Asigor P. Sitanggang
Asigor P. Sitanggang adalah seorang teolog dan akademisi pemula. Ia mengenyam pendidikan teologi tingkat sarjana di Sekolah Tinggi Teologi Jakarta dan memperoleh gelar S.Th. (Sarjana Teologi) pada tahun 1999. Ia melanjutkan studi teologi tingkat magister di sekolah tinggi yang sama dan memperoleh gelar M.Th. (Magister Teologi) pada tahun 2008. Di antara tahun-tahun tersebut telah melakukan kegiatan-kegiatan dengan spektrum yang cukup beragam, mulai dari bidang media cetak seperti editor, penerjemah dan wartawan majalah Kristiani, beragam aktivitas sosial mulai dari pelayanan sosial penjara hingga Nusa Kambangan, rehabilitasi narkoba, anak-anak jalanan, dll., aktivitas gerejawi sebagai pendeta baik di kota Jakarta maupun ke beberapa daerah, serta bidang pendidikan mulai dari pendidikan agama di sekolah dasar hingga mengajar S1 dan S2 di dua sekolah tinggi teologi. Pengalaman yang cukup beragam ini pada akhirnya mengerucut kepada pendidikan teologi. Sejak tahun 2009 melanjutkan kuliah Ph.D. di bidang teologi khususnya studi Perjanjian Baru di Universitas Goettingen, Jerman, atas dukungan beasiswa dari pemerintah maupun Gereja Protestan Jerman.