Sawut adalah makanan khas Jawa Tengah yang termasuk dalam jajanan pasar. Sawut dibuat dengan bahan dasar singkong. Singkong tersebut diparut lalu dikukus dan dicampur dengan gula jawa. Sawut yang sudah matang ditaburi dengan parutan kelapa. Sawut biasanya disajikan dalam wadah daun pisang.

Di daerah Jawa Tengah, penyebutan sawut sering keliru dengan “growol” atau “mondreng”. Perbedaan antara sawut, growol, dan mondreng adalah pada gulanya. Pada sawut, gula jawa dicampurkan dengan singkong. Pada mondreng, gula jawa dicairkan lalu diteteskan diatas parutan kelapa dan singkong. Sedangkan pada growol tidak menggunakan gula jawa.