Kerajaan Hejaz

bekas negara
Revisi sejak 28 Desember 2012 05.04 oleh MerlIwBot (bicara | kontrib) (bot Menambah: vi:Vương quốc Hejaz)

Kerajaan Hijaz adalah negara yang terletak di wilayah Hijaz dan dikuasai oleh Wangsa Hashim. Negeri ini memperoleh kemerdekaannya dari Kesultanan Utsmaniyah pada periode Perang Dunia I setelah Sharif Makkah membuat kesepakatan dengan Britania Raya bahwa penduduk Arab akan memberontak melawan Turki dengan pendirian negara Arab sebagai gantinya. Pada tahun 1916, Sharif Makkah menyatakan dirinya sebagai Raja Hijaz.

Kerajaan Hijaz

1916–1925
Bendera Hijaz
Flag of Hejaz (1917)
{{{coat_alt}}}
Flag of Hejaz (1920)
Kerajaan Hijaz (hijau) dan wilayah Hijaz sekarang (merah) di Semenanjung Arab.
Kerajaan Hijaz (hijau) dan wilayah Hijaz sekarang (merah)
di Semenanjung Arab.
Ibu kotaMakkah
Bahasa yang umum digunakanArab · Persia
Turki Utsmaniyah
Agama
Islam
PemerintahanMonarki absolut
Sharif 
• 1916–1924
Hussein bin Ali
• 1924–1925
Ali bin Hussein
Era SejarahPeriode antar perang
• Kerajaan didirikan
10 Juni 1916
• Diakui
10 Agustus 1920
• Ditaklukan oleh Nejd
19 Desember 1925
• Ibn Saud dimahkotai sebagai Raja Hejaz
8 Januari 1926
Didahului oleh
Digantikan oleh
Hejaz Vilayet
Kingdom of Nejd and Hejaz
Transyordania
Sunting kotak info
Sunting kotak info • Lihat • Bicara
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Wilayah Hijaz memiliki infrastruktur strategis, terutama jalur kereta api Hijaz, yang dihentikan pengoperasiannya pada masa perang karena fungsinya sebagai pemasok untuk tentara Turki.

Kerajaan ini ditaklukan oleh Kesultanan Nejd pada tahun 1925 yang dipimpin oleh Wangsa Saud, dan digabung menjadi Kerajaan Nejd dan Hijaz, yang pada akhirnya akan menjadi Arab Saudi.[1] [2]

Raja Hijaz

Referensi

  1. ^ Madawi Al-Rasheed. A History of Saudi Arabia. Cambridge, England, UK: Cambridge University Press, 2002.
  2. ^ A Brief overview of Hejaz - Hejaz history