Peggy Melati Sukma

pemeran perempuan asal Indonesia

Templat:Infobox artis indonesia

Raden Peggy Melati Purnama Dewi Sukma (lahir 13 Juni 1976) adalah bintang sinetron Indonesia dan janda dari Wisnu Tjandra.

Biografi

Karier

Putri dari Raden Ating Sukma dan Aty Latieva Attamimi ini mulai dikenal lewat perannya sebagai Iteung di sinetron Si Kabayan. Lewat perannya ini, Peggy mendapat nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Kategori Komedi Festival Sinetron Indonesia (1997). Namanya kian melambung saat membintangi Gerhana. Bahkan lewat sinetron ini pula terkenal jargon 'Pusiiiiiiing', yang kemudian dipatenkan oleh Peggy.[1] Berkat sinetron ini, Peggy sekali lagi masuk menjadi nominasi Artis Wanita Terfavorit Indonesia Kategori Komedi Panasonic Award (1999).

Selain bermain sinetron, Peggy juga merambah dunia menyanyi. Peggy merilis album Aku Kangen Padamu (1998) dan My Wish (2000). Peggy juga telah menulis sebuah buku berjudul My Wish.[2] Peggy juga menjadi presenter. Beberapa acara yang pernah dipandunya antara lain, Smile, Rejeki Nomplok, dan Klise. Peggy juga pernah mendapat dua nominasi dari Tabloid Citra dan Panasonic Awards (1996) untuk Pembawa Acara Talkshow Wanita Terfavorit dalam acara "Obrolan Pagi".

Selain di layar kaca, Peggy juga aktif di panggung. Peggy aktif di teater sejak SMP. Meski demikian, Peggy akhirnya berhenti setelah sibuk di sinetron. Sampai akhirnya pada tahun 2006, Peggy kembali menginjak panggung. Kali ini Peggy bermain wayang orang di Gedung Kesenian Jakarta mementaskan lakon yang berjudul 'Srikandi Larasati Kembar'.[3] Masih pada tahun yang sama, Peggy berangkat ke Jerman pada tgl 14-22 Juli 2006, untuk pentas di festival teater anak-anak tingkat dunia di Lingen, Jerman. Peggy menjadi bintang tamu dalam teater tanah airku. Dalam acara itu, teater anak-anak Tanah Airku pimpinan Jose Rizal Manua berhasil meraih medali emas. Kemenangan ini lantaran keterlibatan semua pihak, termasuk artis Peggy Melati Sukma yang dipercaya menjadi public officer.[4][5][6]

Aktivitas sosial

Peggy juga dikenal akan aktivitas sosialnya. Peggy ditunjuk oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan, Meutia Farida Hatta menjadi duta Indonesia untuk berbicara di PBB guna membahas UU Perlindungan Perempuan di New York, Februari-Maret 2006.[7] Di penghujung tahun 2006, Peggy menjadi wakil Indonesia untuk mengikuti 'World Art Performance' di Pakistan.[8] Peggy ditunjuk sebagai Duta Pendidikan Kesetaraan oleh Departemen Pendidikan Nasional (Depdiknas) pada tanggal 13 November 2006.[9] Bersama Nirina Zubir, Marcellino Lefrand, Edwin Manangsang, dan Teuku Zacky, Peggy diangkat menjadi Duta Teknologi oleh Kementerian Riset dan Teknologi.[10] Lewat Yayasan Prakarsa yang dibentuknya, ia sibuk menangani banjir di Jakarta pada 2002.

Kehidupan pribadi

Setelah menjalin hubungan selama bertahun-tahun dengan aktor Teuku Zacky, Peggy malah menikah dengan seorang pengusaha, Wisnu Tjandra, yang juga saat ini menjabat sebagai Presiden Direktur Bank Artha Graha Internasional. Akad nikah dilakukan pada 28 Januari 2007 di Kampung Cijeruk, Desa Cilada, Cigombong, Sukabumi, Jawa Barat.[11] Belum setahun usia pernikahan mereka, keduanya dilanda isu akan bercerai,[12] meski kabar itu akhirnya ditepis oleh Peggy.[13]

Pada 12 Oktober 2011, berkas perceraian telah dimasukkan, setelah Peggy mempertimbangkan hal ini selama 1 tahun. Hingga saat ini mereka belum dikaruniai anak.[14]Pada tanggal 14 November 2011, Peggy Melati Sukma akhirnya menyandang status sebagai janda.[15]

Sinetron

Presenter

Teater

Film

Album

Buku

Prestasi

  • World President untuk Arts by Children Foundation, Jerman (2009-sekarang)
  • Duta Kesetaraan Pendidikan (1999-2000)
  • Duta Teknologi (2000-2001)
  • Finalis Cover Girl Majalah Remaja ANEKA Yess!! (1995)
  • Nominasi Pembawa Acara Talkshow Wanita Terfavorit Tabloid Citra untuk acara "Obralan Pagi"(1996)
  • Nominasi Pembawa Acara Talkshow Wanita Terfavorit Panasonic Awards untuk acara "Obralan Pagi" (1996)
  • Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Kategori Komedi Festival Sinetron Indonesia dalam Si Kabayan (1997)
  • Nominasi Artis Wanita Terfavorit Indonesia Kategori Komedi Panasonic Award dalam "Gerhana" (1999)
  • Salah satu 10 Best Young Profesional of The Year versi Yayasan Profesi Indonesia (1999)
  • Artis Paling Sering Muncul Periode Juli 1999-Juli 2000 versi Infotainment Kabar-Kabari (2000)
  • Juru Bicara Perlindungan Perempuan Indonesia di Perserikatan Bangsa-Bangsa, New York (2006)
  • Penanggungjawab Acara Puncak Hari Anak Nasional (2007)
  • The Most Outstanding Woman dari Plaza Semanggi (2007)
  • Penghargaan Kreativitas Perempuan Tiga Generasi dari Yayasan Cerdas Kreasi Indonesia (2007)

Referensi

Pranala luar