Olimpiade Musim Panas 2016

Olimpiade Musim Panas di Brasil
(Dialihkan dari 2016 Olympics)

Olimpiade Musim Panas 2016 (bahasa Portugis: Jogos Olímpicos de Verão de 2016),[2] secara resmi bernama Games of the XXXI Olympiad, dan secara umum disebut Olimpiade Rio 2016, adalah ajang olahraga internasional utama yang diselenggarakan di Rio de Janeiro, Brasil, dari tanggal 5 sampai 21 Agustus 2016. Lebih dari 11.000 atlet dari 206 Komite Olimpiade Nasional (KON), termasuk dari Kosovo dan Sudan Selatan yang ikut serta untuk pertama kalinya, berpartisipasi dalam ajang ini.[3] Dengan 306 keping medali, ajang ini mempertandingkan 28 cabang olahraga Olimpiade — termasuk rugbi sevens dan golf, yang ditambahkan oleh Komite Olimpiade Internasional (KOI) pada tahun 2009. Ajang olahraga ini berlangsung di 33 gelanggang olahraga di kota tuan rumah serta di 5 gelanggang olahraga di kota São Paulo, Belo Horizonte, Salvador, Brasília (ibu kota negara), dan Manaus.[3]

Olimpiade XXXI
Tuan rumahRio de Janeiro Rio de Janeiro, Brasil
Moto
Jumlah negara207[1]
Jumlah atlet11,238[1]
Jumlah disiplin306 di 28 olahraga (41 disiplin)
Pembukaan5 Agustus 2016
Penutupan21 Agustus 2016
Dibuka oleh
Wakil Presiden Brasil Michel Temer, sebagai penjabat presiden
Kaldron
StadionStadion Maracanã
Musim Panas
London 2012 Tokyo 2020
Musim Dingin
Sochi 2014 PyeongChang 2018

Rio de Janeiro dipilih sebagai tuan rumah dalam sidang umum KOI ke-121 yang diadakan di Kopenhagen, Denmark, tanggal 2 Oktober 2009. Kota kandidat lainnya adalah Madrid, Spanyol; Chicago, Amerika Serikat; dan Tokyo, Jepang. Rio menjadi kota pertama di Amerika Selatan yang menjadi tuan rumah Olimpiade Musim Panas, kota kedua di Amerika Latin yang menggelar ajang ini setelah Mexico City pada tahun 1968, dan yang pertama sejak tahun 2000 di Belahan Bumi Selatan. Olimpiade ini juga menjadi Olimpiade pertama yang diselenggarakan di negara penutur bahasa Portugis.[4]

Persiapan Olimpiade ini ditandai oleh sejumlah kontroversi, termasuk ketidakstabilan pemerintah negara, masalah kesehatan dan keamanan terkait virus Zika, dan polusi parah di Teluk Guanabara, serta skandal pendadahan (doping) yang melibatkan atlet-atlet Rusia.

Amerika Serikat berhasil meraih juara umum dengan meraih 46 medali emas, 37 medali perak dan 38 medali perunggu. Fiji, Kosovo, Puerto Riko, Singapura, Tajikistan, Vietnam dan Yordania berhasil meraih medali emas pertama mereka di ajang Olimpiade. Pada edisi ini Amerika Serikat berhasil meraih medali emas ke 1.000 sepanjang sejarah kejuaraan Olimpiade.

Pemilihan tuan rumah

sunting
 
Calon Presiden Lula (tengah memegang bendera Brasil), pemain sepak bola Brasil Pelé (berpelukan) dan gubernur Rio de Janeiro Sérgio Cabral (kiri) pada 2009, ketika Rio diumumkan sebagai tuan rumah.

Proses pemilihan tuan rumah untuk Olimpiade Musim Panas 2016 secara resmi diumumkan pada tanggal 16 Mei 2007.[5] Langkah pertama bagi masing-masing kota adalah mengajukan permohonan awal ke Komite Olimpiade Internasional (KOI) pada 13 September 2007, menegaskan niat mereka untuk mencalonkan diri sebagai tuan rumah. Berkas pencalonan lengkap, yang berisi jawaban dari 25 pertanyaan formulir KOI, diserahkan oleh masing-masing kota pencalon pada 14 Januari 2008. Empat kota kandidat terpilih pada tanggal 4 Juni 2008, yakni Chicago, Madrid, Rio de Janeiro dan Tokyo (yang menyelenggarakan Olimpiade Musim Panas 1964 dan akan menjadi tuan rumah lagi pada 2020). KOI tidak memilih Doha sebagai kota kandidat, meskipun skornya lebih tinggi dari kandidat terpilih Rio de Janeiro, karena mereka berniat menggelar Olimpiade pada bulan Oktober, yang mana hal ini di luar kalender olahraga KOI. Praha dan Baku juga tidak berhasil lolos ke tahap pencalonan.[6]

Nawal El Moutawakel dari Maroko terpilih sebagai ketua Komisi Evaluasi, sebelumnya ia juga menjadi ketua Komisi Evaluasi dalam pemilihan tuan rumah Olimpiade Musim Panas 2012. Komisi ini melakukan kunjungan dan penilaian terhadap kota kandidat pada kuartal kedua 2009. Mereka mengumumkan penilaian teknis yang komprehensif mengenai kota kandidat kepada negara anggota KOI pada tanggal 2 September, satu bulan sebelum pemilihan.[7]

Banyak batasan-batasan yang dirancang untuk mencegah kota pencalon berkomunikasi dengan atau memengaruhi secara langsung ke-115 anggota pemungutan suara. Kota kandidat tidak diizinkan mengundang anggota KOI untuk berkunjung maupun mengirimkan sesuatu yang bisa ditafsirkan sebagai hadiah. Meskipun demikian, kota pencalon berinvestasi dalam jumlah besar dalam program media dan humas dalam upaya memengaruhi secara tidak langsung anggota KOI dengan cara menggalang dukungan dari dalam negeri, dukungan dari media olahraga, dan dari media internasional.[8]

Pemungutan suara terakhir diadakan pada 2 Oktober 2009 di Kopenhagen, dengan Madrid dan Rio de Janeiro terpilih sebagai dua kandidat favorit. Chicago dan Tokyo tersingkir pada pemungutan suara putaran pertama dan kedua, sedangkan Rio de Janeiro mengalahkan Madrid di putaran final.[butuh rujukan] Dengan hasil ini pada tahun 2009, Rio de Janeiro secara resmi diumumkan sebagai tuan rumah Olimpiade Musim Panas 2016.[9] Pencalonan yang gagal dari kota-kota di Amerika Selatan lainnya di antaranya Buenos Aires (1936, 1956, 1968, 2004), Cali (1976, 1988, 2004), dan Brasília, yang mengundurkan diri dalam proses pemilihan tuan rumah Olimpiade Musim Panas 2000.[butuh rujukan]

Hasil pemilihan tuan rumah Olimpiade Musim Panas 2016[10]
Kota KON Putaran 1 Putaran 2 Putaran 3
Rio de Janeiro   Brasil 26 46 66
Madrid   Spanyol 28 29 32
Tokyo   Jepang 22 20
Chicago   Amerika Serikat 18

Pembangunan dan persiapan

sunting
 
Peta Rio de Janeiro, menunjukkan tempat pertandingan pada Olimpiade Musim Panas 2016.
 
Engenhão (Estádio Nilton Santos), lokasi perlombaan atletik dan beberapa pertandingan sepak bola.
 
Stadion Maracanã, tempat upacara pembukaan dan penutupan, serta final sepak bola.

Pada 26 Juni 2011 dilaporkan oleh AroundTheRings.com bahwa Roderlei Generali, COO Rio de Janeiro Organizing Committee for the Olympic Games (ROOC), mengundurkan diri setelah satu tahun menjabat di ROOC. Ini terjadi hanya lima bulan setelah CCO Flávio Pestana keluar karena alasan pribadi.[11] Pestana mengundurkan diri setelahnya saat berlangsungnya Paralimpiade Musim Panas 2012. Renato Ciuchin kemudian ditunjuk sebagai COO.[12]

Gelanggang olahraga dan infrastruktur

sunting

Di Rio de Janeiro, Barra da Tijuca menjadi tempat diselenggarakannya sebagian besar pertandingan Olimpiade dan Paralimpiade 2016. Selebihnya diselenggarakan di tiga zona lainnya di kota tuan rumah, yaitu Copacabana Beach, Maracanã, dan Deodoro. Barra da Tijuca juga menjadi lokasi Desa Olimpiade.

Pusat kota bersejarah Rio sedang menjalani proyek revitalisasi pantai perkotaan skala besar yang disebut Porto Maravilha.[13] Proyek ini mencakup area seluas 5 km2 (1,9 sq mi), yang bertujuan untuk membangun kembali daerah pelabuhan, meningkatkan daya tarik pusat kota dan meningkatkan posisi daya saing Rio dalam ekonomi global. Renovasi perkotaan ini mencakup: 700 km (430 mi) jaringan umum umtuk penyediaan air, sanitasi, drainase, listrik, gas dan telekomunikasi; 4 km (2,5 mi) terowongan; 70 km (43 mi) jalan raya; 650 km2 (250 sq mi) trotoar; 17 km (11 mi) jalur sepeda; 15,000 pohon; dan tiga pabrik pengolahan sanitasi. Sebagai bagian dari renovasi ini, jalur trem baru dibangun dari Bandar Udara Santos Dumont menuju Rodoviária Novo Rio. Jalur baru ini dijadwalkan dibuka pada April 2016.[14]

Beberapa pertandingan sepak bola berlangsung di 5 tempat di kota São Paulo, Belo Horizonte, Salvador, Brasília, dan Manaus.

Keamanan

sunting

Sejak Rio terpilih sebagai tuan rumah Olimpiade 2016, masalah keamanan kota ini telah menarik lebih banyak perhatian. Sebuah helikopter polisi ditembak jatuh di atas sebuah favela dalam salah satu peristiwa perang obat di kota tersebut, dan pilotnya terbunuh dalam insiden ini.[15] Wali kota Rio mengakui bahwa ada "masalah besar" yang dihadapi kota ini dalam upayanya mengamankan Olimpiade dari kekerasan. Namun, ia juga mengatakan bahwa kekhawatiran dan masalah tersebut telah dilaporkan pada KOI saat proses pemilihan tuan rumah.[16] Gubernur negara bagian Rio de Janeiro juga menyoroti fakta bahwa London juga menghadapi masalah keamanan, misalnya serangan teroris yang terjadi sehari setelah berlangsungnya sidang KOI yang memilih London sebagai tuan rumah Olimpiade Musim Panas 2012.

Meskipun demikian, KOI tetap menampakkan optimisme terkait dengan kemampuan kota Rio dan bangsa Brasil untuk mengatasi masalah ini, berkata bahwa tujuh tahun adalah waktu yang cukup bagi Rio de Janeiro untuk menyelesaikan masalah kriminalitasnya.[17][18][19][20] Luiz Inácio Lula da Silva, mantan presiden Brasil, mengungkapkan bahwa kota ini pernah menggelar ajang bergengsi lainnya tanpa ada insiden besar, misalnya Pan American Games 2007.[21]

Rio de Janeiro berencana untuk meningkatkan ketentraman di lingkungan setempat, atau favela. Polisi masyarakat (UPP) dimanfaatkan untuk membangun kepercayaan dalam masyarakat individu melalui program-program seperti patroli jalan raya dan kerja sosial.[22] The Regional Institute of Public Safety melaporkan bahwa tingkat pembunuhan di Rio de Janeiro dalam lima bulan pertama 2012 adalah yang terendah dalam waktu 21 tahun terakhir, dengan rincian 10,9 kasus pembunuhan per 100.000 penduduk.[23][24] Sayangnya, meskipun tingkat pembunuhan dan pelanggaran HAM menurun, Human Rights Watch masih memaksa Brasil untuk menyelidiki pembunuhan ekstrayudisial.[25]

Kekhawatiran atas penyelesaian

sunting
 
Gimnasium Maracanãzinho, tempat pertandingan bola voli.
 
Rodrigo de Freitas Lagoon, tempat perlombaan dayung dan kano.
 
Peta BRT menuju lokasi Olimpiade.
 
Bus Rapid Transit di Bandar Udara Internasional Rio de Janeiro. Sistem ini menghubungkan bandara dengan lokasi Olimpiade.
 
Peta Rio de Janeiro Metro, termasuk jalur ke lokasi Olimpiade di Barra da Tijuca.
 
Rio de Janeiro Metro.

Pada 9 Mei 2014, London Evening Standard melaporkan bahwa wakil presiden KOI John Coates menyebut persiapan Brasil adalah "yang terburuk yang pernah saya alami" dan mengklaim bahwa proyek konstruksi dan infrastruktur berada jauh di belakang jadwal. "KOI telah membentuk satuan tugas khusus untuk mempercepat persiapan tetapi situasinya sangat buruk", surat kabar tersebut mengutip perkataannya, menyimpulkan bahwa campur tangan tersebut "belum pernah terjadi sebelumnya".[26][27][28]

Meskipun muncul kekhawatiran, Komite Olimpiade Rio melaporkan pada 29 Desember 2015 bahwa pembangunan sebagian besar gelanggang olahraga telah selesai, kecuali Rio Olympic Velodrome (76%) dan Youth Arena (75%).[29]

Pendanaan

sunting

Fase I – Kota Pencalon

sunting
Penerimaan Pemerintah Federal Pemerintah Negara Bagian Total
Pendanaan publik R$3,022,097.88 R$3,279,984.98 R$6,302,082.86
Pendanaan swasta R$2,804,822.16
Total R$9,106,905.02

Fase II – Kota Kandidat

sunting

Penerimaan publik

Penerimaan Pendanaan publik
Pemerintah federal R$47,402,531.75
Pemerintah negara bagian R$3,617,556.00
Pemerintah kabupaten R$4,995,620.93
Total R$56,015,708.68

Penerimaan swasta

Penerimaan Pendanaan swasta
EBX R$13,000,000.00
Eike Batista R$10,000,000.00
Bradesco R$3,500,000.00
Odebrecht R$3,300,000.00
Embratel R$3,000,000.00
TAM Airlines¹ R$1,233,726.00
Total R$34,033,726.00

¹TAM Airlines menyumbangkan R$1,233,726.00 dalam bentuk diskon tiket pesawat.

Catatan: Sisanya digunakan untuk mendanai operasi Rio 2016 Organizing Committee pada bulan pertama.[30]

Investasi

sunting
Olimpiade/Kota Investasi Publik Swasta
Taman Olimpiade R$5.6 miliar R$1.46 miliar R$4.18 miliar
Transportasi umum R$24 miliar R$13.7 miliar R$10.3 miliar
Total R$29.6 miliar R$15.16 miliar R$14.48 miliar

Catatan: Total investasi untuk Taman Olimpiade dan transportasi umum di Rio dalam Olimpiade Musim Panas 2016.[31]

Harga tiket diumumkan pada tanggal 16 September 2014, dan dijual dalam mata uang Real Brasil (BRL). Sebanyak 7.5 juta tiket akan dijual; 200,000 tiket lebih sedikit dari Olimpiade Musim Panas 2012, karena ukuran kebanyakan arena yang lebih kecil. Harga tiket berkisar dari BRL 40 untuk sebagian besar pertandingan hingga BRL 4,600 untuk kursi paling mahal pada acara pembukaan. Sekitar 3.8 juta tiket ini tersedia dengan harga BRL 70 atau lebih murah.[32][33] Perlombaan jalanan seperti balap sepeda, gerak jalan, dan maraton dapat disaksikan secara gratis di sepanjang rute yang dilaluinya.

 
Arena sepak bola untuk Olimpiade Musim Panas 2016.

Estafet obor

sunting

Estafet obor memulai perjalanannya di Brasil pada 3 Mei 2016. Estafet obor ini mengunjungi lebih dari 300 kota di Brasil (termasuk semua 26 ibu kota negara bagian dan Distrik Federal Brasil), setelah menempuh rutenya di Yunani (Olympia ke Athena). Fase Brasil dimulai dari ibu kota Brasília, dan berakhir di kota Rio de Janeiro.[34]

Pertandingan

sunting

Upacara pembukaan

sunting

Upacara pembukaan berlangsung di Stadion Maracanã pada 5 Agustus 2016.

Cabang olahraga

sunting

Olimpiade Musim Panas 2016 memperlombakan 28 cabang olahraga dengan total 41 disiplin dan 306 nomor.

Olahraga baru

sunting

Ada dua tempat kosong untuk cabang olahraga baru dan pada awalnya, tujuh cabang olahraga dicalonkan untuk disertakan dalam Olimpiade 2016. Bisbol dan sofbol, yang dikeluarkan dari program Olimpiade pada 2005, serta karate, skuas, golf, roller sport, dan uni rugbi, diusulkan untuk dijadikan olahraga Olimpiade. Ketua pengusulan ini mengadakan presentasi di depan petinggi KOI pada Juni 2009.[35]

Pada bulan Agustus, dewan eksekutif menyetujui rugby sevens—versi uni rugbi dengan tujuh pemain—dengan pemungutan suara mayoritas, sehingga menghapus bisbol, roller sport, dan skuas dari daftar. Dari tiga cabang yang tersisa—golf, karate, dan sofbol, hanya golf yang disetujui oleh dewan. Keputusan akhir terhadap dua cabang olahraga ini ditetapkan pada tanggal 9 Oktober 2009, hari terakhir Sidang KOI ke-121. Sistem baru juga ditetapkan dalam sidang ini; sebuah cabang olahraga kini hanya membutuhkan dukungan suara mayoritas dari komite KOI untuk disetujui, bukannya dua pertiga suara seperti yang disyaratkan sebelumnya.[36][37] Direktur Eksekutif Federasi Golf Internasional, Antony Scanlon, mengatakan bahwa para pegolf top, termasuk Tiger Woods dan Annika Sörenstam, akan menunjukkan dukungannya terhadap terpilihnya golf sebagai olahraga Olimpiade dengan cara ikut serta dalam pertandingan.[38]]

Pada Agustus 2011, Presiden Komite Olimpiade 2016, Carlos Nuzman, mendukung permintaan Sepp Blatter untuk menyertakan sepak bola pantai dalam cabang olahraga Olimpiade 2016, namun tidak disetujui.[39][40] Federasi Layar Internasional mengumumkan pada Mei 2012 bahwa selancar angin akan digantikan oleh selancar layangan pada Olimpiade 2016,[41] tetapi keputusan ini dibatalkan pada bulan November.[42] KOI mengumumkan pada Januari 2013 bahwa mereka akan meninjau kembali status balap sepeda setelah Lance Armstrong terbukti menggunakan obat-obatan peningkat kinerja (doping) dan tuduhan bahwa Union Cycliste Internationale telah menutup-nutupi kasus tersebut.[43]

Berbeda dengan Olimpiade 2012, Federasi Senam Internasional mengumumkan bahwa Olimpiade 2016 akan memiliki pertandingan gala untuk cabang senam.[44]

Negara peserta

sunting
 
Jumlah tim Olimpiade Musim Panas 2016

Kesemua 206 Komite Olimpiade Nasional telah memenuhi syarat keikutsertaan dengan setidaknya memiliki satu atlet.[butuh rujukan] Tiga negara pertama yang meloloskan atletnya ke Olimpiade adalah Jerman, Belanda, dan Britania Raya, yang masing-masingnya meloloskan empat atlet di cabang berkuda setelah memenangkan medali di ajang FEI World Equestrian Games 2014.[45]

 
Seragam Tim Olimpiade Australia untuk Rio 2016

Sebagai negara tuan rumah, Brasil secara otomatis lolos di beberapa cabang olahraga, termasuk semua disiplin balap sepeda dan enam tempat untuk cabang angkat beban.[46][47] Kosovo dan Sudan Selatan ikut serta untuk pertama kalinya dalam Olimpiade. Atlet angkat berat Rusia dan Bulgaria dilarang ikut Olimpiade karena menggunakan obat-obatan peningkat kinerja.[48][49]

Keikutsertaan Kuwait dilarang pada bulan Oktober 2015 untuk kedua kalinya dalam lima tahun terakhir karena adanya campur tangan pemerintah dalam komite Olimpiade di negara tersebut.[50]

Keikutsertaan Rusia ditangguhkan untuk sementara pada bulan November 2015 di semua kompetisi atletik internasional (trek dan lapangan), termasuk pada Olimpiade 2016. Penangguhan ini dilakukan oleh IAAF setelah adanya laporan dari World Anti-Doping Agency tentang penggunaan obat-obatan dalam perlombaan atletik.[51]

Atlet pengungsi

sunting

Karena krisis migran Eropa dan untuk alasan lainnya, KOI mengizinkan para atlet untuk bertanding sebagai atlet Olimpiade independen di bawah Bendera Olimpiade. Dalam Olimpiade Musim Panas 2012, para pengungsi tidak diperkenankan untuk bertanding karena ketidakmampuan mereka untuk mewakili KON negara mereka.[52] Pada 2 Maret 2016, IOC akhirnya membentuk Tim Olimpiade Pengungsi; dari 43 atlet pengungsi yang secara potensi memenuhi syarat, 10 di antaranya dipilih untuk membentuk tim.[53]


Negara peserta


Kalender

sunting

Kalender ini berdasarkan jadwal yang dirilis pada hari yang sama saat penjualan tiket dimulai pada tanggal 31 Maret 2015.[54]Semua tanggal dalam Waktu Brasília (UTC–3)

UB Upacara Pembukaan Pertandingan 1 Perebutan medali emas GP Gala pameran UT Upacara Penutupan
Agustus 3
Rab
4
Kam
5
Jum
6
Sab
7
Ming
8
Sen
9
Sel
10
Rab
11
Kam
12
Jum
13
Sab
14
Ming
15
Sen
16
Sel
17
Rab
18
Kam
19
Jum
20
Sab
21
Ming
Perebutan medali emas
  Upacara (pembukaan / penutupan) UB UT
  Panahan 1 1 1 1 4
  Atletik 3 5 4 5 5 4 6 7 7 Maraton putra 47
  Bulu tangkis 1 1 2 1 5
  Bola basket 1 1 2
  Tinju 1 1 1 1 1 1 3 4 13
Kano   Slalom 1 1 2 16
  Sprint 4 4 4
Balap sepeda   Jalanan 1 1 2 18
  Trek 1 2 2 1 1 3
  BMX 2
 Sepeda gunung 1 1

  Loncat indah

1 1 1 1 1 1 1 1 8
  Berkuda 2 1 1 1 1 6
  Anggar 1 1 1 1 2 1 1 1 1 10
  Hoki lapangan 1 1 2
  Sepak bola 1 1 2
  Golf 1 1 2
Senam   Artistik 1 1 1 1 4 3 3 GP 18
  Irama 1 1
  Trampolin 1 1
  Bola tangan 1 1 2
  Judo 2 2 2 2 2 2 2 14
  Pancalomba modern 1 1 2
  Dayung 2 4 4 4 14
  Rugbi tujuh 1 1 2
  Layar 2 2 2 2 2 10
  Menembak 2 2 2 1 2 1 2 2 1 15
  Renang 4 4 4 4 4 4 4 4 1 1 34
  Renang indah 1 1 2
  Tenis meja 1 1 1 1 4
  Taekwondo 2 2 2 2 8
  Tenis 1 1 3 5
  Trilomba 1 1 2
Bola voli   Voli pantai 1 1 4
  Voli 1 1
  Polo air 1 1 2
  Angkat beban 1 2 2 2 2 2 1 1 1 1 15
  Gulat 2 2 2 3 3 2 2 2 18
Total Perebutan medali emas 12 14 14 15 20 19 24 21 22 17 25 16 23 22 30 12 306
Total kumulatif 12 26 40 55 75 94 118 139 161 178 203 219 242 264 294 306
Agustus 3
Rab
4
Kam
5
Jum
6
Sab
7
Ming
8
Sen
9
Sel
10
Rab
11
Kam
12
Jum
13
Sab
14
Ming
15
Sen
16
Sel
17
Rab
18
Kam
19
Jum
20
Sab
21
Ming
Perebutan medali emas

Waktu pertandingan

sunting

Pemanasan renang berlangsung mulai pukul 13:00 BRT (UTC−3). Final renang diadakan dari pukul 22:00 hingga 00:00 BRT. Beberapa pertandingan voli pantai dimulai pada tengah malam waktu BRT.[55] Sementara itu, setiap perlombaan lapangan dan trek pagi mempertandingkan setidaknya satu final. Setidaknya ada satu pertandingan final dari enam pertandingan pagi di stadion. Delapan pertandingan final stadion diadakan pada pagi hari, pertama kalinya sejak Olimpiade 1988. Final pertama adalah maraton putri 10.000m pada tanggal 12 Agustus, seminggu setelah upacara pembukaan. Final lainnya adalah diskus putra (13 Agustus), lompat galah putri dan lempar lembing (15 Agustus), lompat galah putra dan diskus putri (16 Agustus), lompat palang 3000m putra (17 Agustus), dan halang rintang putra 400m (18 Agustus). Final lari putra dimulai pada pukul 22:35 BRT tanggal 14 Agustus. Sedangkan final putri berlangsung pada malam sebelumnya pukul 22:35 BRT. Final 200m putra diselenggarakan pada hari Kamis 18 Agustus pukul 22:30 BRT. Final 200m putri tanggal 17 Agustus pukul 22:30 BRT. Final estafet putra 4 × 100 m diadakan pada hari Jumat 19 Agustus pukul 22:35. BRT.[56][57]

Upacara penutupan

sunting

Upacara penutupan juga berlangsung di Stadion Maracanã pada tanggal 21 Agustus 2016.

Logo Rio 2016 dirancang oleh Tatil Design, sebuah perusahaan Brasil, dan diresmikan pada 31 Desember 2010.[58] Logo ini menggambarkan tiga sosok, dalam warna kuning, hijau, dan biru, mewakili warna bendera Brasil, yang saling berpegangan dan berangkulan. Bentuk keseluruhan logo mencerminkan Sugarloaf Mountain. Logo tersebut berdasarkan pada empat konsep: energi yang menular, keragaman yang harmonis, kegembiraan, dan semangat Olimpiade. Perusahaan Rio Tatil merancang logo pemenang yang kompetisinya diikuti oleh 139 agensi.[59] Menurut mantan presiden KOI Jacques Rogge, logo tersebut mewakili visi Rio de Janeiro dan Brasil dalam Olimpiade ini. Logo ini dianggap membangkitkan kembali lukisan Henri Matisse, Dance.[60] Akan tetapi, logo tersebut dituduh menjiplak logo organisasi amal asal Colorado, Telluride Foundation,[61] yang juga sama persis dengan logo 2004 Salvador Carnival.[62]

Maskot resmi

sunting

Maskot resmi Olimpiade dan Paralimpiade Musim Panas 2016 diumumkan pada tanggal 24 November 2014. Maskot Olimpiade bernama Vinicius dan dinamakan menurut musisi Vinicius de Moraes. Maskot Paralimpiade bernama Tom, dinamakan menurut musisi Tom Jobim. Maskot Olimpiade mewakili satwa liar Brasil, khususnya mamalia; kelincahan kucing, kegesitan monyet, dan keanggunan burung. Maskot ini dikatakan bisa meregangkan lengannya selebar yang ia mau. Kisah fiksi dibalik maskot ini menceritakan bahwa mereka berdua lahir dari kegembiraan warga Brasil setelah Rio diumumkan sebagai tuan rumah Olimpiade. Branch Director Beth Lula menyatakan bahwa maskot ini mencerminkan keragaman budaya dan masyarakat Brasil. Nama maskot ini sendiri ditentukan oleh masyarakat melalui jajak pendapat umum, dengan peraihan suara 44 persen dari 323.327 suara, yang hasilnya diumumkan pada 14 Desember 2014. Pilihan nama lainnya adalah Oba dan Eba serta Tiba Tuque dan Esquindim.[63][64]

Klasemen medali

sunting

  *   Tuan rumah penyelenggara (Brasil)

PeringkatNegaraEmasPerakPerungguTotal
1  Amerika Serikat463738121
2  Britania Raya27231767
3  Tiongkok26182670
4  Rusia19172056
5  Jerman17101542
6  Jepang1282141
7  Prancis10181442
8  Korea Selatan93921
9  Italia812828
10  Australia8111029
11  Belanda87419
12  Hungaria83415
13  Brasil*76619
14  Spanyol74617
15  Kenya66113
16–86Lainnya88124160372
Total (86 negara)306307359972

Masalah dan kontroversi

sunting

Polusi air

sunting

Pantai di Rio de Janeiro telah menjadi bahaya kesehatan utama yang bisa menimbulkan ancaman bagi para atlet. Kemajuannya sangat lambat, terutama tidak berjalannya pembersihan sampah yang berserakan di sepanjang pantai Rio, sedangkan panitia telah berjanji untuk menjadikan pantai bersih.[65] Saat pertandingan percobaan Olimpiade pada bulan Agustus 2015, seorang atlet layar Jerman terinfeksi oleh kuman multiresisten, yang diduga disebabkan oleh air limbah dari rumah sakit kota yang dibuang ke laut dekat lokasi pertandingan Olimpiade.[66]

Virus Zika

sunting

Wabah virus Zika terjadi di Brasil pada awal 2016. Diumumkan bahwa akan dilaksanakan pemeriksaan harian terhadap gelanggang olahraga untuk mencegah terbentuknya genangan air yang memungkinkan nyamuk berkembang biak.[67]

Penyiaran

sunting

Pada bulan Agustus 2009, KOI sepakat untuk menjual hak siar domestik Olimpiade Musim Panas 2016 kepada Grupo Globo. Menggantikan Rede Record, kesepakatan ini mencakup jangkauan siaran gratis di Rede Globo, TV berbayar, dan hak digital untuk menyiarkan pertandingan. Sedangkan sublisensi siaran gratis Globo berbagi hak siar dengan Rede Record, serta Rede Bandeirantes. Anggota dewan KOI Richard Carrión menyebut kesepakatan ini "belum pernah terjadi sebelumnya", mengungkapkan bahwa "melalui kerja sama dengan organisasi media terkemuka di Brasil, kami yakin bahwa ini merupakan kesepakatan besar bagi penggemar Olimpiade di negara tersebut. Akan ada peningkatan besar jumlah media yang menyiarkan Olimpiade, baik selama ataupun di luar waktu pertandingan, dan masyarakat Brasil akan memiliki lebih banyak pilihan tentang bagaimana, kapan, dan di mana mereka akan menyaksikan pertandingan Olimpiade."[68]

Indonesia

sunting

Di Indonesia, hak siar Olimpiade Musim Panas 2016 dipegang oleh Emtek dan ditayangkan di SCTV, Indosiar, O Channel, Nexmedia, serta Vidio.com.[69]

Lihat pula

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ a b "Rio 2016 Summer Olympics – Results and Video Highlights". olympic.org. 17 April 2018. 
  2. ^ pengucapan bahasa Portugis: [ˈʒɔgos ɔlimˈpikus dʒi vɛˈɾɐ̃w dʒi ˈdojz ˈmiw i dʒezeˈsejz], dalam pengucapan standar Brasil.
  3. ^ a b "About Rio 2016 Summer Olympics". Rio 2016 Olympics Wiki. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-09-08. Diakses tanggal 31 October 2015. 
  4. ^ "Why Winter Olympics Bypass the Southern Hemisphere - Winter Olympics 2014". 
  5. ^ "2016 Bid Process Launched". International Olympic Committee. May 16, 2007. 
  6. ^ "Four on 2016 Olympics short-list". BBC News. June 4, 2008. Diakses tanggal 15 March 2010. 
  7. ^ "Olympic News – Official Source of Olympic News". International Olympic Committee. Diakses tanggal 30 July 2012. 
  8. ^ Rings Around the World Diarsipkan 2011-10-08 di Wayback Machine. Communicate magazine, April 2009
  9. ^ Gold, J. R., dan Gold, M. M. (Januari 2012). "From A to B: The Summer Olympics, 1896–2008: Chapter taken from Olympic Cities". Routledge Online Studies on the Olympic and Paralympic Games Volume 1 Nomor 36. hlm. 20. doi:10.4324/9780203840740_chapter_2. ISBN 978-0-203-84074-0. 
  10. ^ "Past Bid Results". GamesBids.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-09-15. Diakses tanggal 31 October 2015. 
  11. ^ "Around the Rings - Articles Archive". aroundtherings.com. Diakses tanggal 31 October 2015. [pranala nonaktif permanen]
  12. ^ "Salinan arsip". Archived from the original on 2012-10-04. Diakses tanggal 2016-01-23. 
  13. ^ Porto Maravilha Rio de Janeiro City Hall. Retrieved 10 August 2012. (Portugis).
  14. ^ Railway, Gazette (26 November 2015). "Rio tram starts test running". Railway Gazette. Railway Gazette. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-03-06. Diakses tanggal 1 January 2016. 
  15. ^ "Rio gang violence amid Olympics safety concerns". Press TV. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-01-08. Diakses tanggal 15 March 2010. 
  16. ^ "Rio's mayor expresses safety concerns for 2016 Olympics , ksdk.com , St. Louis, MO". ksdk.com. Diakses tanggal 15 March 2010. 
  17. ^ Wilson, Stephen (20 October 2009). "IOC confident in Rio despite new wave of violence". Boston Globe. Diarsipkan dari versi asli tanggal 26 October 2009. Diakses tanggal 30 July 2012. 
  18. ^ "Olympic Newsdesk — IOC Confident in Rio; Obama Addresses Critics". Aroundtherings.com. 21 October 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-10-29. Diakses tanggal 15 March 2010. 
  19. ^ [1][pranala nonaktif]
  20. ^ "IOC show confidence in Brazil efforts". ESPN. 20 October 2009. Diakses tanggal July 30, 2012. 
  21. ^ Downie, Andrew (2009-10-19). "Brazil vows Olympic security after Rio violence". MinnPost. 
  22. ^ "Pacifying Rio's Favelas". latintelligence.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-03-26. Diakses tanggal 22 June 2011. 
  23. ^ Knott, Tracey (June 29, 2012). "Rio de Janeiro Homicides Reach 21-Year Low". InSight Crime. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-10-28. Diakses tanggal June 29, 2012. 
  24. ^ "Homicidios en Río de Janeiro llegan a su nivel más bajo desde 1991". La Nueva Provincia (dalam bahasa Spanyol). 27 June 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-09-21. Diakses tanggal 29 June 2012. 
  25. ^ Stone, Hannah (19 June 2012). "Human Rights Watch Praises, Criticizes Rio Govt". InSight Crime. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-07-03. Diakses tanggal 29 June 2012. 
  26. ^ Moore-Bridger, Benedict (9 May 2014). "Could Rio games come to London? Olympic bosses make secret plea to use 2012 venues". London Evening Standard. Diakses tanggal 9 May 2014. 
  27. ^ Gibson, Owen (29 April 2014). "Rio 2016 Olympic preparations damned as 'worst ever' by IOC". The Guardian. Diakses tanggal 9 May 2014. 
  28. ^ "Rio's Olympic preparations 'worst' ever, says IOC's Coate". Reuters. 29 April 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-05-12. Diakses tanggal 9 May 2014. 
  29. ^ "2016 Summer Olympics". 
  30. ^ "Frequently Asked Questions". Rio 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-04-28. Diakses tanggal 31 October 2015. 
  31. ^ "G1 - Passada crise com o COI, Paes diz que obras da Rio 2016 estão 'na mão' - notícias em Rio 450 anos". Rio 450 anos. Diakses tanggal 31 October 2015. 
  32. ^ "Prijzen tickets Olympische Spelen 2016 in Rio bekend". olympischespelenrio.nl. 16 September 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-10-08. Diakses tanggal 6 October 2014. 
  33. ^ "Olympic Games ticket prices September 2014" (PDF). Rio 2016. 16 September 2014. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2014-09-27. Diakses tanggal 6 October 2014. 
  34. ^ "Goais will be the first state to recive the Rio 2016 Olympic Flame". USA Today. 29 April 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-04-18. Diakses tanggal 29 April 2015. 
  35. ^ "Golf among seven sports seeking inclusion in 2016 Games". ESPN. 25 April 2008. Diakses tanggal 20 August 2008. 
  36. ^ "Olympic Leaders Approve Golf and Rugby for 2016 Summer Games". Fox News Channel. 13 August 2009. Diakses tanggal 1 October 2009. 
  37. ^ "Olympics 2016: IOC Approves Golf And Rugby Sevens To Be Included In Rio De Janeiro Games". Sky (United Kingdom). Diakses tanggal 15 March 2010. 
  38. ^ "Around the Rings - Articles Archive". aroundtherings.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-10-29. Diakses tanggal 31 October 2015. 
  39. ^ "Rio 2016 head want Olympics Beach Soccer". beachsoccer.com. Diakses tanggal 19 August 2011. 
  40. ^ "Beach Soccer takes aim at Rio 2016". beachsoccer.com. Diakses tanggal 19 August 2011. 
  41. ^ "Kiteboarding to replace windsurfing at 2016 Rio Olympics". BBC News. Diakses tanggal 10 May 2012. 
  42. ^ "Windsurfing restored to Brazil 2016 Olympics". BBC News. Diakses tanggal 14 November 2012. 
  43. ^ "Armstrong confession could see cycling out of Olympics". Australian Broadcasting Corporation. 16 January 2013. Diakses tanggal 16 January 2013. 
  44. ^ "Fédération Internationale de Gymnastique : ACRO". Fig-gymnastics.com. 23 May 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-10-29. Diakses tanggal 30 December 2012. 
  45. ^ "Rio Olympics gets 1st qualified athletes". USA Today. Associated Press. 26 August 2014. Diakses tanggal 26 August 2014. 
  46. ^ "UCI and IOC agree qualification quotas for Rio 2016". Reuters. 7 May 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-09-03. Diakses tanggal 26 August 2014. 
  47. ^ Anderson, Gary (2 February 2014). "Weightlifting qualification criteria for Rio 2016 approved by IOC". Inside the Games. Diakses tanggal 26 August 2014. 
  48. ^ "Bulgarian weightlifters banned from Rio Olympics after CAS rejects appeal against ban for doping violations". Australian Broadcasting Corporation. 29 January 2016. 
  49. ^ "Strong statement by the IWF Executive Board". International Weightlifting Federation. 22 June 2016. Diakses tanggal 4 August 2016. 
  50. ^ "Olympics-Kuwait ban remains in force as ties with IOC deteriorate". Yahoo Sports. Diakses tanggal 2 January 2016. 
  51. ^ "Athletics doping: Russia provisionally suspended by IAAF". BBC Sport. Diakses tanggal 2015-11-14. 
  52. ^ "Refugees can compete for first time in 2016 Rio Olympics, IOC head says". ESPN. 27 October 2015. Diakses tanggal 27 October 2015. 
  53. ^ "Rio 2016: Refugee team to compete at Olympics". BBC Sport. Diakses tanggal 3 March 2016. 
  54. ^ "Tickets". NUB*NSF. 31 March 2015. Diakses tanggal 6 May 2015. 
  55. ^ "Swimming, beach volleyball will be on late in Rio". US News & World Report. Diakses tanggal 31 October 2015. 
  56. ^ "Athletics timetable for Rio 2016 Olympics published". iaaf.org. 15 December 2014. Diakses tanggal 31 October 2015. 
  57. ^ http://www.iaaf.org/download/download?filename=946d16c3-1d8c-4565-8d41-4f390aaea721.pdf&urlSlug=athletics-timetable-rio-2016-olympic-games
  58. ^ Nudd, Tim (14 August 2012). "Hated the London 2012 Logo? You Might Like Rio 2016 Better Brazil's Tatíl Design tells story of its creation". Adweek. Diakses tanggal 14 August 2012. 
  59. ^ "2016 Summer Olympics Logo: Design and History". Famouslogos.us. 28 July 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-07-23. Diakses tanggal 28 July 2011. 
  60. ^ Rio 2016: Another Olympic logo. Another controversy Diarsipkan 2015-07-02 di Wayback Machine., Steve Douglas, The Logo Factory, 3 January 2011
  61. ^ "Telluride Foundation". Diakses tanggal 7 Januari 2016. 
  62. ^ "Suspeita de plágio arranha divulgação mundial da marca da Rio 2016". Veja. 12 July 2015. Diakses tanggal July 12, 2015. 
  63. ^ "Rio 2016: Olympic and Paralympic mascots launched". Diakses tanggal 24 November 2014. 
  64. ^ "Rio 2016 mascots inspired by animals and plants of Brazil". Reuters. 15 December 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-11-29. Diakses tanggal 15 December 2014. 
  65. ^ "Rio's waters are so filthy that 2016 Olympians risk becoming violently ill and unable to compete". Diakses tanggal 30 July 2015. 
  66. ^ "German sailor blames infections on water at Rio 2016 Olympic test event". The Guardian. 2015-08-28. Diakses tanggal 2016-01-03. 
  67. ^ "Zika virus: Olympic venues to be inspected daily before and during Games". BBC Sport. 29 January 2016. Diakses tanggal 30 January 2016. 
  68. ^ "IOC reaches agreement for 2014 & 2016 broadcast rights in Brazil". International Olympic Committee. 27 August 2009. Diakses tanggal 2 May 2011. 
  69. ^ "Nexmedia Siarkan Olimpiade 2016 Secara Eksklusif". Top Skor. 3 Agustus 2016. Diakses tanggal 6 Agustus 2016. 

Pranala luar

sunting
Didahului oleh:
London
Olimpiade Musim Panas
Rio de Janeiro

XXXI Olympiad (2016)
Diteruskan oleh:
Tokyo