Pandion I (bahasa Yunani Kuno: Πανδίων), di dalam Mitologi Yunani merupakan seorang Raja Athena legendaris.

Keluarga

sunting

Pandion adalah putra dan pewaris Erikhthonios dan istrinya, Naiad Praxithea.[1] Melalui ayahandanya ia adalah cucu dewa Hefaistos. Ia menikahi seorang naiad, Zeuxippe, dan mereka memiliki dua orang putra Erechtheus dan Butes, dan dua orang putri Prokne dan Philomela.[2]

Bertakhta dan mitologi

sunting

Pandion I merupakan raja Athena kelima dalam garis suksesi tradisional seperti yang diberikan oleh Kronik Parian abad ke-3, kronografer Kastor dari Rodos (mungkin dari Eratosthenes abad ke-3) dan Bibliotheke.[3] Ia didahului oleh Kekrops, Kranaos, Amphiktyon, dan Erikhthonios, dan dignatikan oleh Erechtheus, Kekrops II, dan Pandion II. Kastor menjadikan Pandion I putra Erikhthonios (sumber terawal untuk ini)[4] dan mengatakan bahwa ia bertakhta selama empat puluh tahun (1437/6–1397/6 SM).[5] Mungkin baik Pandion I atau Pandion II diciptakan untuk mengisi celah sejarah mitos Athena.[6]

Menurut Bibliotheke, Pandion bertempur dengan Labdakos, raja Thiva, melewati batas-batas, dan menikahi putrinya Procne dengan Tereus sebagai imbalan pertolongan dalam pertempuran tersebut,[7] dan pada masa peemrintahannya bahwa dewa-dewa Demeter dan Dionisos datang ke Attika.[8] Setelah kematiannya, kerajaan Athena jatuh ke tangan putranya, Erechtheus, sementara Butes menerima imamat Athena dan "Erechtheus Poseidon" (di Athena, Erechtheus adalah gelar kultus Poseidon).[9] Ia konon meninggal karena sedih saat mengetahui bahwa putrinya, Procne dan Philomela, telah tiada.[10]

Baik Pandion I atau Pandion II biasanya dikenali dengan Pandion, pahlawan eponimus suku Attik Pandionis.

Catatan

sunting
  1. ^ Smith, "Pandion"; Apollodorus, 3.14.6; Hyginus, Fabulae 48.
  2. ^ Hesiod Works and Days, 568; Apollodorus, 3.14.8; Pausanias, 1.5.3; Thucydides, 2.29.
  3. ^ Harding, p. 14, 42, Gantz, p. 234.
  4. ^ Gantz, p. 239.
  5. ^ Harding, p. 42.
  6. ^ Harding, p. 42: "It is usual to believe that one or the other of the two was invented for the purpose of fixing the chronographic calculations."
  7. ^ Apollodorus, 3.14.8.
  8. ^ Apollodorus, 3.14.7.
  9. ^ Apollodorus, 3.15.1.
  10. ^ Grimal, "Pandion" p. 342; Ovid, Metamorphoses 6.675.

Referensi

sunting
Gelar kebangsawanan
Didahului oleh:
Erikhthonios
Raja Athena Diteruskan oleh:
Erechtheus