Perfect Girl Evolution
The Wallflower (Jepang: ヤマトナデシコ七変化 , Hepburn: Yamato nadeshiko Shichi Henge, lit. "Perfect Girl Evolution") adalah sebuah serial manga yang ditulis oleh Tomoko Hayakawa. Masing-masing chapter telah diserialisasikan di Bessatsu Friend sejak pertama kali muncul pada tahun 2000, dan di 36 volume tankōbon di Jepang oleh Kodansha. Serial ini diterbitkan dalam bahasa inggris di Amerika Utara oleh Del Rey Manga dan di Singapore oleh Chuang Yi, dengan judul My Fair Lady. Serial ini berakhir pada bulan Januari 2015 pada volume 36.[1]
The Wallflower | |
ヤマトナデシコ七変化 (Yamato Nadeshiko Shichi Henge) | |
---|---|
Genre | Horror, Komedi, Slice of Life, Romance |
Manga | |
Pengarang | Tomoko Hayakawa |
Penerbit | Kodansha |
Penerbit bahasa Inggris | |
Majalah | Bessatsu Friend |
Demografi | Shōjo |
Terbit | 2000 – 2015 |
Volume | 36 |
Seri anime | |
Sutradara | Shinichi Watanabe |
Studio | Nippon Animation |
Pelisensi | |
Saluran asli | TV Tokyo, TV Aichi |
Tayang | 3 Oktober 2006 – 27 Maret 2007 |
Episode | 25 |
Drama televisi | |
Saluran asli | TBS |
Tayang | 15 Januari 2010 – 19 Maret 2010 |
Episode | 10 |
Nippon Animation mengadaptasi sebagian dari serial manga ini ke dalam sebuah anime berjumlah 25 episode yang ditayangkan di TV Tokyo dan TV Aichi dari 3 Oktober 2006 hingga 27 Maret 2007.[2] Adaptasi anime tersebut telah dilisensi untuk dirilis di Area 1 oleh A.D. Vision,[3] yang membayar sebesar $500,000.[4] Pada tahun 2008, The Wallflower menjadi salah satu dari lebih dari 30 judul ADV yang hak cipta Amerika Utaranya di transfer ke Funimation Entertainment.[5]
Sinopsis
suntingThe Wallflower berkisah tentang seorang gadis bernama Sunako yang dipanggil jelek oleh orang pertama dan satu-satunya yang ia nyatakan perasaan. Kejadian itu membuat hidupnya berubah, dan sebagai hasilnya Sunako menghindari seluruh bentuk kecantikan baik dalam dirinya juga dalam hidupnya. Karena hal tersebut, bibi Sunako, pemilik dari sebuah mansion besar dimana empat orang anak siswa SMA yang sangat tampan tinggal secara gratis, menyuruh keempat pria itu untuk mengubah keponakannya menjadi "wanita sempurna," dan sebagai gantinya mereka boleh terus tinggal secara gratis. Mereka diberi batas waktu dan jika mereka gagal maka mereka harus membayar biaya sewa atau keluar dari mansion.
Ketika mereka berempat berusaha untuk mengubah fisik Sunako agar cukup cantik untuk menjadi seorang lady, masalah ada pada perilaku dan ketertarikannya (yang Sunako tidak memiliki tujuan untuk berubah). Saat bibi Sunako datang berkunjung, mereka berusaha meyakinkan bibi Sunako bahwa Sunako telah menjadi seorang lady yang ia inginkan, padahal kenyataannya ia masih belum berubah sama sekali. Sunako memiliki kebiasaan akan mimisan ketika dilihat oleh makhluk cerah, terutama Kyohei.
Ini adalah sebuah kisah humor tentang Sunako dan 4 orang pria melalui banyak situasi yang tidak biasa dan konyol dimana Sunako dihadapkan pada banyak pengalaman yang tidak diinginkan untuk merubahnya menjadi seorang lady.
Media
suntingManga
suntingSerial manga The Wallflower ditulis oleh Tomoko Hayakawa. Masing-masing chapter telah diserialisasikan di Bessatsu Friend sejak pertama kali muncul pada tahun 2000, dan di 36 volume tankōbon di Jepang oleh Kodansha. Serial ini diterbitkan dalam bahasa inggris di Amerika Utara oleh Del Rey Manga dan di Singapore oleh Chuang Yi, dengan judul My Fair Lady. Sementara itu di Indonesia manga ini diterbitkan oleh Level Comics dengan judul Perfect Girl Evolution.
Anime
suntingKarena penulis manganya, Tomoko Hayakawa, adalah penggemar berat dari penyanyi J-Rock, Kiyoharu maka diputuskan Kiyoharu akan menyangikan lagu tema anime The Wallflower. Lagunya "Slow" menjadi lagu tema pembuka dan "Carnation" menjadi lagu tema penutup. Lagu-lagu tersebut adalah kolaborasi antara Kiyoharu dan Takeshi Miyo. Background lagi orkestranya ditulis oleh dua orang komposer ternama Jepang, Hiromi Mizutani dan Yasuharu Takanashi.[butuh rujukan]
Drama live action
suntingDalam terbitan ke-18 Bessatsu Friend, diumumkan bahwa sebuah adaptasi drama live action dari manga The Wallflower akan ditayangkan pada bulan Januari 2010.[6] Pada tanggal 30 November, pemeran untuk drama live action tersebut diumumkan. Tokoh Kyohei akan diperankan oleh Kazuya Kamenashi dari KAT-TUN, sementara tokoh Sunako akan diperankan oleh aktris Aya Oomasa.[7] Drama ini akan ditayangkan di TBS dengan lagu Love Yourself (Kimi ga Kirai na Kimi ga Suki) yang dinyanyikan KAT-TUN sebagai lagu tema pembuka. Mereka menambahkan seorang karakter utama, Takeru Nakahara, anak dari pemilik mansion tempat Kyohei tinggal.
Pengaruh
suntingThe Wallflower telah menginspirasi sebuah merek fashion oleh Julie Haus yang muncul di Fashion Week New York tahun 2008.[8]
Referensi
sunting- ^ "The Wallflower/Yamato Nadeshiko Shichihenge Manga to End in 3 More Chapters". Anime News Network. 8 Oktober 2014.
- ^ "テレビ東京·あにてれ ヤマトナデシコ七変化". TV Tokyo. Diakses tanggal 9 Maret 2008.
- ^ "ADV Acquires The Wallflower". Anime News Network. 15 Mei 2007. Diakses tanggal 14 Juli 2007.
- ^ "ADV Court Documents Reveal Amounts Paid for 29 Anime Titles". Anime News Network. 30 Januari 2012.
- ^ "Funimation Picks Up Over 30 Former AD Vision Titles". Anime News Network. 4 Juli 2008.
- ^ "The Wallflower Manga Gets January Tv Drama Green-Lit". Anime News Network. 12 November 2009. Diakses tanggal 19 Desember 2009.
- ^ "Cast for the Wallflower Tv Drama Announced". Anime News Network. 2 Desember 2009. Diakses tanggal 19 Desember 2009.
- ^ Huguenin, Patrick (3 September 2008). "Young designer works a haute pace before Fashion Week". New York Daily News.
Bacaan lebih lanjut
sunting- Cooper, Liann (20 November 2004). "Sugar Rush – RTO". Anime News Network.
- Ellingwood, Holly (19 Desember 2009). "The Wallflower Complete Series". ActiveAnime.com.
- Gaffney, Sean; Beasi, Melinda; Dacey, Katherine; Smith, Michelle (29 Mei 2013). "Pick of the Week: Genshiken, Wallflower, & more". Manga Bookshelf.
- Beveridge, Chris (11 Desember 2007). "Wallflower Vol. #1". Mania. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-03-24. Diakses tanggal 2016-05-31.
Pranala luar
sunting- Situs resmi anime The Wallflower di TV Tokyo (Jepang)
- Situs resmi drama The Wallflower di TBA (Jepang)
- The Wallflower (manga) di ensiklopedia Anime News Network (dalam bahasa Inggris)