Wikipedia:Cara mengamankan data pribadi Anda
Ketika Anda menyunting di Wikipedia (atau di mana pun di Internet), Anda sedang mempublikasikan setiap kata yang Anda tulis secara publik. Jika Anda menulis sesuatu di internet, asumsikan bahwa tulisan itu akan ada selamanya. Ini termasuk artikel, halaman pengguna, halaman pembicaraan yang Anda pernah berpartisipasi di dalamnya.
Jika Anda saat ini mengalami pelecehan, maupun penguntitan, pengancaman, doxing, outing, pembeberan informasi pribadi, atau sejenisnya, maka direkomendasikan untuk melaporkannya ke pengurus yang dapat dipercaya, melalui fitur surel Wikipedia (jangan melalui halaman pembicaraan ataupun halaman Wikipedia lainnya).
Jika Anda melihat seorang kontributor mengirimkan informasi pribadi mengenai orang lain, jangan mengonfirmasi atau membantah keakuratan informasi tersebut karena ini malah akan memberikan umpan balik bagi orang yang memberikan informasi tersebut atau orang lain yang membaca halaman tersebut mengenai keakuratan informasi tersebut dan berpotensi membahayakan keselamatan orang tersebut maupun dirinya sendiri untuk kasus-kasus yang ekstrim.
— WP:DOX
Jika Anda ingin mencegah supaya hal tersebut tidak terjadi di masa depan, silakan baca beberapa cara pencegahan di bawah ini. Cara-cara ini merupakan cara-cara umum yang tidak hanya efektif untuk digunakan di Wikipedia, tapi juga di internet pada umumnya (media sosial, blog, situs, dsb.).
Identifikasi sebagai penulis
suntingKetika Anda menyunting halaman apa pun di wiki, Anda sedang mempublikasikan sebuah dokumen, tidak peduli sekecil apa pun perubahan yang Anda lakukan, Anda dapat dianggap bertanggung jawab untuk publikasi keseluruhan artikel tersebut.
Jadi, yang pertama-tama, berhati-hatilah memilih dan menentukan artikel apa yang ingin Anda sunting. Suntingan Anda berarti Anda mengidentifikasikan (menghubungkan) diri Anda secara publik dengan artikel tersebut.
Log masuk dan nama pengguna
suntingKetika mempublikasikan tulisan, Anda dapat masuk log terlebih dahulu dan menyunting dengan nama pengguna Anda, maupun tanpa masuk log, menyunting dengan alamat IP Anda.
Jika Anda masuk log, maka Anda akan teridentifikasi sebagai nama yang Anda gunakan di Wikipedia. Anda bisa jadi memilih nama asli Anda, atau mungkin dulu Anda memilih pseudonim ketika membuat akun. Nama ini akan terhubung dengan halaman yang Anda sunting, dan mungkin keduanya (nama dan judul artikel) akan muncul di mesin pencari.
Jika Anda tidak masuk log, maka tidak ada nama yang terhubung. Namun Anda mengidentifikasikan diri Anda dengan cara lain, yaitu dengan alamat IP, yaitu sederet angka yang dapat menunjukkan rumah tempat tinggal, atau sekolah, atau tempat kerja Anda (akurasinya tergantung dari penyedia jasa internetnya).
Sangat dimungkinkan alamat IP yang Anda gunakan untuk menyunting dapat dipakai untuk mengidentifikasi diri Anda, termasuk oleh orang-orang di luar Wikipedia. Segala suntingan yang dilakukan melalui alamat IP dicatat di Wikipedia dan tersedia untuk publik.
Tergantung dari banyak faktor, orang-orang yang termotivasi dapat menghubungkan nama asli, nama pengguna, alamat IP, alamat rumah/sekolah/kantor Anda dengan identitas Anda di dunia nyata.
Halaman pengguna
suntingBanyak orang, terutama pengakses Wikipedia bahasa Indonesia dari Indonesia, yang tidak mengganggap serius informasi pribadi, terbukti dengan mencantumkan informasi pribadi sedetil-detilnya di halaman pengguna masing-masing. Walaupun merupakan hak setiap pengguna untuk menuliskan informasi pribadinya di halaman penggunanya (yang isinya juga belum tentu 100% akurat; jangan percayai apa pun yang Anda baca di internet, terutama di halaman pengguna 😉), namun kami menyarankan supaya Anda menahan informasi vital Anda, seperti alamat, telepon, email, tanggal lahir, nama asli, nama orang tua/saudara/suami/istri/anak, nomor KTP/SIM/Paspor, nomor rekening, dll.
Kalaupun Anda ingin meninggalkan kontak di luar halaman pembicaraan pengguna Wikipedia, Anda bisa mengaktifkan fitur surel Anda di Wikipedia, dan semua pengguna lain dapat mengirimkan surel ke alamat surel Anda tanpa harus mengetahui alamat tersebut (disembunyikan oleh Wikipedia), tanpa harus Anda cantumkan di halaman pengguna. Anda juga dapat mencantumkan akun media sosial Anda, walaupun apabila Anda mengirimkan informasi pribadi atau menggunakan nama asli di akun media sosial, hal ini juga tidak disarankan.
Hal lain yang terutama sering dicantumkan di halaman pengguna adalah foto. Silakan unggah foto diri Anda di Wikimedia Commons, tapi cukup satu saja, sebelum menggunakannya di halaman pengguna Anda, dan apabila Anda merasa nyaman foto Anda akan dipublikasikan secara terbuka. Hal ini juga tidak disarankan apabila Anda ingin menjaga anonimitas Anda.
Informasi-informasi yang cukup "aman" untuk dipublikasikan antara lain: nama panggilan, jenis kelamin, pekerjaan, usia, golongan darah, tempat kelahiran, hobi, ciri-ciri fisik, domisili (kota), pendidikan, status keluarga, jumlah anak/saudara, pandangan agama/ideologi/politik, situs pribadi.
Pseudonim dan anonimitas
suntingBanyak orang yang menyadari bahaya dari menggunakan nama asli ataupun alamat IP melakukan beberapa cara supaya mereka dapat berkontribusi tanpa harus merasa takut akan penyalahgunaan privasi akun dan informasi pribadinya oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
Ketika mendaftar di Wikipedia, Anda dapat memilih untuk menggunakan nama samaran (pseudonim, nama pena). Hal ini umum digunakan termasuk oleh penulis-penulis buku cetak, untuk berbagai alasan.
Walaupun demikian, memilih nama pseudonim tidak serta-merta berarti informasi pribadi Anda aman. Jika Anda mencantumkan informasi pribadi di halaman pengguna Anda (atau di mana pun), maka Anda tidak lagi anonim, dan sama halnya dengan membuat nama pengguna nama asli Anda.
Anonimitas hanya dapat dicapai apabila tidak ada identitas pribadi apa pun yang dapat dikaitkan atau disimpulkan dari suntingan yang dilakukan dengan nama pseudonim. Sejatinya, anonimitas yang sempurna sulit atau bahkan tidak mungkin dicapai, karena catatan log masih dapat memungkinkan pengurus dan Yayasasan Wikimedia sebagai pengelola peladen Wikipedia untuk memperoleh informasi.
Informasi pribadi dapat disimpulkan dari pola penyuntingan, gaya penulisan, dan posisi argumentatif seorang pengguna, sehingga anonimitas yang sempurna tidaklah dimungkinkan untuk pengguna Wikipedia.
Walaupun demikian, informasi konkrit berupa catatan log tersebut hanya berada di tangan segelintir individu yang terpercaya dan telah dipercaya oleh komunitas, dan tidak tersedia untuk publik. Hal tersebut dimaksudkan untuk dapat melacak vandalisme dan pengguna lain yang menyalahgunakan anonimitas untuk merusak Wikipedia dan proyek-proyek saudarinya.
Apabila Anda terlanjur membuat akun dengan menggunakan sebagian atau keseluruhan nama asli, Anda dapat meminta untuk mengganti nama pengguna. Prosesnya mudah dan cepat.
IP proxy dan VPN
suntingUntuk mengamankan privasi Anda lebih lanjut, ada berbagai alat untuk mengubah alamat IP pribadi Anda. Namun, menggunakan alat-alat tersebut mungkin akan mengganggu kemudahan menyunting, dikarenakan suntingan dari IP-IP samaran seperti itu seringkali diblokir pengurus karena seringkali disalahgunakan oleh vandal.
Log keluar dan komputer publik
suntingApabila Anda menyunting dari komputer publik (warnet, kantor, sekolah, dll.), selalu masuk log terlebih dahulu, dan setelah selesai jangan lupa untuk keluar log, dan menghapus riwayat sesi Anda, untuk menghindari orang lain menggunakan akun Anda dari komputer publik.
Dan jangan sekali-kali membagikan informasi log masuk (kata sandi, dsb.) akun Anda ke orang lain, terutama orang asing.
Informasi personal
suntingWikipedia tidak mensyaratkan Anda untuk memberikan informasi pribadi dalam bentuk apa pun, baik pada saat pendaftaran (termasuk tidak mewajibkan surel), maupun ketika Anda menyunting di Wikipedia.
Informasi pribadi apa pun yang Anda bagikan kepada teman maupun Wikipediawan yang lain melalui Wikipedia merupakan tanggung jawab Anda pribadi, dan disimpan secara permanen di peladen Wikipedia yang dapat diakses oleh siapa pun di seluruh dunia dengan akses ke internet.
Walaupun demikian, pengguna khusus dengan hak-hak pengawas memiliki alat untuk menghapus konten semacam itu dari basis data.
Berhati-hatilah dan selalu waspada akan dampaknya di masa depan ketika Anda ingin membagikan suatu informasi yang dapat dipakai untuk mengidentifikasikan diri Anda. Termasuk di dalamnya adalah: foto, nama, lokasi, umur, dokumen resmi (KTP, SIM, paspor, ijazah, surat lahir, dll.), nomor telepon, akun media sosial, informasi anggota keluarga dan teman, informasi bank (kartu kredit, nomor rekening, dll.) dsb. Semuanya itu dan masih banyak lainnya adalah informasi personal yang harus Anda jaga sebaik-baiknya.
Kata sandi
suntingKata sandi dari akun Anda adalah satu-satunya jaminan integritas dari riwayat penyuntingan seseorang. Wikipediawan semuanya didorong untuk menggunakan kata sandi yang kuat dan tidak pernah membagikannya ke orang lain.
Tidak ada seorang pun yang boleh membukakan kata sandi orang lain ke publik dan merilisnya baik secara langsung maupun tidak langsung.
Berikut ini beberapa tip untuk mengurangi risiko akun Anda disalahgunakan:
- Jangan pernah memberikan kata sandi Anda ke orang lain, termasuk pengurus Wikipedia, staf Wikimedia, bahkan Jimbo Wales sendiri :)
- Hanya gunakan kata sandi Anda di situs Wikimedia. Banyak situs yang menyerupai wiki dan menggunakan mesin yang sama, namun tidak terafiliasi dengan Wikimedia. Gunakan kata sandi yang berbeda untuk situs-situs tersebut.
- Gunakan kata sandi yang mudah diingat, namun sulit ditebak, dan tidak ada di kamus. Misalnya gunakan peribahasa yang panjang, dan ganti satu hurufnya dengan angka, atau tambahkan satu simbol non-huruf.
- Lihat pula saran-saran lain di meta:Make sure you have a password#How to choose a strong passphrase
Keamanan informasi
suntingWikimedia Foundation yang bertempat di Amerika Serikat, maupun Wikimedia Indonesia yang bertempat di Indonesia tidak memberikan jaminan apa pun terhadap akses yang tidak sah terhadap informasi apa pun yang Anda sediakan. Informasi yang Anda sediakan mungkin tersedia bagi siapa saja yang memiliki akses ke peladen Wikipedia. Daftar orang yang memiliki akses dapat ditemukan di daftar pengembang MediaWiki dan Wikipedia.
Data pengguna
suntingData terhadap pengguna, seperti waktu mereka melakukan suntingan, jumlah suntingan, dan detil suntingan yang mereka lakukan di Wikipedia tersedia secara publik di daftar "kontribusi pengguna", dan mungkin di tempat-tempat lainnya.
Menghapus akun pengguna
suntingSetelah dibuat, akun pengguna tidak dapat dihapus. Namun, nama akun pengguna dapat diganti melalui halaman Wikipedia:Pengubahan nama pengguna.
Menghapus konten
suntingMenyunting dan mengosongkan atau menghapus isi suatu halaman di Wikipedia tidak menghilangkannya secara permanen. Pada suatu artikel normal, siapa pun dapat melihat versi terdahulu dari artikel tersebut dan melihat konten yang dihilangkan.
Pengurus yang menggunakan alat untuk menghapus suatu halaman akan membuat halaman tersebut beserta versi terdahulunya tidak tersedia lagi untuk publik. Namun pengurus (yang sama maupun yang lain) masih dapat melihat isi terdahulu halaman tersebut kapan pun diperlukan.
Oleh karena itu, penting untuk memilih pengguna yang terpercaya saja untuk menjadi pengurus.
Hanya untuk kasus-kasus yang sangat langka, maka konten dapat selamanya dihapus dari peladen Wikipedia.
Oversight
suntingJika ada informasi pribadi yang sensitif ataupun informasi fitnah yang dipublikasikan tentang Anda di mana pun di Wikipedia, Anda dapat meminta untuk menghapusnya dengan menghubungi pengawas Wikipedia.
Lihat pula
suntingKebijakan:
- Wikipedia:Kebijakan privasi
- Wikipedia:Kebijakan nama pengguna
- Wikipedia:Pengubahan nama pengguna
- Wikipedia:Pengambilalihan nama pengguna/Permohonan
- Wikipedia:Halaman pengguna
- Wikipedia:Konflik kepentingan
- Wikipedia:Keamanan akun pengguna
Artikel: