Sungai Cikawalon
Sungai Cikawalon adalah suatu sungai penting di Dayeuhluhur, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah di Pulau Jawa, Indonesia, sekitar 220 km di tenggara ibu kota Jakarta.[1] Merupakan anak sungai dari Sungai Cibeet.[2]
Sungai Cikawalon Ci Kawalon, Ci Kawolan, Tjikwalon , Cikawalon River | |
---|---|
Peta OpenStreetMap
| |
Lokasi | |
Negara | Indonesia |
Provinsi | Jawa Tengah |
Ciri-ciri fisik | |
Muara sungai | Sungai Cibeet |
- elevasi | 190 m (620 ft) |
Informasi lokal | |
Zona waktu | WIB (UTC+7) |
GeoNames | 8059794 |
Hidrologi
suntingSumber sungai ini adalah di Hutan Larangan Hulu Sungai Cibeet, dekat Gunung Pojoktiga, dan bermuara di Sungai Cibeet.
Tradisi
suntingLokasi Sungai Cikawalon berada di hulu Kabupaten Cilacap utara tetapi sungai ini tidak pernah memiliki air jernih karena biasa dipakai untuk kegiatan bercocok tanam. Sungai Cikawalon adalah sungai yang unik, karena memiliki banyak tempat suci. Ngarumat Lembur ("merawat kampung halaman") jilid keempat digelar Desember 2012 memanfaatkan momen Hari Menanam Pohon Nasional setiap November untuk menggelar penanaman pohon. Penanaman pohon sejak 2010 itu telah dilakukan di tujuh desa, yakni Desa Datar, Hanum, Panulisan Barat, Panulisan Timur, Bingkeng, Ciwalen, dan Cijeruk, dengan sasaran lahan-lahan kritis di daerah aliran Sungai Cikawalon, Singaraja, Cidayeuh, Cibeet, dan Cijolang yang melintasi Dayeuhluhur.[3]
Tempat wisata
suntingTempat pariwisata Curug Cimandaway terletak pada aliran Sungai Singaraja yang jatuh ke aliran Sungai Cikawalon. Jalan ke curug ini diperbaiki lewat program Ngarumat Lembur jilid pertama pada 16 Maret 2010, sehingga jalur yang sebelumnya hanya jalan setapak dilebarkan dan bisa dimasuki kendaraan roda empat.[3]
Geografi
suntingSungai ini mengalir di wilayah tengah pulau Jawa yang beriklim hutan hujan tropis (kode: Af menurut klasifikasi iklim Köppen-Geiger).[4] Suhu rata-rata setahun sekitar 21 °C. Bulan terpanas adalah Oktober, dengan suhu rata-rata 22 °C, and terdingin Agustus, sekitar 20 °C.[5] Curah hujan rata-rata tahunan adalah 3618 mm. Bulan dengan curah hujan tertinggi adalah Desember, dengan rata-rata 541 mm, dan yang terendah September, rata-rata 45 mm.[6]
Lihat pula
suntingReferensi
sunting- ^ Ci Kawolan at Geonames.org (cc-by); Last updated 2013-06-04; Database dump downloaded 2015-11-27
- ^ "Visit picnic place Cibeet River in Cilacap Regency for tourist in holiday". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-12-01. Diakses tanggal 20 November 2017.
- ^ a b "Merawat Kampung ala Dayeuhluhur". Kompas.com. 23 Maret 2013.
- ^ Peel, M C; Finlayson, B L; McMahon, T A (2007). "Updated world map of the Köppen-Geiger climate classification". Hydrology and Earth System Sciences. 11: 1633–1644. doi:10.5194/hess-11-1633-2007. Diakses tanggal 30 January 2016.
- ^ "NASA Earth Observations Data Set Index". NASA. 30 January 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-05-10. Diakses tanggal 2019-02-12.
- ^ "NASA Earth Observations: Rainfall (1 month - TRMM)". NASA/Tropical Rainfall Monitoring Mission. 30 January 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-04-19. Diakses tanggal 2019-02-12.