Sungai Gravona
Sungai Gravona adalah sebuah sungai di Pulau Korsika, Prancis. Sungai ini mengalir dari tengah pulau bagian barat daya ke Teluk Ajaccio. Seluruh alirannya berada di Departemen Prancis Corse-du-Sud. Lembah Sungai Gravona mengiringi jalan raya utama rute N193 dari ibu kota Ajaccio menuju Col de Vizzavona, di mana lembah ini melewati celah dan bawah ke Corte dan Bastia. Pada bagian akhir hulu Sungai Gravona aliran gunung jernih mengalir di atas air terjun dan jeram ke dalam kolam yang dipenuhi ikan trout. Sementara pada bagian akhir hilirnya hampir semua aliran Sungai Gravona menyalurkan air daerah perkotaan padat Ajaccio.
Sungai Gravona | |
---|---|
Ciri-ciri fisik | |
Hulu sungai | |
- lokasi | Monte Renoso |
- elevasi | 1.700 m (5.600 ft) (approx.) |
Muara sungai | |
- lokasi | Gulf of Ajaccio |
- koordinat | 41°54′17″N 8°47′54″E / 41.90472°N 8.79833°E |
- elevasi | 0 m (0 ft) |
Panjang | 46,5 km (28,9 mi) |
Debit air | |
- rata-rata | 0 to very low |
Daerah Aliran Sungai | |
Luas DAS | 29.898 km2 (11.544 sq mi)[1] |
Geografi
suntingSumber Sungai Gravona terletak di Ruisseau de Capiajola di lereng Monte Renoso setinggi 2.362 meter di tengah pulau. Aliran kecil itu menjadi sungai dan kemudian mengalir melewati dasar Col de Vizzavona setinggi 1.161 meter antara Monte Renoso dan Monte d'Oro yang lebih tinggi yaitu 2.389 meter, kemudian sungai itu bergabung dengan Ruisseau de Petra Longa dan kemudian Ruisseau de Foce, yang mengalir dari punggung gunung yang lebih tinggi. Jalan raya rute N193 dan jelur kereta api sempit, Chemin de Fer de Corse, dari Ajaccio meninggalkan Lembah Sungai Gravona lalu melewati celah menuju Corte. Di sisi lain, Ruisseau de Capiajola adalah sumber dari Sungai Prunelli, yang mengalir sejajar dengan Sungai Gravona dan memiliki tembusan yang sama. Sementara Col de Vizzavona adalah sumber dari Sungai Vecchio yang mengarah ke sisi lain Korsika. Pada bagian bawah lembah Sungai Gravona dinilai merupakan salah satu tempat yang paling indah di Korsika. Sungai dimulai dengan lereng rendah dan kemudian mengalir tajam di atas jeram dan mengalir secara bertahap. Setiap tahapan terdapat kolam yang berisi ikan trout coklat endemik. Sungai ini terkenal sebagai tempat untuk memancing dan juga untuk olahraga kano. Jalan raya dan jalur rel kereta api tetap berada dekat dengan aliran sungai.
Berbagai sungai mengalir ke Sungai Gravona dari sisi lembah. Di akhir hilirnya, sepenuhnya atau hampir dari aliran Sungai Gravona dikelola sebagai persediaan air untuk wilayah Ajaccio, yang seluruhnya bermuara ke Teluk Ajaccio. Cabang Kanal Gravona dari tepi kanan sungai sekitar 19 kilometer dari Ajaccio dan mengalir kurang lebih sejajar dengan saluran air, memasuki utara kota. Kanal ini dirancang pada pertengahan abad ke-19 sebagai sumber pasokan air publik. Saat ini aliran utama Sungai Gravona mengalir di sekitar waduk di dekat bandara, di mana air dapat disalurkan. Dataran aluvial hilir sungai, yang dulu disebut Campo dell'Oro, saat ini dijadikan bandara. Setelah melewati waduk, sungai itu bergabung dengan cabang Sungai Prunelli dan bermuara ke teluk. Aliran sungai mengecil sehingga muara sungai hampir terhambat oleh gundukan pasir di mana aliran kecil dapat mengalir ataupun tidak.
Pranala luar
suntingReferensi
sunting- ^ Reclus, Onésime (1899). Le plus beau royaume sous le ciel (dalam bahasa Prancis). Hachette. hlm. 727.. Downloadable Google Books.