Cabai habanero

varian cabai

Cabai habanero adalah salah satu spesies cabai dari Capsicum. Cabai ini berasal dari semenanjung Yucatan. Cabai ini sangat pedas bahkan melebihi pedas cabai rawit. Tingkat kepedasan cabai habareno mencapai 100.000-350.000 skala Scoville.

Penghasil cabai habareno terbesar di dunia adalah Meksiko, yang tumbuh di Yucatan, Campeche, dan Quintana Roo, meskipun ada perkebunan komersial di Belize, Kosta Rika, Texas dan California.

Cabai habanero mentah berwarna hijau, dan berubah warna saat menjelang matang. Saat matang warna umumnya adalah oranye dan merah, tapi bisa juga putih bahkan coklat. Biasanya panjang habanero matang adalah 2-6 cm.