Tip Top

perusahaan asal Indonesia

Tip Top adalah jaringan toko swalayan yang memiliki banyak cabang di Indonesia, terutama di Jakarta. Gerai ini umumnya menjual berbagai produk makanan, minuman dan barang kebutuhan hidup lainnya. Lebih dari 200 produk makanan dan barang kebutuhan hidup lainnya tersedia dengan harga bersaing, memenuhi kebutuhan konsumen sehari-hari.

Tip Top Supermarket & Dep.Store
Perusahaan publik
IndustriRitel
DidirikanRusman_Maamoer (1979)
Kantor pusatRawamangun
Tokoh kunci
Rusman Maamoer (Pendiri)
ProdukSupermarket
Pemilik Rusman Maamoer
Situs webhttp://www.tiptop.co.id

Didirikan pada tahun 1979. Saat ini Tip Top sudah memiliki lebih dari 6 gerai di Indonesia.

Visi & Misi

   Visi: Berguna bagi orang banyak
   Misi:
   o Memuaskan hati orang banyak dengan menjalankan sistem usaha yang Islami.
   o Menyediakan barang dengan harga murah.
   o Menyatukan kekuatan untuk menjadi yang terdepan / terbaik di bidangnya.

Sejarah Perkembangan TIP TOP

   1979: Toko Pertama TIP TOP didirikan. Jenis usaha adalah minimarket di kawasan Rawamangun Jakarta timur yang dinamakan TIP TOP Plaza.
   1985: Memperluas jenis usaha dari minimarket menjadi supermarket & Dept. Store. Dilengkapi dengan arena bermain anak.
   1991: Outlet TIP TOP Rawamangun terbakar habis pada bulan Juni.
   1991: Outlet TIP TOP Rawamangun dibuka kembali pada bulan Oktober.
   1992: Membuka outlet kedua di daerah Ciputat, Tangerang.
   1999: Membuka outlet ketiga di daerah Perumahan Taman Cibodas,sektor Cimone, Tangerang.
   2001: Membuka outlet keempat di daerah Pondok Bambu, Jakarta Timur.
   2004: Membuka outlet kelima di daerah Depok, Jawa Barat.
   2007: membuka outlet keenam di daerah Pondok Gede, Bekasi.
   2011 : Outlet TIP TOP Ciputat pindah lokasi ke Jalan R.E.Martadinata No.5 ,Ciputat - Tangerang.
   2014: Membuka outlet ketujuh di daerah Tambun Selatan, Bekasi.


== Komitmen TIP TOP

  • Menyediakan barang-barang kebutuhan dengan harga murah dan bersaing.
  • Menyediakan produk yang beraneka ragam dan berkualitas tinggi.
  • Hanya menyediakan barang-barang halal.
  • Memberikan harga-harga promosi untuk bermacam-macam produk setiap bulan.
  • Melayani pelanggan sebaik mungkin.
  • Menjadikan TIP TOP menjadi toko yang dipercayai dan disenangi sepanjang masa.

Layanan Pembayaran

TIP TOP menerima pembayaran dengan Kartu Kredit / Debit: Visa, Master Card, Sodexo Gift Pass, Debit BCA, BCA Card, Visa Electron, Maestro, American Express. Semua transkasi pembayaran tidak dikenakan biaya tambahan.


Ragam Produk

TIP TOP menyediakan keperluan harian Anda selengkap dan semurah mungkin. Untuk menambah keanekaragaman produk, disamping menjual kebutuhan rumah tangga Anda, TIP TOP juga menyediakan kebutuhan busana, elektronik, pecah belah, olah raga dan furniture. Bagi pengunjung yang sudah berkeluarga, Anda bisa leluasa berbelanja karena TIP TOP menyediakan arena bermain anak-anak seperti bumper car, kuda-kudaan, dan masih banyak lagi sehingga Anda bisa leluasa berberlanja sambil anak-anak Anda bermain.


Pranala luar