Universitas Illinois Urbana-Champaign
Universitas Illinois Urbana-Champaign atau University of Illinois Urbana-Champaign (U of I, Illinois, atau dalam bahasa sehari-hari disebut University of Illinois atau disingkat UIUC)[8][9] adalah universitas negeri, hibah-tanah dan riset di kota kembar Champaign dan Urbana, Illinois, Amerika Serikat. UIUC didirikan pada tahun 1867 dan menjadi universitas unggulan dalam Sistem Universitas Illinois.
Universitas Illinois Urbana-Champaign | |
---|---|
Informasi | |
Nama sebelumnya | Universitas Industri Illinois (1867–1885) Universitas Illinois (1885–1982) |
Moto | Learning & Labor (Belajar & Buruh) |
Jenis | Universitas negeri Universitas hibah-tanah Universitas riset |
Didirikan | 1867 |
Lembaga induk | Sistem Universitas Illinois |
Afiliasi akademik | |
Dana abadi | $2,40 miliar (2020)[1] |
Kanselir | Robert J. Jones[2] |
Presiden | Timothy L. Killeen[3] |
Provos | Andreas C. Cangellaris[4] |
Staf akademik | 2.548 |
Staf administrasi | 7.801 |
Jumlah mahasiswa | 52.331 (musim gugur 2020)[5] |
Sarjana | 33.492 (musim gugur 2019)[5] |
Magister | 17.802 (musim gugur 2019)[5] |
Lokasi | , , Amerika Serikat |
Kampus | Urban, 6.370 ekar (2.578 ha)[6] |
Surat kabar | The Daily Illini |
Warna | Oranye and Biru[7] |
Nama julukan | Fighting Illini |
Afiliasi olahraga | NCAA Divisi I FBS – Big Ten |
Situs web | www |
UIUC adalah anggota Asosiasi Universitas Amerika dan diklasifikasikan sebagai: "Universitas Doktoral – Aktivitas penelitian yang sangat tinggi", serta masuk dalam daftar "The Public Ivies: America's Flagship Public Universities (2001)" versi Howard dan Matthew Greene.[10][11] Pada tahun fiskal 2019, pengeluaran untuk dana penelitian UIUC sebesar $652 juta.[12][13] Sistem perpustakaan kampus UIUC merupakan yang terbesar kedua di Amerika Serikat setelah Universitas Harvard.[14] UIUC juga menjadi tuan rumah National Center for Supercomputing Applications (NCSA) dan merupakan basis superkomputer tercepat untuk kampus universitas.[15]
UIUC memiliki 16 sekolah dan perguruan tinggi[16] yang menawarkan lebih dari 150 program undergraduate serta lebih dari 100 program studi pascasarjana. Universitas ini memiliki 651 bangunan di atas lahan seluas 6.370 ekar (2.578 ha)[6] dan pada tahun 2016, anggaran operasional tahunannya lebih dari $2 miliar.[17] UIUC juga mengoperasikan Taman Riset, rumah bagi pusat inovasi untuk lebih dari 90 perusahaan rintisan dan perusahaan multinasional, termasuk Abbott, AbbVie, Caterpillar, Capital One, Dow, State Farm, dan Yahoo.[13]
Hingga Agustus 2020[update], jumlah alumni, anggota fakultas, dan peneliti UIUC yang menerima berbagai penghargaan: 30 pemenang Penghargaan Nobel, 27 pemenang Penghargaan Pulitzer, 2 pemenang Penghargaan Turing dan 1 pemenang Medali Fields. Tim atletik UIUC berkompetisi di Divisi I NCAA dan secara kolektif dinamakan Fighting Illini, mereka adalah anggota Konferensi Sepuluh Besar dan menjadi tim kedua yang paling sering memenangkan gelar konferensi. Illinois Fighting Illini football memenangkan Rose Bowl Game pada tahun 1947, 1952, 1964 dan total lima kejuaraan nasional. Atlet UIUC sejauh ini telah mendapatkan 29 medali pada ajang Olimpiade, menjadikan UIUC terdaftar dalam 40-besar Universitas Amerika yang mendapatkan medali Olimpiade.
-
Patung Alma Mater karya Lorado Taft
-
Laboratorium ilmu hewan
-
Ladang jagung eksperimental di dekat perpustakaan undergraduate pada tahun 2007
-
Gerbang Hallene, sumbangan dari alumni Alan M. dan Phyllis Welsh Hallene tahun 1988.[18]
-
Lumbung bundar yang digunakan sebagai Peternakan Susu Eksperimental UIUC
-
Institut Beckman untuk Sains dan Teknologi Lanjut merupakan fasilitas interdisipliner terbesar di kampus UIUC dengan luas 29.100 m²
-
Gedung Busey-Evans, awalnya seluruh gedung digunakan sebagai asrama khusus mahasiswi hingga tahun 2019, setelah itu bagian gedung Evans digunakan untuk asrama mahasiswa.[19]
-
Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian, Konsumen dan Lingkungan
-
Perpustakaan Utama Kampus Urbana
-
Gedung Illini Union
-
Auditorium Foellinger
-
Pusat Rekreasi Kampus Timur
-
Stadion Memorial
Referensi
sunting- ^ As of June 30, 2020. U.S. and Canadian Institutions Listed by Fiscal Year 2020 Endowment Market Value and Change in Endowment Market Value from FY19 to FY20 (Laporan). National Association of College and University Business Officers and TIAA. February 19, 2021. Diakses tanggal February 19, 2021.
- ^ "Meet the Chancellor". illinois.edu. Diarsipkan dari versi asli tanggal September 27, 2016. Diakses tanggal September 26, 2016.
- ^ "Staff & Office Locations - University of Illinois System". Diakses tanggal 14 December 2020.
- ^ "Cangellaris, Andreas – Office of the Provost". Diarsipkan dari versi asli tanggal March 10, 2018. Diakses tanggal March 9, 2018.
- ^ a b c "UIUC Student Enrollment by Curriculum and Student Level Fall 2020". University of Illinois Urbana-Champaign. Diakses tanggal March 21, 2020.
- ^ a b "Campus Facts". University of Illinois Urbana-Champaign. Diarsipkan dari versi asli tanggal August 28, 2017. Diakses tanggal August 30, 2017.
- ^ "Logos and Colors | Illinois Brand Guidelines". August 14, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal September 4, 2017. Diakses tanggal September 5, 2017.
- ^ "Illinois Identity Standards". University of Illinois – Office of Public Affairs. Diarsipkan dari versi asli tanggal August 13, 2016. Diakses tanggal August 14, 2016.
- ^ "Campus Administrative Manual – Urbana–Champaign Campus Designation". University of Illinois Office of the Chancellor. Diarsipkan dari versi asli tanggal March 6, 2016. Diakses tanggal August 14, 2016.
- ^ Greene, Howard R.; Greene, Matthew W. (2001). The public ivies: America's flagship public universities (edisi ke-1st). New York: Cliff Street Books. ISBN 978-0060934590.
- ^ "Carnegie Classifications Institution Lookup". carnegieclassifications.iu.edu. Center for Postsecondary Education. Diarsipkan dari versi asli tanggal July 26, 2020. Diakses tanggal 25 July 2020.
- ^ "Table 20. Higher education R&D expenditures, ranked by FY 2018 R&D expenditures: FYs 2009–18". ncsesdata.nsf.gov. National Science Foundation. Diarsipkan dari versi asli tanggal September 30, 2020. Diakses tanggal 25 July 2020.
- ^ a b "By the Numbers - Office of the Vice Chancellor for Research". research.illinois.edu. Diarsipkan dari versi asli tanggal July 31, 2016. Diakses tanggal August 6, 2016.
- ^ American Library Association, "ALA Library Fact Sheet 22 – The Nation's Largest Libraries: A Listing by Volumes Held Diarsipkan June 19, 2010, di Wayback Machine.". July 2010.
- ^ "The National Center for Supercomputing Applications at the University of Illinois at Urbana-Champaign". www.ncsa.illinois.edu. Diarsipkan dari versi asli tanggal December 24, 2012. Diakses tanggal December 11, 2012.
- ^ "Academics | Academics | University of Illinois Urbana–Champaign". illinois.edu (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal March 25, 2018. Diakses tanggal March 20, 2018.
- ^ "PROSPECTUS FOR THE POSITION OF CHANCELLOR, University of Illinois at Urbana-Champaign and VICE PRESIDENT, University of Illinois" (PDF). University of Illinois President's Office. Spring 2016. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal June 30, 2018. Diakses tanggal May 16, 2019.
- ^ Leetaru, Kalev. "Hallene Gateway". University of Illinois: Virtual Campus Tour. UIHistories. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 18, 2015. Diakses tanggal September 18, 2015.
- ^ "University Housing: Busey-Evans". University of Illinois at Urbana–Champaign. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-08-19. Diakses tanggal April 9, 2015.