Murobi
Muh Fahrurozi
Muh fahrurozi (Nama panggilanya Fahru/Rozi) lahir di Bima pada tanggal 27 Mei 1997.
Sejak kecil dia sudah aktif dilingkunga masyarakatnya. Waktu ia masuk di bangku Sekolah Dasar (SD LAMBU) dia aktif mengikuti kegiatan-kegiatan sekolahnya sampai pada tingkatan keatasnya, yaitu kecamatan dan kabupaten mewakili sekolahnya. Kecerdasan ia sudah mulai terlihat sejak kecil, sehingga tidak jarang dia dikirm oleh sekolahnya untuk mengkuti kejuaran catur dan cerdas cermat.
Saat ia masuk di bangku Sekolah Menengah Pertama(SMPN 4 LAMBU) dia semakin aktif mengikuti kegiatan-kegiatan sekolah, di saat SMP pula dia berhasil mengikuti kegiatan tingkat nasional, dia membawa nama baik Kabupaten Bima ke Pertemuan Pramuka Penggalang Nasional. Saat SMP juga ia mewakili sekolahnya ikut lomba cerdas cermat PPKN tingkat Kabupaten. Sejak SMP dia menyukai segala mata pelajaranya, lebih-lebih mata pelajaran yang sifatnya berhitung paling dia senangi. Dia juga menjadi ketua di kedua organisasi siswa di SMP nya, dia menjadi ketua osis dan rangkap ketua Pramuka.
Ketika masuk SMA(SMAN 1 SAPE, dia lebih lebih tambah aktif. Karena bertemu dengan banyak orang dari desa yang berbeda, dia sedikit memiliki saingan, tapi lambat laun dia membuktikan dirinya hingga teman-temanya menyukai dia. Saat SMA dia juga menjabat sebagai ketua Pramuka, dan di OSIS dia hanya sebagai Ketua Seksi, karena peraturan disekolha itu tidak boleh menjabat sebagai pengurus initi dikedua organisasi seklaigus. Dia juga sempat masuk Palang Merah Remaja (PMR) tapi keluar karena tidak sesuai antara yang dia inginkan dengan sikap pelatihnya yang cenderung pilih kasih dalam mengirim peserta yang pergi lomba. Saat SMA juga dia mulai terihat perbedaan pola pikirnya, dia lebih cenderung melawan guru-gurunya ketika dia melihat kesalahan dan ketidaksesuain dengan pikiranya. Dia selalu memperotes yan dilakukan gurunya, apa lagi gurunya yang hanya duduk saja di ruang guru padahal ada jam mengajarnya.
Oleh teman-temanya dia dikenal sebagai anak yang berani, bahkan dia pernah mendatangi langusng gurunya diruang guru untuk masuk mengajar, sampai pada akhir semester dia mendpaat nilai rendah dari guru yang bersangkutan. Hal semakin membuat ia membeci guru-guru yang tidak tahan terhadap kritik.
Dia juga saat diakhir-akhir masa jabatanya sebagai ketua pramuka, dia beradu mulut dengan pembinanya. Karena dia melihat pembinanya hanya memilih anggota keluarga dan orang-orang terdekatnya untuk mengkuti lomba pramuka tingkat kabupaten. Dia meminta biarkan pengurus yang melakukan seleksi siapa yan harus dikirim, orang yang memang memilii kapasitas dan kapabilitas mempu membawa nama baik Sekolah, bukana asal ikut.
Guru-gurunya banyak yang mulai tidak suka dengan dia, ada juga guru yang mendukung tindakanya. Tugas seorang guru adalah mengajar dan mendidik bukan ke sekolah untuk ngobrol, tak jarang juga dia diberi aprsiasi oleh kepala sekolahnya karena membantu menyadarkan guru-guru untuk kembali mengajar sebagaimana tugasnya.
Saat ini dia sedang melanjutkan pendidikan disalah satu universitas negeri di Makassar (Universitas Negeri Makassar), dia mengambil jurusan Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer. Dia sengaja mengambil jurusan itu karena menurut dia, jurusan itu banyak menggunakan logika, hal itu sangat membuat ia bersemangat. Dia mengambil yang pendidikan karena dia ingin mengabdi menjadi seorang pengajar, dia meresahkan para guru yang hanya memakan gaji haram karena mereka hanya menerima gaji tanpa memberikan ilmu pengetahuan ke siswa siswinya.
Selama menjadi mahasiswa, kesempatanya semakin terbuka lebar untuk mengikuti kegiatan-kegiatan. Dia bergabung ke beberapa organisiasi, daerah sampai nasional.
Dia juga kerap emngikuti lomba-lomba karya tulis ilmiah tingkat nasional dan pernah beberapa kali lolos dan pergi mempresentasikanya.
Adapaun organisasi-organisasi yang dia ikuti:
1. Forum Maahasiswa Lambu (FORMAL) Makassar, yang merpakan organsiasi daerahnya skop kecamatan.
2. Solidaritas Mahasiswa Bima UNM (Organisasi mahasiswa Bima Makassar yang ada didalam lingkup UNM)
3. HmI (Himpunan Mahasiswa Islam) Cabang Makassar.
4. Indonesian Youth Dream (Regional Sulawesi)
5. Lembaga Dakwah Kampus Fakultas Teknik UNM
6. Pramuka UNM