Almasoem
Halo, Almasoem. Selamat datang di Wikipedia bahasa Indonesia! | |||
---|---|---|---|
|
Selamat datang
suntingHalo selamat datang dan menyunting di Wikipedia. Saya berkenan membantu anda memperbaiki dua artikel yang anda buat supaya jangan sampai dihapus. Tapi, perkenankan saya untuk meluruskan beberapa hal yang anda lakukan dan tampaknya melanggar kebijakan Wikipedia:
- Nick name Almasoem. Sebenarnya nick name tersebut melanggar ketentuan Wiki (lihat Nama pengguna yang dilarang point 6). Pelanggaran ini bisa mengarah kepada blokir. Anda bisa memohon kepada pengurus untuk mengganti nick name.
- Cara penulisan. Wah, yang ini memang sangat perlu diperbaiki (istilahnya: diwikifisasi). Cara penulisan yang anda lakukan sama sekali tidak sesuai dengan standar Wikipedia sehingga saya tidak heran jika ada pengguna yang memasang templat Hapus di artikel yang anda buat. Contohlah artikel lain untuk cara penulisannya, saya sudah membantu untuk artikel Yayasan Pendidikan Al Ma'soem.
- Kutipan: "LEMBAGA PENDIDIKAN YANG MEMILIKI KARAKTER MENGEDEPANKAN PENDIDIKAN DISIPLIN DAN ISLAMI DENGAN FASILITAS PENDIDIKAN YANG MENDUKUNG TERCIPTANYA SISWA YANG SEHAT JASMANI DAN ROHANI, BERAKHLAKUL KARIMAH DAN MEMILIKI KEMAMPIAN ILMU DAN TEKNOLOGI." Itu bukan alasan yang bisa diterima untuk pembatalan penghapusan . Perbaiki artikel, tambah referensi, itu yang akan membuat para Wikipediawan tidak menyetujui penghapusan artikel.
- Referensi: referensi yang diterima di Wikipedia bisa dibaca di Wikipedia:Sumber tepercaya. Gunakan sebagai pedoman, referensi mana yang bisa diterima dan referensi mana yang tidak atau kurang bisa diterima.
- Saya sudah menambah pranala luar untuk artikel Yayasan Pendidikan Al Ma'soem, tapi itu Tidak dan Bukan referensi, hanya sebagai penegasan bahwa Yayasan Al Ma'soem memang benar ada. Apalagi, link yang saya gunakan tergolong dalam "referensi yang sebaiknya tidak digunakan", jadi kurang baik jika digunakan sebagai referensi.
- Penamaan artikel H. Ma'soem. Jujur saja, untuk yang satu ini, saya tidak tahu apakah melanggar pedoman atau tidak. Saya tidak tahu apakah Haji termasuk yang dikelompokkan dalam artikel ini poin 2. Dan jika tidak (alias boleh dicantumkan), apakah boleh disingkat menjadi "H." saja? Mengapa nama tidak ditulis secara lengkap? Misal (jika gelar tetap ditulis): Haji Xxxx Ma'soem. Nama populer (misal Gus Dur) bisa menjadi halaman pengalihan untuk halaman utamanya, yaitu Abdurrahman Wahid. Silahkan cek kedua artikel untuk lebih memahami maksud saya.
Jika ada pertanyaan, silahkan datang saja ke halaman pembicaraan saya. Jika ada pertanyaan yang tidak bisa saya jawab, bisa didiskusikan di Wikipedia:Warung Kopi. Mohon untuk segera memperbaiki kedua artikel yang anda sunting, karena informasi yang saya miliki untuk kedua artikel tersebut sangat terbatas sehingga saya tidak bisa banyak membantu kecuali merapikan sebisanya. Selamat menyunting Okkisafire (bicara) 24 Maret 2014 04.11 (UTC)
- Untuk artikel Yayasan Pendidikan Al Ma'soem, saya memang dengan sengaja menghilangkan beberapa tulisan anda, seperti Visi dan Misi (karena memang tidak diperbolehkan untuk menulis visi dan misi di dalam artikel). silahkan baca bagian Keputusan. Juga point2 pelanggaran, tata tertib, peraturan, dan sebagainya yang memang tidak sesuai untuk dimuat di Wikipedia. Wikipedia adalah ensiklopedia, bukan blog . Saya juga baru membaca artikel H. Ma'soem, bahasa yang anda gunakan sama sekali tidak sesuai , akan saya bantu memperbaiki. Di wikipedia memang tidak bisa menggunakan bahasa sastra. Selain referensi, akan lebih baik jika anda menambahkan foto atau gambar untuk kedua artikel tersebut, tentu saja foto tersebut tidak melanggar hak cipta (bisa milik sendiri atau ada keterangan dari pemilik foto bahwa foto tersebut dilepas secara bebas di internet untuk penggunaan yang bertanggung jawab). Okkisafire (bicara) 24 Maret 2014 04.20 (UTC)
- Saya menghilangkan beberapa kalimat di artikel H. Ma'soem karena saya nilai terlalu sastra sehingga kurang sesuai dimasukkan ke dalam artikel Wikipedia. Mohon untuk menambah referensi karena referensi yang digunakan di artikel tersebut masih kurang kuat. Okkisafire (bicara) 24 Maret 2014 05.09 (UTC)