Pasal-Pasal Konfederasi

Pasal-Pasal Konfederasi adalah persetujuan antara 13 negara bagian yang menjadi konstitusi pertama Amerika Serikat sebagai konfederasi negara berdaulat.[1] Dokumen ini dibuat oleh Kongres Kontinental pada pertengahan tahun 1776, dan versi yang disetujui dikirim ke negara-negara bagian untuk diratifikasi pada akhir tahun 1777. Ratifikasi resmi oleh 13 negara bagian selesai pada awal tahun 1781. Bahkan saat masih belum diratifikasi, dokumen ini menjadi sumber legitimasi bagi Kongres Kontinental dalam mengarahkan Perang Revolusi Amerika, menjalankan diplomasi dengan Eropa, dan mengatur urusan wilayah dan penduduk asli. Namun, lemahnya pemerintahan yang dibuat oleh dokumen ini menimbulkan kekhawatiran di antara para nasionalis. Pada 4 Maret 1789, dokumen ini digantikan oleh Konstitusi Amerika Serikat,[2][3] yang memberikan lebih banyak kekuatan kepada pemerintahan.

Pasal-Pasal Konfederasi
Halaman I Pasal-Pasal Konfederasi
Dibuat15 November 1777
Ratifikasi1 Maret 1781
LokasiNational Archives
PenulisKongres Kontinental
PenandatanganKongres Kontinental
TujuanKonstitusi pertama Amerika Serikat; digantikan oleh Konstitusi Amerika Serikat pada tanggal 4 Maret 1789

Catatan kaki

sunting
  1. ^ Jensen, Merrill (1959). The Articles of Confederation: An Interpretation of the Social-Constitutional History of the American Revolution, 1774–1781. University of Wisconsin Press. hlm. xi, 184. ISBN 978-0-299-00204-6. 
  2. ^ Rodgers, Paul (2011). United States Constitutional Law: An Introduction. McFarland. hlm. 109. ISBN 978-0-7864-6017-5. 
  3. ^ Owings v. Speed, 18 U.S. 420 (U.S. 1820).

Pranala luar

sunting