Mozartkugel atau Bola Mozart adalah jenis coklat berbentuk bola yang didalamnya diberi isi kacang pisctachio dan marzipan.[1] Kue ini dibuat pertama kali pada tahun 1890 di Salzburg oleh seorang pembuat kue bernama Paul Fürst, yang menamakannya dari Wolfgang Amadeus Mozart, yang lahir di kota tersebut.[1] Nama aslinya adalah Mozartbonbon yang kemudian diganti menjadi Mozartkugel.[1] Sayangnya, Paul Fürst tidak mengetahui bahwa nama "Mozartkugel" akan digunakan oleh pihak lain yang mencontoh produknya dan menggunakan nama "Mozartkugel".[1] Setelah beberapa kali melaporkan kasus tersebut ke pengadilan, disetujui akhirnya hanya perusahaan Fürst yang memakai nama produk "Original Salzburger Mozartkugeln".[1] Perusahaan Mozartkugel lain menggunakan nama produknya "Echte Salzburger Mozartkugeln" (Genuine Salzburg Mozartkugel) yang saat ini digunakan oleh perusahaan Austria Mirabell dan "Echte Reber-Mozartkugeln" (Genuine Reber Mozartkugeln) yang dibuat oleh perusahaan Jerman Reber di Bad Reichenhall sejak 1938.[1] Reber mengekspor Mozartkugeln ke 40 negara dan membuat sebanyak 500.000 butir per hari.[1]

Infotaula de menjarMozartkugel
Asal
EponimWolfgang Amadeus Mozart Edit nilai pada Wikidata
Negara asalAustria Edit nilai pada Wikidata
Tanggal pembuatan1890 Edit nilai pada Wikidata
Rincian
Jenismakanan manis dan Praline Edit nilai pada Wikidata
Bahan utamapistachio nut (en) Terjemahkan, marzipan dan cokelat Edit nilai pada Wikidata
Mozartkugel

Referensi

sunting
  1. ^ a b c d e f g (Inggris)Guide to German Cookies, Cakes, Desserts and Confectioneries Diarsipkan 2010-11-22 di Wayback Machine., germanfoods.org. Diakses pada 30 November 2010.