Biara Bath

gereja di Inggris

Gereja Biara Santo Petrus dan Santo Paulus, Bath, yang umumnya dikenal dengan nama Biara Bath, adalah gereja Anglikan dan bekas biara Ordo Benediktin di Bath, Somerset, Inggris. Biara ini didirikan pada abad ke-7 dan direorganisasi pada abad ke-10 dan dibangun kembali pada abad ke-12 dan ke-16. Restorasi biara dilancarkan oleh Sir George Gilbert Scott pada tahun 1860-an. Biara ini merupakan salah satu contoh arsitektur Gothik di Inggris barat.

Biara Bath
Biara Bath dari Sungai Avon
PetaKoordinat: 51°22′53″N 2°21′32″W / 51.38139°N 2.35889°W / 51.38139; -2.35889
51°22′53″N 2°21′31″W / 51.3815°N 2.3587°W / 51.3815; -2.3587
NegaraBritania Raya
DenominasiGereja Inggris
KegerejaanLow Church[1]
Situs webwww.bathabbey.org
Sejarah
DedikasiSanto Petrus dan Santo Paulus
Administrasi
ParokiBiara Bath dengan Santo Yakobus
KeuskupanBath dan Wells
ProvinsiCanterbury
Klerus
RektorThe Revd Preb Edward Mason
VikarisThe Revd Dr Alan Garrow Theologian
Pendeta PembantuThe Revd Dr Adrian McConnaughie

Gereja ini secara keseluruhan berbentuk seperti salib dan dapat menampung 1.200 jemaat. Biara Bath masih menjadi tempat ibadah yang aktif, dengan ratusan anggota kongregasi dan ratusan ribu pengunjung tiap tahunnya. Biara ini juga sering digunakan untuk upacara sekuler, konser, dan kuliah umum.

Biara ini merupakan bangunan terdaftar Grade I.[2][3]

Catatan kaki

sunting
  1. ^ "Parnham Voices — Par.4 Line 1". Alfx.com. Diakses tanggal 11 January 2014. 
  2. ^ "Abbey Church of St Peter and St Paul". National Heritage List for England. English Heritage. Diakses tanggal 11 January 2014. [pranala nonaktif permanen]
  3. ^ "Abbey church of St Peter and St Paul". Pastscape National Monument Record. English Heritage. Diakses tanggal 14 September 2011. 

Pranala luar

sunting