Kazuki Takahashi

Seniman manga dan pencipta permainan (1961-2022)

Kazuki Takahashi (高橋 和希, Takahashi Kazuki, dikenal pula sebagai Kazuo Takahashi (高橋 一雅, Takahashi Kazuo), 4 Oktober 1961 – 6 Juli 2022)[1] adalah seorang seniman manga dan kreator permainan, yang dikenal karena menciptakan Yu-Gi-Oh!.

Kazuki Takahashi
Takahashi pada tahun 2005
LahirTakahashi Kazuki (高橋 和希)
(1961-10-04)4 Oktober 1961
Tokyo, Jepang
Meninggal6 Juli 2022(2022-07-06) (umur 60)
Nago, Okinawa, Jepang
Nama lainKazuo Takahashi (高橋 一雅, Takahashi Kazuo)
PekerjaanSeniman manga animator, sutradara dan penulis anime
Tahun aktif1981–2022
Dikenal atasYu-Gi-Oh!
Situs webstudio-dice.com
IMDB: nm1444457 Allocine: 245893 Rottentomatoes: celebrity/kazuki_takahashi_2 Allmovie: p334176 Metacritic: person/kazuki-takahashi
Instagram: studio_dice iTunes: 721980553 Discogs: 876687 Modifica els identificadors a Wikidata

Karier

sunting

Takahashi memulai kariernya sebagai seorang seniman manga pada tahun 1982. Karya pertamanya adalah Tokiō no taka (闘輝王の鷹, Fighting Hawk), yang diterbitkan tahun 1990. Salah satu karya awalnya, Tennenshoku Danji Buray (天然色男児BURAY), diterbitkan dari tahun 1991 hingga 1992 dan berakhir hanya dengan dua volume saja. Takahashi tidak mencapai kesuksesannya hingga di tahun 1996, ketika ia menciptakan Yu-Gi-Oh!

Manga Yu-Gi-Oh! karya Takahashi membuatnya untuk menciptakan Yu-Gi-Oh! Trading Card Game yang diterbitkan oleh Konami. Awalnya diluncurkan sekaligus untuk memperkenalkan permainan baru dari episode manga tersebut, permainan ini dinamai "Magic and Wizards" yang merujuk pada permainan kartu Magic: The Gathering dan perusahaan penerbitnya Wizards of the Coast (nama permainan kartu ini kemudian diubah menjadi "Duel Monsters" dalam adaptasi animenya). Namun, Shueisha, penerbit majalah Weekly Shōnen Jump, menerima banyak surat dan surat penggemar yang menanyakan mengenai "Magic and Wizards" yang akan dikembangkan oleh Takahashi.

Takahashi terus mengawasi pembuatan manga Yu-Gi-Oh! hingga akhir dari manga tersebut.[2]

Pada 2013, manga Drump dirilis di Weekly Shōnen Jump, berdasarkan permainan baru oleh Kazuki Takahashi.[3]

Pada 2015, ia menerima penghargaan Inkpot dari Comic-Con International berkat kontribusinya yang luar biasa dalam bidang komik.[4][5]

Pada 2018, Takahashi menerbitkan seri terbatas The Comiq di Weekly Shōnen Jump.[6]

Kehidupan pribadi

sunting

Takahashi menyukai sejumlah permainan, seperti shogi (catur Jepang), Mahjong, permainan kartu, dan tabletop.[7]

Takahashi menyukai membaca komik Amerika, dan Hellboy adalah karakter favorit komik Amerika-nya. Takahashi dan Mike Mignola, pembuat dari serial komik Hellboy, kemudian berparisipasi dalam sebuah pertukaran kesenian. Takahashi menggambar karakter Hellboy dengan tampilan rambut Yugi Mutou, sebuah Millennium Puzzle, dan sebuah duel disk. Mignola menggambar karakter Hellboy mengenakan Millennium Puzzle dan kaos Yugi, lalu keduanya menukarkan hasil karya mereka tersebut.[8]

Kematian

sunting

Takahashi meninggal pada 6 Juli 2022. Jasadnya ditemukan menggunakan pakaian selam permukaan di kota Nago, Okinawa oleh Polisi Pantai Jepang (JCG) setelah seorang warga menghubungi saluran telepon JCG.[9]

Referensi

sunting
  1. ^ "KAZUKI TAKAHASHI". www.kidswb.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 20, 2001. Diakses tanggal May 25, 2017. 
  2. ^ "Kazuki TAKAHASHI". Anime News Network. Diakses tanggal 2019-06-04. 
  3. ^ "Anime News Network - Kazuki Takahashi Draws 'Drump' 1-Shot 9 Years After Yu-Gi-Oh's End". 
  4. ^ "Yu-Gi-Oh! Creator Kazuki Takahashi Receives Comic-Con Int'l's Inkpot Award". Anime News Network (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-10-09. 
  5. ^ Luster, Joseph. ""Yu-Gi-Oh!" Creator Kazuki Takahashi Honored with SDCC's Inkpot Award". Crunchyroll (dalam bahasa Portugis). Diakses tanggal 2020-10-09. 
  6. ^ Hodgkins, Crystalyn (October 5, 2018). "Yu-Gi-Oh! Manga Creator Kazuki Takahashi Launches Short Manga in Shonen Jump". Anime News Network. Diakses tanggal January 24, 2019. 
  7. ^ "Kazuki Takahashi Diarsipkan 2008-04-12 di Wayback Machine.." Shonen Jump (USA). VIZ Media. Retrieved on September 27, 2009.
  8. ^ "When Yugi Met Hellboy..." Shonen Jump. Volume 2, Issue 9. September 2004. VIZ Media. 330.
  9. ^ Pineda, Rafael (2022-07-07). "Yu-Gi-Oh Manga Creator Kazuki Takahashi Passes Away at 60". Anime News Network (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-07-07. 

Pranala luar

sunting
  • (Jepang) Studio Dice - Situs web resmi Kazuki Takahashi