Chohadhi
Bergabung 12 Oktober 2019
Suprapto adalah nama asli pemberian orang tua. Dia lahir di Magetan, Jawa Timur tanggal 25 April 1964. Ia menamatkan pendidikan SLTA di SPG Negeri Magetan tahun 1984, lalu melanjutkan ke D-2 FKIP Universitas Negeri Jember (UNEJ) dan tamat tahun 1986. Setahun kemudian diangkat menjadi guru di SMP Negeri 1 Takeran, Magetan. Tahun 2001 ia baru melanjutkan ke S-1 di Universitas Terbuka (UT) Jakarta tamat tahun 2003. Baru tahun 2012 ia lulus S-2. Di samping sebagai guru, ia juga memiliki hobi menulis. Tulisan-tulisannya berupa artikel, makalah, dan buku-buku. Artikel dimuat di koran atau di majalah.
Pengguna ini adalah peserta pelatihan menulis Wikipedia #WikiLatih pada tanggal 12 Oktober 2019 di Surabaya. |