

Belgia memberikan poin "terbanyak" kepada ...

Peringkat Negara Poin
1   Inggris Raya 145
2   Belanda 131
3   Jerman 130
4   Irlandia 123
5   Spanyol 119

Belgia mendapatkan poin "terbanyak" dari ...

Peringkat Negara Poin
1   Belanda 102
2   Perancis 92
3   Spanyol 84
4   Inggris Raya 82
5   Portugal 81

CATATAN: Poin pada tabel di atas adalah poin pada babak final, tidak termasuk pada babak semifinal

Pengalaman menjadi tuan rumah

Tahun Lokasi Tempat Pembawa Acara
1987   Brussels Centenary Palace Viktor Lazlo

Referensi

  1. ^ "Belgian National Final 1998". Diakses tanggal 2009-04-04. 
  2. ^ "Belgian National Final 2005". Diakses tanggal 2009-04-04. 
  3. ^ Hondal, Victor (2009-11-25). "Tom Dice to represent Belgium in Oslo". ESCToday. Diakses tanggal 25 November 2009. 
  4. ^ "Tom Dice gaat naar het Eurovisiesongfestival" (dalam bahasa Dutch). VRT. 2009-11-25. Diakses tanggal 25 November 2009. 

Pranala luar

Galeri