Kereta api Argo Wilis

layanan kereta api di Indonesia

Kereta api Argo Wilis adalah kereta api kelas Eksekutif Argo yang dioperasikan PT Kereta Api Indonesia (Persero) di Pulau Jawa dengan jurusan Bandung (BD) - Surabaya Gubeng (SGU) dan sebaliknya.

Kereta Api Argo Wilis
Berkas:Papan Nama Kereta (1).PNG
Berkas:CC206 Argo-Wilis GG 02.jpg
KA Argo Wilis memasuki Madiun
Ikhtisar
JenisEksekutif Argo
SistemKereta api ekspres
StatusBeroperasi
LokasiDaop 2 Bandung
TerminusSurabaya Gubeng
Bandung Hall
Stasiun11
Layanan1
Operasi
Dibuka8 November 1998
PemilikPT Kereta Api Indonesia
OperatorDaerah Operasi II Bandung
DepoBandung (BD)
RangkaianCC201, CC203, CC204, CC206
Data teknis
Panjang lintas699 km
Lebar sepur1067 mm
Elektrifikasi-
Kecepatan operasi70 s.d. 100 km/jam
Jumlah rute5-6
Peta rute
Kereta api Argo Wilis/rute
KA Argo Wilis di stasiun Geneng.
Kredit: Karyadi Baskoro

Operasional dan fasilitas

Kereta api Argo Wilis dioperasikan pertama kalinya pada tanggal 8 November 1998. Perjalanan sejauh 699 km ditempuh dalam waktu kurang lebih 10 jam dan selama dalam perjalanan hanya berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Tasikmalaya, Banjar, Kroya, Kutoarjo, Yogyakarta, Solo Balapan, Madiun, Kertosono dan Jombang.

Kereta api Argo Wilis merupakan satu-satunya kereta api kelas Eksekutif Argo yang melayani di jalur di luar Jakarta (BD-SGU dan sebaliknya). Kereta api Argo Wilis beroperasi di siang hari, dan untuk perjalanan saat malam hari dilayani Kereta Api Ekspres Malam Turangga, yaitu salah satu kereta api kelas Eksekutif Satwa dengan rangkaian (seperti) pesawat yang beroperasi di luar jalur Jakarta.

Kata Argo digunakan sebagai brand image layanan kereta api eksekutif unggulan. Kata Wilis diambil dari nama Gunung Wilis yang memiliki ketinggian 2.169 m dari permukaan laut dan merupakan tataran pegunungan yang panjang dengan puncak tertingginya berada di kawasan Bajulan Nganjuk, Jawa Timur.

Rangkaian KA Argo Wilis terdiri dari 4-6 kereta penumpang kelas Eksekutif Argo (K1), 1 kereta makan kelas 1 (M1), dan 1 kereta pembangkit listrik (P). Dengan jumlah kereta yang dibawa, dalam satu kali perjalanan Argo Wilis bisa mengangkut hingga 200 sampai 300 penumpang.

KA Argo Wilis sering memakai kereta buatan tahun 1998 (K1 0 98 xx), meskipun terkadang bertukar dengan kereta buatan tahun 1995/2002 (K1 0 95 xx)/(K1 0 02 xx) milik Argo Parahyangan. KA ini juga merupakan KA yang masih sering ditarik CC203.

Jadwal Perjalanan

KA 5 Argo Wilis Surabaya Gubeng-Bandung

Stasiun Datang Berangkat
Surabaya Gubeng - 07.30
Mojokerto 07.52 07.54
Jombang 08.16 08.18
Madiun 09.30 09.45
Solo Balapan 10.51 11.10
Klaten 11.34 11.36
Yogyakarta 12.00 12.21
Kutoarjo 12.51 13.05
Kroya 14.14 14.30
Banjar 17.00 17.10
Tasikmalaya 17.30 17.35
Cipeundeuy 18.21 18.35
Bandung 20.56 -

KA 6 Bandung-Surabaya Gubeng

Stasiun Datang Berangkat
Bandung - 09.00
Cipeundeuy 10.21 10.37
Tasikmalaya 11.23 11.30
Banjar 11.50 11.55
Kroya 14.05 14.14
Kutoarjo 15.23 15.37
Yogyakarta 16.07 16.20
Klaten 16.43 16.45
Solo Balapan 17.08 17.17
Madiun 18.23 18.30
Jombang 19.42 19.43
Mojokerto 20.05 20.09
Surabaya Gubeng 20.31 -

Bandung-Bali

Selama ini Argo Wilis sering dipakai sebagai moda transportasi penghubung dari Bandung ke obyek wisata yang ada di Pulau Bali dan sebaliknya. Setiba di Surabaya biasanya penumpang transit di VIP Room Stasiun Surabaya Gubeng untuk kemudian meneruskan perjalalan ke Banyuwangi dengan KA Kereta api Mutiara Timur Malam dan sampai di Banyuwangi pada pagi hari. Kemudian perjalanan dilanjutkan dengan bus PT Kereta Api (Persero) menuju Denpasar, Bali. Demikian juga sebaliknya, berangkat dari Banyuwangi dengan menggunakan KA Mutiara Timur Malam untuk sampai di Surabaya Gubeng, kemudian transit di VIP Room Stasiun Surabaya Gubeng dan meneruskan perjalanan menuju Jombang, Kertosono, Madiun, Solo Balapan, Yogyakarta, Kutoarjo, Kroya, Banjar, Tasikmalaya maupun Bandung dengan menggunakan KA Argo Wilis.

Pranala luar