Stasiun Garahan
stasiun kereta api di Indonesia
Stasiun Garahan (GN) merupakan stasiun kereta api yang terletak di Garahan, Silo, Jember. Stasiun yang terletak pada ketinggian +613 m dpl ini berada di Daerah Operasi 9 Jember. Ke arah Banyuwangi, terdapat sebuah terowongan sepanjang 90 meter yang dibangun pada tahun 1902.Kereta ini memiliki 3 jalur aktif. Satu yang khas dari stasiun ini adalah aktivitas transaksi penjualan nasi pecel pincuk yang dilakuakn saat kreta berhenti.
Kereta api
- Kereta api Sri Tanjung (tujuan : Yogyakarta dan Banyuwangi Baru)
- Kereta api Tawang Alun (tujuan : Malang dan Banyuwangi Baru)
- Kereta api Probowangi (tujuan : Probolinggo dan Banyuwangi Baru)
- Kereta api Pandanwangi (tujuan : Jember dan Banyuwangi Baru)
Stasiun sebelumnya: Stasiun Sempolan |
Jalur KA Kalisat-Banyuwangi Baru | Stasiun berikutnya: Stasiun Mrawan |