Kereta api New Argo Jati

Kereta Api New Argo Jati adalah kereta api kelas eksekutif argo yang dioperasikan oleh PT. Kereta Api Indonesia (Persero) di Pulau Jawa dengan jurusan Jakarta Gambir (GMR) dari dan ke stasiun Cirebon.[1][2]

New Argo Jati
Berkas:Logo New Argo Jati.PNG
Berkas:Argo Jati.jpg
KA Argo Jati akan melintas Langsung di Stasiun Manggarai
Ikhtisar
JenisEksekutif Argo
SistemKereta api ekspres
StatusBeroperasi
LokasiDaop III Cirebon
TerminusStasiun Cirebon
Jakarta Gambir
Layanan4
Operasi
Dibuka3 November 2010
PemilikPT. Kereta Api Indonesia (persero)
OperatorDaerah Operasi III Cirebon
DepoCirebon (CN)
RangkaianCC 203 35, CC 204 36
Data teknis
Panjang lintas214 km
Kecepatan operasi50 - 95 km/jam
Peta rute
Templat:KA Argo Jati

Kereta ini diluncurkan perdana pada tanggal 3 November 2010 sebagai pengganti rangkaian kereta api Argo Jati.[1] Rangkaian kereta yang digunakan kereta api New Argo Jati adalah bekas rangkaian kereta api Argo Jati yang dihapus pengoperasiannya. Kereta api New Argo Jati berangkat dari stasiun Kejaksan dan hanya berhenti di Stasiun Jatibarang, Stasiun Jatinegara dan mengakhiri perjalanannya di Stasiun Gambir.[1]

Peluncuran

Peluncuran perdana kereta api Argo Jati dilaksanakan pada tanggal 3 November 2010 sebagai pengganti rangkaian kereta api Argo Jati yang merupakan hasil improvisasi/peningkatan dari kereta api Cirebon Ekspress yang diresmikan tanggal 13 Mei 2005, sebagai cikal bakal kereta api Argo Jati dan New Argo Jati.[1] Animo masyarakat kota Cirebon dan sekitarnya terhadap layanan kereta api kelas eksekutif yang semakin meningkat, sehingga PT. Kereta Api Indonesia (persero) berupaya meningkatkan layanan kelas eksekutif argo dengan jurusan Jakarta Gambir (GMR) dari dan ke stasiun Cirebon. Dengan pola operasi 2 kali PP diawali pemberangkatan awal dari Cirebon di pagi hari kembali dan berangkat lagi ke Jakarta pada siang harinya. Rangkaian kereta api New Argo Jati terdiri dari 6 kereta kelas eksekutif (seperti) pesawat (K1), 1 kereta makan/restorasi (seperti) pesawat bermotif batik (KM), dan 1 Kereta Pembangkit (MP).

Fasilitas

Fasilitas yang dimiliki oleh kereta New Argo Jati ini sangat memanjakan penumpang. Masing-masing kereta dilengkapi dengan informasi petunjuk urutan kereta secara digital. Terdapat pula running text, yang dapat mengetahui kecepatan laju kereta, Stasiun serta tanda waktu. Disediakan bagasi barang yang tertutup layaknya di pesawat terbang. Dan juga ruang bagasi yang luas di ujung kereta guna menyimpan barang-barang yang lebih besar.

New design Cabin yang memberikan rasa aman dan nyaman kepada penumpang. Dilengkapi TV, Air Conditoner, Reclining Seat, Stop Kontak, Bagasi yang Aman, Toilet yang bersih serta pelayanan restorasi dengan menggunakan Kereta Makan yang memberikan nuansa khusus dalam perjalanan Cirebon-Jakarta.[2]

Mata penumpang pun dimanjakan oleh tayangan audio video dan TV flat dengan gambar serta suara lebih jernih. Di masing-masing kursi penumpang yang nyaman sesuai ergonomis dan dapat diputar, pada bagian atasnya terdapat lampu baca dan penerangan yang dapat diatur oleh penumpang. Sumber listrik untuk mengisi ulang baterai laptop atau pun handphone juga ada. Jendela penumpang dimodifikasi minimalis dilengkapi dengan tirai tarik, sehingga penumpang merasa lebih terjaga privasinya. Bagi penumpang yang ingin merokok, telah disediakan ruangan khusus di kereta restorasi. Namun, di bordes pun bisa digunakan untuk merokok dan disana telah disediakan kursi kecil sebagai tempat duduk. Toilet yang tersedia di kereta ini pun tidak kalah nyamannya dengan ruang yang lebih luas. Dan yang paling menarik di rangkaian kereta ini, yaitu adanya fasilitas jaringan wifi yang berada di kereta makan dan juga Kereta ini merupakan Kereta Api Ramah Lingkungan dan GO GREEN yang pertama di Indonesia.. Yang memungkinkan penumpang untuk mengakses internet selama perjalanan.

Jadwal

Jadwal New Argo Jati - KA 15 - (Cirebon - Gambir)

Stasiun Waktu Kedatangan Waktu Keberangkatan
Cirebon - 05.45
Jatibarang Ls 06.16
Jatinegara 08.22 08.24
Gambir 08.34 -

Jadwal New Argo Jati - KA 16 - (Gambir - Cirebon)

Stasiun Waktu Kedatangan Waktu Keberangkatan
Gambir - 09.00
Jatinegara Ls 09.09
Jatibarang Ls 11.18
Cirebon 11.49 -

Jadwal New Argo Jati - KA 17 - (Cirebon - Gambir)

Stasiun Waktu Kedatangan Waktu Keberangkatan
Cirebon - 14.00
Jatibarang 14.32 14.34
Jatinegara 16.43 16.45
Gambir 16.55 -

Jadwal New Argo Jati - KA 18 - (Gambir - Cirebon)

Stasiun Waktu Kedatangan Waktu Keberangkatan
Gambir - 17.15
Jatinegara Ls 17.24
Jatibarang 19.35 19.37
Cirebon 20.09 -

Catatan kaki

  1. ^ a b c d (Indonesia) "http://www.kereta-api.co.id". Diakses tanggal 12-4-9.  Hapus pranala luar di parameter |title= (bantuan)
  2. ^ a b (Indonesia) Kereta Api Argo Jati "http://www.kereta-api.co.id/". Diakses tanggal 12-4-9.  Hapus pranala luar di parameter |title= (bantuan)

Pranala luar