Abbad II al-Mu'tadid
Abbad II al-Mu'tadid atau lengkapnya Abu Amr Abbad II al-Mu'tadid (meninggal 28 Februari 1069), adalah seorang anggota dinasti Abbadid dan emir independen kedua Sevilla (memerintah 1042–1069) ) di Al-Andalus. Ayahnya, Abu al-Qasim Muhammad bin Abbad adalah pendiri taifa Sevilla, dan Abbad menjadi pemimpinnya ketika ayahnya meninggal pada 1042. Awalnya ia memiliki hubungan persahabatan dengan para tetangganya orang nasrani seperti Fernando yang Agung, Pangeran Castile dan Raja León serta mengizinkan agama Kristen berkembang di tanahnya sendiri. Di antara tindakan persahabatan lainnya, ia mengesahkan pemindahan relikui Santo Isidore dari Seville ke Basilika San Isidoro, León di Spanyol.
Al-Mu'tadid memperluas wilayahnya dengan menaklukkan banyak daerah taifa Islam (kerajaan independen), termasuk Mértola (1044-45), Huelva (1051), Algesiras (1055), Ronda (1065) dan Arcos (1069). Pada 1053, ia mengundang sejumlah pangeran kecil Berber dari selatan ke istananya di Sevilla, kemudian mencekik mereka sampai mati di tempat pemandian uap terbuka, setelah terlebih dahulu menutup semua jalan keluar di tempat pemandian itu.[1] Dia juga bertempur melawan Zirid dari kerajaan Granada dan Aftasid dari taifa Badajoz, tetapi tanpa hasil yang konklusif. Pada 1063, ketika Fernando yang Agung muncul dengan pasukannya di pinggiran Sevilla, Abbad dipaksa untuk mengakui kekuasaannya dan membayar upeti kepadanya.
Abbad II al-Mu'tadid wafat pada tahun 1069 dan digantikan oleh putranya, al-Mu'tamid ibn Abbad.
Didahului oleh: Abu al-Qasim Muhammad ibn Abbad |
Dinasti Abbadid emir Taifa Sevilla 1042–1069 |
Diteruskan oleh: al-Mu'tamid ibn Abbad |
Sumber
sunting- Ulrich Haarmann, Heinz Halm, ed. (2001). Geschichte der Arabischen Welt. Munich: C.H. Beck.
Referensi
sunting- ^ Axelrod, Alan (1995). Dictators and tyrants : absolute rulers and would-be rulers in world history . Facts on File. ISBN 0816028664. OCLC 243807376.