Pusat Grosir Cililitan

pusat perbelanjaan di Indonesia
Revisi sejak 21 September 2013 03.06 oleh Reza Adzan (bicara | kontrib)

Pusat Grosir Cililitan ( biasa disebut PGC) adalah sebuah pusat perbelanjaan yang besar di Jakarta Timur, Indonesia. PGC mulai dibangun tahun 2002 dan selesai pada tahun 2004. Sebelum PGC dibangun, lahan tersebut merupakan Terminal Cililitan. Setelah PGC dibangun Terminal tersebut dipindahkan ke samping bangunan PGC dan sekarang semenjak PGC2 dibangun, terminal tersebut berada di bawah gedung. Sejak Januari 2007, PGC telah menjadi pusat perbelanjaan pertama yang tersambung dengan halte Transjakarta Cililitan. Halte busway bisa diakses melalui tangga dari lantai 2 PGC menuju jembatan penyeberangan yang sudah tersambung dengan tangga. Pada tahun 2009, PGC menjadi pusat perbelanjaan pertama yang mempunyai halte busway yang berada di dalam gedung.

Pusat Grosir Cililitan
Peta
LokasiJakarta, Indonesia
AlamatJl. Mayjen Sutoyo No. 76, Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur
Dibuka30 April 2004 (PGC), Agustus 2007 (PGC2)
PengembangPT. Wahana Cipta Sejahtera
ManajemenPT. Wahana Cipta Sejahtera
PemilikPT. Wahana Cipta Sejahtera
Luas lantai1,9 Hektar
Jumlah lantai10 Lantai, 6 (retail), 4 (Parking)
Parkir4000 mobil
Situs webwww.pgc.co.id

Koridor Transjakarta yang bisa diakses melalui tangga dari lantai 2 dan jembatan penyebrangan yaitu:

  • Koridor 7: Kp. Melayu - Kp. Rambutan
  • PGC - Ancol
  • PGC - Harmoni

Koridor Transjakarta yang bisa diakses melalui halte yang berada di dalam gedung yaitu:

  • Koridor 9: PGC - Grogol 2 (Bus Gandeng)
  • Koridor 10: PGC - Tanjung Priok

Selain dilalui oleh Transjakarta, PGC juga dilalui oleh Bus Kopaja, Bus Sekolah, Mikrolet dan banyak kendaraan umum lainnya karena PGC berada di perempatan lampu merah Clilitan. Di dekat PGC juga terdapat terminal Trans Halim yang melayani anda untuk pergi ke Bandara Halim Perdanakusuma maupun ke daerah sekitar bandara.

Informasi Lantai

Lantai Penyewa
B Perlengkapan Motor, Parkir Motor, Aksesoris
LG ATM Center, Food Court, Apotek (Toko Obat), VCD, Busana
G Pusat Informasi, McDonald's, KFC, A&W Restaurants, Pizza Hut, Bakso Lapangan Tembak, Papabunz, Don's Burger, Dunkin' Donuts, D'Crepes, Holland Bakery, Busana, Elektronik, Sepatu, Terminal Cililitan

Halte Walk (Solaria, Bengawan Solo Coffe, Bakso Pukul Kota Malang, Potato Corner, Sate Mak Syukur, Bread Lover, Bogana Putri)

1 Busana, Sepatu
2 Busana, Sepatu, Akses menuju halte busway cililitan, Terapi Ikan Aquacia
3 Counter HP, Service HP, Pulsa HP, Elektronik, Johnny Andrean Training Center, Food Court
3A Parpika, Food Court, Mainan Anak, Aksesoris, Distro, Pusat Tas dan Sepatu, Elektronik
5 Parking, Sekretariat PP-PGC
6 Parking, Kantor Marketing, Kantor Pengelola, Sinergi Fitness, KP. Indosat
A Parking, Gerai Samsat, Kantin, Masjid As-Sinah

Fasilitas

Berkas:PGCGE.JPG
Pusat Grosir Cililitan jika dilihat dari atas
Berkas:Halte Walk.JPG
Logo Halte Walk
  • Area parkir untuk Mobil dan Motor
  • Lift penumpang
  • Lift barang
  • Escalator
  • Full Air Conditioner
  • Akses langsung Shelter Busway ke gedung
  • Tempat Ibadah (Masjid As-Sinah)
  • Banking dan ATM Center
  • Food court
  • Camera CCTV
  • Gerai Samsat
  • Terminal Transit
  • Penjagaan keamanan 24 jam
  • Halte Walk

Halte Walk

Halte Walk merupakan fasilitas terbaru dari PGC yang berada di PGC2. Halte Walk bertemakan "Makan, Nongkrong, Gaul". Halte Walk juga menyediakan fasilitas Free WiFi Zone yang terdapat di sepanjang Halte Walk dengan adanya fasilitas ini, pengunjung Halte Walk dapat mengakses internet secara gratis. Di Halte Walk juga terdapat Halte Transjakarta dan banyak tempat makan.

Pranala luar